Meskipun hidup sebagai parasit, benalu pada beberapa tumbuhan memiliki segudang manfaat untuk kesehatan tubuh. Salah satu yang paling banyak dicari orang adalah manfaat benalu teh.
Sebenarnya benalu adalah tumbuhan yang menumpang hidup pada tanaman lain.
Benalu bertahan hidup dengan mengisap makanan dari tumbuhan yang dia tumpangi.
Jika terus dibiarkan, benalu dapat membuat tumbuhan inangnya mati.
Burung menjadi salah satu penyebab tumbuhnya benalu pada tanaman.
Saat memakan buah dan biji pada tanaman, burung akan membuang kotoran pada dahan dan biji.
Kotoran itulah yang menyebabkan benalu tumbuh.
Meski begitu, benalu pada beberapa tanaman dipercaya memiliki khasiat bagus untuk kesehatan.
Salah satunya, benalu teh, menurut penelitian dipercaya memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh.
Untuk kamu yang penasaran seputar manfaat parasit ini, berikut sejumlah manfaat benalu teh hingga cara mengonsumsinya.
4 Manfaat Benalu Teh untuk Kesehatan
Benalu memiliki sejumlah kandungan yang baik untuk kesehatan.
Berikut beberapa manfaat benalu teh untuk kesehatan:
1. Manfaat Benalu Teh untuk Obat Hipertensi
Penderita hipertensi atau darah tinggi disarankan mengonsumsi benalu ini.
Benalu ini mengandung senyawa catechin, phytol flavonoid likosida, dan kafein.
Flavonoid pada benalu dapat bekerja pada otot polos pembuluh arteri.
Senyawa tersebut menstimulasi Endothelium Derived Relaxing Factor (EDRF) sehingga menyebabkan pembesaran pembuluh darah dalam tubuh.
Hal ini membuat benalu mampu memperbaiki fungsi sel endotel.
Sel endotel adalah sel yang melapisi permukaan pembuluh darah dan pembuluh limfa.
2. Mencegah Tumor
Benalu teh juga efektif dikonsumsi untuk mencegah tumor.
Benalu ini dipercaya dapat membunuh sebagian sel tumor dalam tubuh.
Benalu mengandung senyawa flavonoid kuersetin.
Senyawa ini memiliki sifat antitumor.
3. Pengobatan Penyakit Kanker
Benalu ini juga dapat digunakan sebagai obat penyakit kanker.
Hal ini tidak lepas kandungan antioksidan yang tinggi dalam benalu.
Sebuah penelitian pada 1978, memperlihatkan kondisi pasien kanker membaik setelah mengonsumsi ekstrak benalu dari spesies viscum album.
Pada pasien penderita kanker tersebut, terlihat perbaikan pada DNA dalam limfosit dan sel kekebalan tubuh.
Maka dari itu, benalu ini baik dikonsumsi penderita kanker, baik itu kanker rahim, payudara, usus, atau kista.
4. Manfaat Benalu Teh untuk Ibu Hamil
Benalu juga baik dikonsumsi oleh wanita pascamelahirkan.
Benalu dapat diolah menjadi obat atau jamu untuk meredakan sakit pinggang setelah melahirkan.
Untuk kamu yang sedang hamil dan segera melahirkan, bisa mencoba ramuan dari benalu ini untuk menjaga kesehatan.
Cara Mengonsumsi Benalu Teh
Sebenarnya ada beberapa cara untuk mengolah benalu teh.
Berikut merupakan cara mengolah benalu menjadi obat herbal:
- Cucilah benalu menggunakan air mengalir.
- Pastikanlah tidak ada kotoran atau jamur menempel.
- Setelah itu, jemurlah benalu di bawah sinar matahari.
Sebaiknya menghindari menjemur pada pagi hari agar tidak terkena embun. - Angkat benalu yang dijemur sekira pukul 11.00.
- Jemur kembali menggunakan cara yang sama pada keesokan hari.
- Setelah kering, maka benalu siap dikonsumsi.
- Ambillah 2 hingga 3 lembar daun benalu dan masukkan ke dalam gelas.
- Seduhlah menggunakan air panas.
- Minumlah air tersebut setiap hari pada pagi dan sore.
***
Itulah seluk-beluk manfaat benalu teh hingga cara mengolahnya menjadi obat herbal.
Semoga artikel ini bermanfaat untuk kamu yang mencari obat alternatif berbagai penyakit.
Dapatkan berita informatif lainnya dengan mengakses Google News kami!
Sedang mencari hunian impian di kawasan Alam Sutera, Tangerang?
Sutera Winona layak jadi pertimbangan.
Akses laman www.99.co/id untuk memudahkanmu dalam menjual beli properti, karena prosesnya pasti #segampangitu.