Ternyata tidak semua daratan ada di atas permukaan laut, lo. Berikut daftar kota terendah di dunia yang berada di bawah permukaan laut.
Tahukah kamu ternyata ada sejumlah kota di belahan dunia yang memiliki daratan lebih rendah dibandingkan permukaan air laut.
Beberapa kota ini membangun tata kota yang dirancang sedemikian rupa agar sesuai dengan wilayah tersebut.
Alhasil, mereka bertahan tanpa membuat kota tenggelam.
Penasaran apa saja nama kota tersebut?
Melansir di World Atlas berikut ini beberapa kota yang terletak lebih rendah dibandingkan permukaan laut.
Daftar 10 Kota Terendah di Dunia
1. Kopenhagen
Kota terendah di dunia pertama adalah Kopenhagen yang merupakan ibu kota Denmark.
Ketinggian rata-rata kota ini adalah sekitar 0 kaki dari permukaan laut sehingga menjadikan kota ini sejajar dengan permukaan laut.
2. Monako
Selanjutnya ada Monaco yang terletak di Eropa Barat atau lebih tepatnya di sisi Laut Mediterania.
Titik terendah di Monaco adalah sejajar dengan Laut Mediterania sedangkan ketinggian tertinggi, yakni 539 kaki.
3. Bandar Seri Begawan
Lalu, ada Bandar Seri Begawan dari Brunei Darussalam yang memiliki permukaan terendah 0 kaki dari permukaan laut.
Sementara titik tertingginya ada di angka 46,63 kaki di atas permukaan laut.
4. Male
Kota Male berada di Maladewa dan merupakan kota terpadat di dunia.
Male menjadi kota terendah di dunia karena berada sejajar atau 0 kaki di atas permukaan laut.
5. Singapura
Singapura juga termasuk kota dengan daratan yang rendah karena sebagian besar wilayahnya terletak 15 meter dari permukaan laut, tetapi ketinggian rata-rata adalah 0 kaki di atas permukaan laut.
6. Santo Domingo
Kota lainnya yang punya ketinggian rata-rata o kaki dari permukaan laut adalah Santo Domingo.
Santo Domingo adalah ibu kota resmi Republik Dominika sekaligus kota terbesar di Karibia.
7. Saint John’s
St. John’s merupakan kawasan perkotaan terbesar di Antigua dan Barbuda yang memiliki ketinggian kota 0 kaki dari permukaan laut.
8. Roseau
Roseau merupakan ibu kota nasional Dominika yang punya iklim hutan hujan tropis di mana suhu rendah rata-rata turun antara 19 dan 23 derajat Celsius, dan suhu tinggi rata-rata tercatat antara 28 dan 31 derajat Celsius.
Ketinggian kota ini adalah 0 kaki dari permukaan laut.
9. Amsterdam
Kota Amsterdam tercatat sebagai kota yang letaknya lebih rendah dibandingkan permukaan laut.
Kota ini berada sekitar 12 kaki di bawah permukaan laut.
10. Baku
Kota terendah di dunia terakhir adalah Baku atau ibu kota Azerbaijan.
Baku berada 92 kaki di bawah permukaan laut.
***
Itulah informasi terkait kota terendah di dunia. Semoga menjadi pengetahuan untuk kamu, ya.
Temukan informasi menarik lainnya seputar gaya hidup dan properti hanya di www.99updates.id.
Ikuti juga Google News kami agar tidak ketinggalan berita terkini, ya.
Dapatkan kemudahan memiliki hunian, karena mencari properti di www.99.co/id ternyata #segampangitu.