Gaya Hidup Kesehatan

12 Manfaat Bioplacenton untuk Wajah dan Luka Disertai Efek Samping

4 menit

Manfaat bioplacenton ternyata tidak disangka-sangka karena obat yang satu ini bisa mengobati luka bakar dan perawatan lain untuk kulit tubuh. Kira-kira, apa saja?

Obat bioplacenton adalah gel yang termasuk ke dalam kelas terapi antibakteri dengan penggunaan topikal.

Artinya, obat tersebut hanya digunakan untuk bagian luar atau pada kulit saja, Sahabat 99.

Bioplacenton tersedia dalam kemasan 15 gram dengan kandungan placenta ekstrak 10 persen yang mengandung stimulator biogenic.

Kemudian, neomycin sulfate 0,05 persen yang merupakan monografi dari obat bioplacenton yang dikombinasikan dengan ekstrak plasenta.

Alhasil, bioplacenton dapat mempercepat penyembuhan luka.

Lalu, apa saja manfaat salep bioplacenton? Yuk, simak selengkapnya!

12 Manfaat Bioplacenton Untuk Wajah dan Kulit

1. Mengobati Jerawat

Sumber: hdmall.id

Manfaat bioplacenton untuk wajah adalah mengobati jerawat.

Manfaat bioplacenton untuk jerawat tergolong efektif dan punya proses penyembuhan yang cepat.

Pasalnya, obat ini mengandung neomycin yang bekerja membasmi bakteri penyebab jerawat dan membuat kulit kembali bersih.

2. Mencegah Infeksi

Manfaat bioplacenton adalah mencegah peradangan atau risiko infeksi kulit.

Obat ini bisa menghambat produksi protein pada bakteri sekaligus meredam infeksinya.

3. Mencerahkan Kulit

Kegunaan bioplacenton untuk kecantikan adalah mencerahkan kulit.

Kandungan ekstrak plasentanya dipercaya sebagai zat pencerah kulit nomor satu di dunia kecantikan.

Selain itu, ekstrak plasenta tersebut bisa memicu aktivitas tirosinase, enzim yang berperan dalam proses sintesis melanin sehingga bisa menentukan warna kulit.

4. Mengobati Luka Lecet

Manfaat bioplacenton adalah mengobati luka.

Luka lecet bisa teratasi dengan obat ini, sehingga meminimalisir hingga mencegah terjadinya pengelupasan kulit.

Bioplacenton juga membantu proses pembentukan jaringan baru pada luka lecet, sehingga kerjanya dianggap sebagai anti biotik yang bisa bekerja secara optimal.

5. Salep Bioplacenton untuk Luka Jahitan

manfaat salep bioplacenton

Sumber: Halodoc.com

Manfaat salep bioplacenton untuk luka jahitan bagi manusia dan juga hewan karena memiliki antioksidan.

Salep untuk luka jahitan hewan dan manusia ini membantu meregenerasi sel-sel kulit dengan cepat.

Bioplacenton akan sangat membantu menjaga kesehatan kulit, meningkatkan konsumi oksigen dalam proses penyembuhan luka, dan menghambat perkembangan bakteri.

6. Manfaat Untuk Luka Terbuka

Obat ini juga termasuk salep luka bakar apotik yang efektif menyembuhkan.

Salepnya bekerja cepat untuk proses penyembuhan luka bakar tepatnya pada kulit bagian luar.

Bioplacenton juga berfungsi untuk menstimulasi proses metabolik di dalam sel.

Selain itu, bisa digunakan untuk obat bagi penderita penyakit kulit, seperti ulkus debukistus, penderita eksim basah, dan impetigo.

Penyakit ulkus hampir sama penderitanya mengalami borok pada kulit.

Tetapi, jenis penyakit ini terjadi karena pembuluh darah pada kaki tidak kembali lagi ke jantung sehingga menyebabkan luka borok.

7. Mencegah Penuaan Dini

Siapa sangka kalau obat ini bisa membantu menjaga elastisitas kulit, lo.

Salep ini mampu mencegah penuaan dini, mengurangi kerutan-kerutan halus yang mengarah pada penuaan dini.

8. Bioplacenton untuk Wajah Bopeng

manfaat bioplacenton untuk wajah

Sumber: pure.co.id

Kesal dengan bopeng atau noda jerawat pada wajah? Atasi menggunakan biplacenton.

Manfaat bioplacenton untuk wajah bopeng karena mengandung ekstrak plasenta sebagai agen pencerah kulit secara alami.

Selain itu, obat gel ini bisa membantu menghilangkan noda bekas jerawat yang menghitam.

9. Mengangkat Sel Kulit Mati

Bioplacenton memicu pengelupasan sel-sel kulit mati yang menumpuk pada wajah.



Kandungan ekstrak plasentanya diyakini memicu sintesis dan pengeluaran cell growth factor.

10. Menyamarkan Kulit Kering

Siapa di antara kamu yang mempunyai masalah kulit kering atau pecah-pecah serius?

