Berita Ragam

7 Lagu Sumpah Pemuda yang Sering Dinyanyikan dan Liriknya. Ada Bangun Pemuda Pemudi!

2 menit

Rayakan Hari Sumpah Pemuda pada tanggal 28 Oktober dengan menyanyikan beragam lagu sumpah pemuda yang satu ini!

Lagu sumpah pemuda terdiri dari beragam lagu nasional yang memiliki makna sejalan dengan Peristiwa Sumpah Pemuda 1928.

Dengan menyanyikan lagu tersebut, diharapkan generasi muda bisa semakin cinta dengan bangsa, tanah air, dan negara.

Simak beragam lagu yang bisa kamu nyanyikan disertai dengan liriknya di bawah ini!

Kumpulan Lagu Sumpah Pemuda dan Liriknya

1. Bangun Pemuda Pemudi

lagu sumpah pemuda bangun pemuda pemudi

Lagu sumpah pemuda pertama adalah Bangun Pemuda Pemudi ciptaan Alfred Simanjuntak tahun 1948.

Bangun Pemuda Pemudi memiliki makna seruan semangat bagi para pemuda untuk terus membangun Indonesia.

Berikut lirik lagu sumpah pemuda Bangun Pemuda Pemudi:

Bangun pemudi pemuda Indonesia

Lengan bajumu singsingkan untuk negara

Masa yang akan datang kewajibanmu lah

Menjadi tanggunganmu terhadap nusa

Menjadi tanggunganmu terhadap nusa

 

Sudi tetap berusaha jujur dan ikhlas

Tak usah banyak bicara, terus kerja keras

Hati teguh dan lurus pikir tetap jernih

Bertingkah laku halus hai putra negeri

Bertingkah laku halus hai putra negeri

2. Indonesia Raya

Lagu berikutnya yang sering dinyanyikan adalah Indonesia Raya ciptaan Wage Rudolf Soepratman.

Ini merupakan liriknya:

Indonesia tanah airku

Tanah tumpah darahku

Di sanalah aku berdiri

Jadi pandu ibuku

 

Indonesia kebangsaanku

Bangsa dan tanah airku

Marilah kita berseru

Indonesia bersatu

 

Hiduplah tanahku

Hiduplah negeriku

Bangsaku, rakyatku, semuanya

 

Bangunlah jiwanya

Bangunlah badannya

Untuk Indonesia Raya

 

Indonesia Raya,

Merdeka, merdeka

Tanahku, negeriku yang kucinta

Indonesia Raya

Merdeka, merdeka

Hiduplah Indonesia Raya

3. Bagimu Negeri

Lagu sumpah pemuda berikutnya yang umum dinyanyikan adalah Bagimu Negeri yang memiliki lirik:

Padamu negeri kami berjanji

Padamu negeri kami berbakti

Padamu negeri kami mengabdi

Bagimu negeri jiwa raga kami

4. Satu Nusa Satu Bangsa

Kemudian kamu juga bisa menyanyikan lagu Satu Nusa Satu Bangsa yang bermakna jati diri pemuda Indonesia yang memiliki satu tanah air meski terdiri dari orang-orang dengan latar belakang beragam.



Ini adalah lirik lagu Satu Nusa Satu Bangsa:

Satu nusa

Satu bangsa

Satu bahasa kita

 

Tanah air

Pasti jaya

Untuk selama-lamanya

 

Indonesia pusaka

Indonesia tercinta

Nusa bangsa

Dan bahasa

Kita bela bersama

5. Dari Sabang sampai Merauke

lagu sumpah pemuda dari sabang sampai merauke

Lagu sumpah pemuda lainnya yang dapat dinyanyikan adalah Dari Sabang sampai Merauke ciptaan R. Suhardjo.

Makna dari lagu ini ialah perbedaan merupakan pelengkap yang membuat Indonesia semakin bersatu.

Berikut lirik lagu Dari Sabang sampai Merauke:

Dari Sabang sampai Merauke

Berjajar pulau-pulau

Sambung menyambung menjadi satu

Itulah Indonesia

 

Indonesia tanah airku

Aku berjanji padamu

Menjunjung tanah airku

Tanah airku Indonesia

6. Maju Tak Gentar

Maju Tak Gentar memiliki makna bahwa para pemuda harus berani membela kepentingan bangsa dan negara Indonesia.

Ini adalah lirik lagunya:

Maju tak gentar

Membela yang benar

Maju tak gentar

Hak kita diserang

 

Maju serentak

Mengusir penyerang

Maju serentak

Tentu kita kita menang

 

Bergerak bergerak

Serentak serentak

Menerkam menerkam menang

Tak gentar tak gentar

Menyerang menyerang

Majulah majulah menang

7. Rayuan Pulau Kelapa

Lagu sumpah pemuda terakhir yang umum dinyanyikan adalah Rayuan Pulau Kelapa ciptaan Ismail Marzuki.

Rayuan Pulau Kelapa dinyanyikan agar para pemuda senantiasa mencintai Indonesia.

Berikut lirik lagunya:

Tanah airku Indonesia

Negeri elok amat kucinta

Tanah tumpah darahku yang mulia

Yang kupuja sepanjang masa

Tanah airku aman dan makmur

Pulau kelapa yang amat subur

Pulau melati pujaan bangsa

Sejak dulu kala

 

Melambai-lambai nyiur di pantai

Berbisik-bisik Raja Kelana

Memuja pulau nan indah permai

Tanah airku, Indonesia

***

Simak artikel menarik lainnya hanya di www.99updates.id.

Agar tak ketinggalan informasi terbaru, ikuti pula Berita 99.co Indonesia di Google News kami.

Galau mencari hunian yang sesuai kriteria? Dapatkan rekomendasinya di www.99.co/id.

Bersama 99.co, mencari hunian kini jadi #SegampangItu!



Shafira Chairunnisa

Lulusan Hubungan Internasional di Universitas Katolik Parahyangan dan pernah bekerja sebagai jurnalis di media nasional. Sekarang fokus menulis tentang properti, gaya hidup, desain, dan politik luar negeri. Senang bermain game di waktu senggang.
Follow Me:

Related Posts