Belimbing wuluh yang terkenal dengan rasa asam, ternyata memiliki segudang kesehatan, lho. Yuk, simak manfaat belimbing wuluh di sini!
Ciri-ciri belimbing wuluh atau belimbing sayur ini biasanya memiliki warna hijau kekuningan yang mengandung banyak air dan rasa asam.
Belimbing wuluh memiliki nama ilmiah Averrhoa bilimbi yang biasa digunakan masyarakat Indonesia sebagai campuran sup, sambal, kari, dan lainnya.
Menurut Badan Kesehatan Dunia (WHO) sekitar 80 persen masyarakat Afrika dan Asia telah menggunakan belimbing wuluh untuk obat tradisional.
Begitu pula Indonesia, walaupun belum terlalu banyak orang yang sadar akan hal ini.
Berikut manfaat belimbing wuluh untuk kesehatan.
9 Manfaat Belimbing Wuluh Untuh Kesehatan Tubuh
1. Mengatasi Tekanan Darah Tinggi
Pertama, belimbing wuluh bisa dikonsumi untuk penderita darah tinggi.
Manfaat belimbing wuluh untuk darah tinggi bisa menurunkan darah kembali normal lagi.
Caranya, siapkan 2-3 buah belimbing dan potong menjadi dua bagian.
Kemudian, rebus dengan tiga gelas air putih.
Tunggu airnya hingga mendidih hingga menyisakan satu gelas.
Lalu, minumlah air rebusan tersebut dalam kondisi hangat setiap pagi.
2. Obat Alami Jerawat
Bila kamu ingin mengobati jerawat dengan bahan alami, bisa memanfaatkan belimbing wuluh, lho.
Manfaat air rebusan belimbing wuluh yang kamu konsumsi bisa menghambat aktivitas bakteri penyebab jerawat, Acne vulgaris.
3. Manfaat Belimbing Wuluh untuk Diet
Belimbing wuluh bisa untuk menurutkan berat badan karena mengandung zat antihiperlipidemik.
Zat ini bisa mencegah peningkatan berat badan tanpa efek samping.
Air rebusan belimbing wuluh akan membantu berat badan tubuh hingga mencapai batas normal atau ideal.
Baca Juga:
20 Cara Mengatasi Gigi Berlubang Secara Alami Tanpa Ngilu
4. Meredakan Demam dan Flu
Ketika cuaca yang tidak mendukung sering kali membuat tubuh kamu terserang demam dan flu, sebaiknya atasi dengan meminum air rebusan belimbing wuluh.
Manfaat belimbing wuluh bagi tubuh bisa meredakan demam dan flu karena kandungan vitamin c yang melimpah.
Vitamin c bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh secara alami.
5. Manfaat Belimbing Wuluh untuk Kecantikan
Ingin tampak awet muda?
Coba deh rutin mengonsumsi air rebusan belimbing wuluh ini.
Vitamin a dan vitamin c di dalamnya memiliki peran sangat penting dalam mengatasi radikal bebas penyebab utama penuaan dini.
Garis halus dan kerutan di wajah akan hilang sehingga membuat kamu terlihat lebih awet muda.
6. Menambah Nafsu Makan Ibu Hamil
Kemudian, manfaat belimbing wuluh untuk ibu hamil pun sangat bagus karena, bisa menambah nafsu makan.
Dalam belimbing wuluh terdapat vitamin a yang bisa menggenjot nafsu makan para ibu hamil serta menghilangkan mual.
7. Mengobati Penyakit Gondongan
Selanjutnya, manfaat belimbing wuluh bagi tubuh bisa mengobati sakit gondongan.
Selain obat dan bulao, belimbing wuluh secara alami melawan virus gondok.
Pilihlah tanaman belimbing wuluh yang masih muda lalu haluskan daun dan batangnya bersama bawang putih sampai menjadi pasta.
8. Manfaat Belimbing Wuluh untuk Lovebird
Selain untuk kesehatan manusia, belimbing wuluh bisa kamu gunakan sebagai pakai untuk membuat burung lovebird ngekek panjang.
Kamu bisa memberikan ramuan dari belimbing wuluh selama 2 hari sebelum lomba berlangsung atau kegiatan sehari-hari saja.
Menurut Science Direct, belimbing wuluh mengandung nutrisi seperti protein, serta vtamin (A, C, dan B kompleks).
Buah ini juga memiliki kandungan mineral seperti fosfor, kalsium, zat besi, antiokidan, dan zat astringen yang baik untuk lovebird.
9. Mengatasi Wasir
Wasir adalah salah satu masalah medis yang membuat seseorang menjadi tidak nyaman.
Gejala wasir ini bisa diobati secara alami tanpa harus menggunakan obat ambeien.
Belimbing wuluh bermanfaat untuk meredakan pembengkakan pada wasir dan rasa nyeri.
Baca Juga:
7 Jenis Tanaman Buah Mudah Ditanam di Halaman Rumah & Hasil Melimpah
Cara Membuat Masker Belimbing Wuluh
Penasaran bagaimana cara membuat masker belimbing wuluh?
Berikut cara mudahnya.
Alat dan Bahan:
- 10 buah belimbing wuluh, dan
- Air hangat secukupnya.
Cara Membuat Masker Belimbing Wuluh
- Cuci bersih belimbing wuluh,
- Haluskan hingga lumat,
- Tambahkan sedikit air hangat bila terlalu kental,
- Bersihkan wajah dengan sabun pembersih wajah,
- Setelah itu, oleskan masker belimbing wuluh pada wajah dan hindari area mata serta bibir,
- Kemudian, siamkan selama kurang lebih 10 menit, dan
- Gosok kulit wajah agar sel-sel kulit mati hilang dan wajah jadi lebih cerah dalam semalam.
Sangat mudah ‘kan?
Selamat mencoba, ya!
***
Semoga artikel ini bermanfaat untukmu, ya.
Temukan tips ragam kesehatan lainnya dalam Berita Properti 99.co Indonesia.
Kamu sedang mencari harga rumah murah? Temukan di 99.co/id.