Gaya Hidup Kesehatan

13 Manfaat Daun Basil untuk Kesehatan. Ampuh Mengatasi Insomnia & Bau Mulut!

4 menit

Dikenal sebagai tanaman rempah, ternyata daun basil juga memiliki beragam jenis dan manfaat untuk kesehatan. Beberapa khasiatnya yakni dapat mengatasi masalah sulit tidur dan bau mulut!

Daun basil atau Ocimum basilicum adalah tanaman yang memiliki aroma khas.

Tanaman rempah ini termasuk dalam keluarga tanaman rempah, seperti daun min dan kemangi.

Manfaat daun basil untuk masakan dapat membuat aroma makanan lebih harum.

Selain itu, daun ini juga kerap digunakan sebagai ramuan aromatik dalam teh dan suplemen kesehatan.

Sebelum mengetahui apa saja manfaatnya, mari mengetahui dahulu jenis-jenis daun ini yang ada di pasaran.

5 Jenis Daun Basil yang Banyak Digunakan

basil

Terdapat beberapa jenis daun basil yang ada di pasaran saat ini.

Setiap jenisnya memiliki fungsi yang berbeda-beda.

1. Sweet Basil

Sweet basil atau basil manis merupakan jenis basil yang paling banyak ditanam dan sangat populer.

Daun ini banyak digunakan sebagai bumbu masakan Italia, karena memiliki rasa kombinasi licorice dan cengkeh.

Jenis basil ini bisa ditemukan di swalayan dalam bentuk kering.

2. Daun Basil Semak atau Basil Yunani

Basil semak atau disebut juga basil Yunani memiliki aroma yang kuat.

Meski aromanya kuat, rasa daun ini ternyata ringan.

Bentuk daunnya kecil dan tanamannya tumbuh dengan baik di dalam pot.

3. Thai Basil

Sesuai namanya, tanaman yang satu ini berasal dari Thailand.

Thai basil memiliki rasa pedas manis dan biasanya digunakan dalam masakan Thailand dan Asia Tenggara.

4. Kayu Manis Basil

Kayu manis basil adalah tanaman asli dari Meksiko.

Seperti namanya, aroma daun ini menyerupai kayu manis.

Kayu manis basil biasanya disajikan dengan kacang-kacangan atau sayuran pedas yang digoreng.

5. Selada Basil

Selada basil merupakan jenis basil yang memiliki daun besar, berkerut dan lembut.

Rasa daunnya menyerupai licorice.

Daun ini menjadi kombinasi yang baik dalam salad atau digabungkan dengan tomat dan minyak zaitun.

13 Manfaat Daun Basil untuk Kesehatan

1. Manfaat Daun Basil sebagai Antimikroba

manfaat daun basil

Daun basil memiliki efek kuat untuk menghambat pertumbuhan bakteri, seperti kolera, staph, listeria dan shigella.

Pasalnya, daun ini memberikan aroma yang kuat bersama dengan sifat antimikroba.

Pesan daun ini di Lazada atau Shopee

2. Manfaat Daun Basil sebagai Antiinflamasi

Daun herbal ini dapat mengurangi pembengkakan dan bertindak sebagai peredam rasa sakit.

Selain itu, daun ini juga dapat menjadi obat herbal untuk meredakan demam.

3. Manfaat Daun Basil untuk Kesehatan Jantung

Daun hijau ini kerap direkomendasikan untuk kesehatan jantung, karena memiliki tingkat beta karoten yang tinggi.

Selain itu, kandungan antioksidan juga kuat dan dapat menghentikan radikal bebas yang dapat merusak sel.

Hal tersebut membuat daun basil dapat menjadi pencegahan radikal bebas dari oksidasi kolesterol dalam aliran darah.

4. Mengatasi Masalah Tidur

tidur nyenyak

Basil mengandung magnesium yang bagus dikonsumsi oleh orang-orang yang memiliki gangguan susah tidur.

Magnesium yang terkandung di dalamnya dapat meningkatkan aliran darah dan dapat membantu masalah tidur.

5. Mendukung Fungsi Hati

Basil juga kaya antioksidan yang dapat mendukung fungsi hati.