Kamu bisa mengatasinya dengan obat bioplacenton, lo.

Obat ini bisa memberikan efek kelembapan pada kulit secara alami, mengatasi kulit pecah-pecah hingga bersisik, dan menjadi pelembap kulit.

Pasokan nutrisi yang ada dalam obat ini akan menunjang kesehatan kulitmu.

11. Dapat Mengecilkan Pori-Pori

Bioplacenton manfaat membantu mengatasi permasalah pori-pori yang membesar.

Asam amino pada ekstrak plasento sangat membantu menjaga kesehatan kulit secara alami.

Bukan itu saja, obat ini juga bisa membersihkan kulit dari kotoran-kotoran yang menyumbat pori-pori kulit wajah.

12. Dapat Menyegarkan Kulit

Proses regenerasi sel-sel kulit mati akan terstimulus dengan cepat lewat obat ini.

Khasiat terbaik untuk kesehatannya bisa memberikan kesegaran pada kulit, dan mengganti sel-sel kulit mati yang sudah rusak.

Dosis Penggunaan Salep Bioplacenton

manfaat bioplacenton

sumber: channel YouTube Retno Widyastuti

Walaupun hanya boleh digunakan untuk penggunaan luar, bioplacenton tetap mempunyai dosis pemakaian yang aman untuk para penggunanya.

Untuk itu, kamu harus tahu dosis salep bioplacenton untuk dewasa, anak-anak, dan hewan.

Dosis bioplacenton:

  • Dewasa: Oleskan 4-6 kali dalam sehari secara tipis-tipis,
  • Anak-anak (usia 2 tahun – lebih): Lakukan sebanyak 1-3 kali sehari, dan
  • Hewan (Kucing): Lakukan sebanyak 1-2 kali sehari pada luka jahitan hingga kering.

Selain itu, dosis pemakaian bioplacenton gel 15 GR harus berdasarkan resep dokter.

Cara Menggunakan Bioplacenton

Cara menggunakan bioplacenton sebenarnya sederhana karena untuk pemakaian luar.

Namun, kamu harus hati-hati agar obat tersebut tidak terkena mulut.

Cara pemakaian bioplacenton:

  • Bersihkan luka terlebih dahulu, setelah bersih baru tutupi area dengan obat ini. Jangan lupa untuk mencuci tangan setelah menggunakannya.
  • Jangan gunakan pada daerah popok bayi, kecuali atas saran dokter.
  • Kandungan neomycin bisa menyerap ke dalam tubuh melalui kulit, apabila dipakai secara berlebihan dapat menyebabkan gangguan pada telinga dan ginjal.

Harga bioplacenton di apotik sekitar Rp17.000 – Rp25.000 per 15 gram.

Efek Samping Penggunaan

efek samping

sumber: pricearea.com

Jika digunakan secara berlebihan, obat ini ternyata dapat menimbulkan efek samping.

Mulai dari efek samping ringan hingga berat.

Untuk mencegahnya, yuk, ketahui efek samping dari obat ini yang bersumber dari Hello Sehat.

Efek samping bioplacenton:

1. Efek Samping Ringan

  • Mual
  • Muntah
  • Diar

2. Efek Samping Berat

  • Perubahan suasana hati
  • Kebingungan
  • Merasa lebih haus
  • Nafsu makan menurun
  • Berat badan naik
  • Kesulitan bernapas
  • Napas memendek
  • Masalah pendengaran
  • Pusing atau sakit kepala
  • Pingsan
  • Kejang
  • Otot berkontraksi
  • Kehilangan keseimbangan tubuh
  • Buang air kecil lebih sedikit dari biasanya
  • Pembengkakan di beberapa bagian tubuh (edema)
  • Ruam
  • Gatal atau bengkak di wajah atau tenggorokan
  • Pusing berat
  • Kesulitan bernapas

3. Gejala overdosis

  • Mengecilnya ukuran pupil (lingkaran hitam di tengah mata)
  • Kesulitan bernapas
  • Mengantuk parah
  • Tidak sadarkan diri
  • Koma (kehilangan kesadaran selama periode waktu)
  • Detak jantung melambat
  • Lemah otot
  • Kulit dingin dan lembap

Selain itu, penggunaan obat ini dalam waktu yang lama dan berulang-ulang bisa mengakibatkan jenis infeksi kulit.

Segera hubungi dokter agar kondisi segera membaik.

***

Semoga artikel di atas memberikan informasi untukmu.

Kunjungi Berita 99.co Indonesia untuk membaca informasi seputar properti lainnya.

Kalau kamu sedang cari rumah, langsung cek saja di situs www.99.co/id dan rumah123.com!



Ilham Budhiman

Content Editor
Lulusan Sastra Daerah Unpad yang pernah berkarier sebagai wartawan sejak 2017 dengan fokus liputan properti, infrastruktur, hukum, logistik, dan transportasi. Saat ini, fokus sebagai penulis artikel di 99 Group.
Follow Me:

Related Posts