Bingung memilih makanan yang cocok untuk burung punai? Tak perlu khawatir, berikut ini rekomendasi makanan burung punai yang pasti cocok!
Burung punai adalah burung bertubuh besar dengan wana hijau khas yang sangat cantik.
Dilihat dari ciri-ciri fisiknya, burung ini tampak mirip seperti burung merpati karena punai memang masuk ke dalam keluarga merpati.
Ada banyak jenis burung punai, mulai dari punai bakau, punai flores, punai gading, hingga punai pandora.
Kalau kamu memiliki burung punai sebagai peliharaan, kamu harus tahu apa makanan yang harus diberikan.
Cek apa saja makanan burung punai di bawah ini, yuk!
Rekomendasi Makanan Burung Punai
1. Voer
Mendapatkan makanan harian untuk burung punai sebenarnya cukup sulit karena burung ini memiliki makanannya sendiri di alam bebas.
Voer adalah pilihan yang paling mudah dan tepat untuk dijadikan makanan burung punai, khususnya sebagai pakan harian.
Untuk burung punai, voer yang digunakan tentunya yang berukuran besar.
Namun, adakah voer khusus burung punai di pasaran?
Tergolong sebagai burung merpati, kamu bisa memberikan voer burung merpati sebagai pakan burung punai.
2. Pepaya
Buah pepaya adalah salah satu jenis buah favorit untuk diberikan kepada burung peliharaan, termasuk burung punai.
Pepaya mengandung banyak air dan vitamin yang dibutuhkan oleh burung punai untuk menjaga kesehatan tubuhnya.
Di samping itu, pepaya bisa menjaga kesehatan pencernaan burung dengan teksturnya yang lunak.
Pepaya bisa dijadikan makanan selingan untuk melatih burung punai memakan voer.
Untuk pemberiannya, pilih buah pepaya segar dan potong kecil-kecil agar mudah dimakan oleh burung punai.
3. Kacang Hijau
Kacang hijau mengandung protein, karbohidrat, dan serat yang baik untuk burung punai.
Di alam liar, burung punai dikenal sebagai salah satu jenis burung yang suka memakan biji-bijian.
Cara memberikannya sangat mudah, masukkan kacang hijau ke dalam wadah makanan burung punai atau juga bisa langsung disuapkan.
Agar lebih mudah dikonsumsi, rendam terlebih dahulu kacang hijau yang akan diberikan selama kurang lebih 1-2 jam.
4. Buah Mayam
Buah mayam adalah buah yang tumbuh di kawasan hutan sehingga tak banyak orang yang tahu dengan jenis buah yang biasa dikonsumsi burung punai ini.
Ukuran buah ini tidak besar dan buahnya lunak, jadi sangat disukai oleh burung punai.
Apabila kamu memelihara burung punai hasil tangkapan dan burung tersebut mengalami stres, maka sebaiknya berikan buah ini supaya tetap mau makan.
Selain itu, buah ini juga bisa dicampurkan dengan voer jika ingin melatih burung punai untuk mulai mengonsumsi voer sebagai pakan harian.
5. Jangkrik
Di alam bebas, burung punai tidak hanya memakan buah-buahan dan biji-bijian, tap juga memakan serangga kecil dan kerang-kerangan yang ada di sungai atau rawa.
Jangkrik adalah salah satu jenis serangga yang bisa dijadikan pakan burung punai karena memiliki kandungan protein yang baik.
Serangga ini mampu menjaga stamina burung punai agar tidak mudah terserang penyakit.
Berbeda dengan jenis burung kicau, sebaiknya berikan jangkrik dengan jumlah yang lebih banyak karena ukuran tubuh burung punai lebih besar.
6. Kroto
Di habitat aslinya, mungkin burung punai tidak memakan larva semut atau kroto karena mereka memakan serangga yang lebih besar seperti belalang, laba-laba, dan sebagainya.
Namun ternyata, kroto juga cocok dijadikan sebagai pakan burung punai.
***
Itulah rekomendasi pakan burung punai yang mudah didapat.
Simak beragam artikel menarik lainnya hanya di www.99updates.id.
Ikuti Berita 99.co di Google News untuk mendapatkan informasi terbaru.
Jika sedang mencari hunian, cek rekomendasi terbaiknya hanya di www.99.co/id.
Selain itu, tengok berbagai listing menarik di Rumah123.com.
Mencari hunian kini jadi lebih mudah dan aman karena kami #AdaBuatKamu.