Inilah daftar makanan khas daerah Lampung yang wajib kamu coba karena rasanya sangat lezat. Cara membuatnya juga mudah, lho!
Indonesia dikenal dengan ratusan hingga ribuan makanan khasnya yang tersebar dari Sabang sampai Merauke.
Cita rasanya yang khas dan lezat membuat masing-masing daerah memiliki identitas tersendiri yang mudah kita ingat.
Salah satu daerah yang memiliki makanan khas adalah Lampung.
Daerah yang berada di pulau Sumatra ini menawarkan berbagai macam makanan yang yang wajib kamu cicipi.
Bukan cuma karena rasanya yang lezat, makanan khas dari Lampung juga mudah untuk dibuat sendiri di rumah kalau mau.
Penasaran ada apa saja?
Yuk, langsung saja kita simak informasi lengkapnya berikut ini.
10 Makanan Khas Lampung yang Lezat
1. Geguduh
Makanan khas Lampung pertama yang wajib kamu coba adalah geguduh.
Geguduh adalah salah satu camilan tradisional Lampung yang populer.
Makanan ini terbuat dari pisang kepok yang dilumuri tepung.
Rasanya manis jadi cocok dimakan saat bersantai bersama keluarga dan orang terdekat.
Cara membuatnya juga cukup mudah.
Siapkan pisang lalu campurkan adonan tempung serta daun pandan dan air kapur sirih untuk meningkatkan aromanya.
Goreng sampai matang dan makanan siap disajikan!
2. Gulai Balak
Sesuai dengan namanya, makanan khas Lampung yang satu ini merupakan makanan utama yang berbumbu santan dan memanfaatkan daging sapi atau kambing.
gulai balak dimasak dengan santan dan rempah-rempah sehingga masakan ini memberikan aroma lezat pada makanan.
Cara membuatnya juga cukup mudah.
Siapkan bahan seperti daging dan iris bawang serta haluskan bumbu lainnya.
Tumis bawang sampai harum dan masukan kapulaga, pekak, pala parut cengkih, cabe, bumbu gulai.
Tambahkan air serta daging.
Jangan lupa masukan santan setelah beberapa waktu dan tunggu sampai matang.
3. Seruit
Seruit adalah makanan khas daerah Lampung yang cukup populer karena sering dibuat ketika ada pesta besar seperti pernikahan.
Seruit adalah makanan khas Lampung yang terbuat dari ikan yang digoreng atau dibakar, dicampurkan dengan sambal terasi, tempoyak, atau mangga.
Umumnya, ikan yang digunakan antara lain adalah ikan balide, baung, layis, atau ikan sungai lainnya.
Cara pembuatannya bisa dibilang cukup sederhana, lho!
Ikan yang sudah dibeli tadi, kemudian dibumbui dengan bawang putih, garam, dan kunyit.
Lalu digoreng dengan baluran bumbu sambal tadi yang dipilih.
Makanan ini paling pas disajikan bersama nasi hangat.
4. Umbu
Umbu adalah makanan yang terbuat dari rotan yang masih muda.
Saat dimasak, potongan rotan akan direbus selama beberapa saat hingga teksturnya menjadi lebih lembek.
Umbu umumnya digunakan sebagai campuran saat menumis sayur atau dihidangkan sebagai teman lalapan di Lampung.
Atau bisa juga dapat digunakan sebagai bahan dasar oseng sayuran lainnya.
5. Gulai Taboh
Mirip dengan gulai balak, gulai taboh adalah makanan khas Lampung yang menggunakan santan.
Namun bedanya bahan dasar daging yang digunakan di sini adalah ikan.
Terdapat beberapa bahan lainnya yang dimasak bersama ikan.
Tapi ada juga rebung, kol, kacang panjang, dan kacang merah.
Jenis ikan yang biasa digunakan dalam gulai taboh adalah ikan tongkol atau ikan tuna.
6. Pindang Patin
Siapa dari kamu yang suka dengan ikan patin?
Kalau ya, pasti cocok banget nih sama kuliner yang satu ini.
Proses masaknya memanfaatkan daging dari ikan patin dengan rebusan air yang diracik dengan bumbu bawang merah dan putih, jahe, kunyit, serai, daun salam, dan belimbing sayur.
Terdapat jenis pindang patin lainnya yaitu berkuah bening dengan campuran tempoyak.
Makanan ini paling lezat disantap dengan nasi putih hangat.
7. Gulai Tempoyak
Masyarakat Lampung sangat sering menggunakan tempoyak sebagai bahan makanan.
Bahkan menu gulai saja bisa dijadikan bahan utamanya.
Tempoyak sendiri adalah fermentasi dari daging buah durian.
Masakan ini terbilang unik karena daging durian yang dibalut dengan sedikit garam akan difermentasi selama 3 hari dan diolah menjadi sajian gulai.
Rasanya sendiri cenderung asin, manis, asam, dan pedas
8. Pandap
Makanan khas Lampung selanjutnya adalah pandap.
Makanan ini umumnya dimasak untuk acara adat atau pesta di daerah Lampung
Bahan utamanya sendiri adalah ikan segar pilihan yang sudah dipotong kecil-kecil dicampur dengan kelapa muda parut dibungkus menggunakan daun talas muda.
Pandap memiliki rasa pedas dan gurih.
9. Gabing
Gabing merupakan makanan khas Lampung yang cukup populer di kalangan masyarakat Indonesia.
Bahan utamanya adalah batang kelapa muda, santan kelapa, bumbu opor, cabai, dan cepokak atau turkey berry.
Batang kelapa ini akan dipotong tipis dan direbus.
Agar cita rasanya lebih terasa, gabing biasanya ditambahkan dengan potongan daging yang bertekstur empuk.
10. Engkak
Makanan khas Lampung selanjutnya adalah engkak.
Engkak terbuat dari tepung, telur dan mentega.
Teksturnya sendiri lembut seperti kue lapis legit.
Cita rasa dari engkak yaitu manis dan gurih.
Kue engkak umumnya dimakan saat sarapan atau camilan di pagi hari.
Paling pas disantap bersama kopi atau teh hangat!
***
Itulah tadi makanan khas Lampung yang lezat dan wajib kamu cicipi jika berkunjung ke sana.
Semoga artikel ini bermanfaat ya!
Kunjungi website 99.co/id untuk mendapatkan penawaran terbaik seperti di Podomoro Park Bandung.
Karena mencari rumah #segampangitu.
Lalu jangan sampai ketinggalan untuk mendapatkan berita dan tips terbaru tentang properti di 99.co.