Selain itu, mengonsumsi daun ini juga dapat mencegah sindrom metabolik, yakni sindrom yang meningkatkan risiko serangan jantung dan stroke.

6. Manfaat Daun Basil untuk Mencegah Kanker

Penelitian terbaru mengungkap kalau basil berpotensi mencegah terjadinya kanker.

Hal tersebut berkat berbagai fitokimia dan bahan aktif lainnya yang terkandung dalam tanaman hijau ini.

7. Dapat Mengurangi Stres

stres dan tertekan



Basil juga dianggap mampu mengurangi stres berkat sifat antioksidannya.

Daun ini bisa mengurangi kadar kortisol yang dapat membantu orang-orang yang secara kronis menderita depresi atau stres.

8. Manfaat Daun Basil untuk Melawan Bakteri

Minyak dari daun basil mengandung zat anti mikroba yang efektif melawan berbagai bakteri, ragi dan jamur dari makanan yang terkontaminasi.

Selain melawan infeksi bakteri dalam tubuh, minyak daun ini juga dapat digunakan untuk menghilangkan bakteri di piring, peralatan memasak dan peralatan kamar mandi.

9. Mengatasi Hidung Mampet

Hidung tersumbat atau mampet akibat gejala flu juga dapat diatasi dengan daun basil,

Caranya dengan memberikan beberapa tetes minyak kayu putih dan minyak daun basil dalam baskom yang berisi air panas, kemudian hirup uapnya secara perlahan.

Penelitian dari Kaoshiung Medical University di Taiwan juga melaporkan kalau daun ini memiliki sifat antivirus yang dapat membantu melawan influenza.

10. Manfaat Daun Basil untuk Pegal & Nyeri

Daun basil bersifat anti radang dan dapat mengusir rasa pegal dengan cara melemaskan otot-otot yang kaku.

Kamu bisa membeli minyak daun ini kemudian mengoleskan dan memijatkannya secara perlahan pada bagian tubuh yang terasa pegal.

Kandungan eugenol pada basil juga mampu menekan produksi enzim siklooksigenase (COX) atau nyeri pada tubuh.

11. Manfaat Daun Basil untuk Gigi & Mulut

Daun basil juga dapat bermanfaat untuk membersihkan gigi dan mulut.

Kandungan antioksidan dan sifat anti bakteri alami yang terkandung di dalamnya sangat baik untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut secara keseluruhan.

Mencampurkan minyak daun ini dengan air sebagai obat kumur dapat mengatasi masalah bau mulut secara alami.

Beli minyak daun ini di Shopee atau Lazada

12. Mengatasi Rambut Berminyak

manfaat daun basil

Selain bermanfaat untuk kesehatan, daun ini juga bermanfaat untuk kecantikan.

Salah satu manfaat daun basil untuk kecantikan adalah mengatasi rambut berminyak.

Minyak daun basil yang dicampurkan pada sampo dapat menghilangkan minyak dan ketombe berlebih di kepala.

Untuk hasil yang sempurna, kamu bisa mencampurkan minyak basil dengan baking soda dan cuka sari apel sebagai masker rambut sebelum keramas.

Campuran ini dapat menyeimbangkan pH kulit kepala agar minyak dan kotoran di rambut terangkat bersih.

13. Meningkatkan Daya Tahan Tubuh

Manfaat daun basil untuk kesehatan selanjutnya adalah meningkatkan daya tahan tubuh.

Kandungan vitamin C serta mineral yang tinggi dalam tanaman ini efektif untuk menjaga tubuh.

Basil dapat membantu menjaga dan meningkatkan daya tahan tubuh agar tetap optimal.

Efek Samping Daun Basil

1. Hati-Hati bagi Para Penderita Diabetes

Ocimum basilicum merupakan tanaman yang kaya akan vitamin K.

Kandungannya ini berfungsi untuk pembekuan darah.

Efek samping yang terjadi jika kamu sedang mengonsumsi obat pengencer darah.

Selain itu, penderita diabetes harus berhati-hati bila mengonsumsi daun basil dalam porsi yang lebih banyak.

Pasalnya, kandungannya dapat menurunkan tekanan darah dan gula darah.

2. Konsumsi Daun Basil Bisa Mengurangi Kualitas Sperma

Efek samping lainnya adalah tanaman herbal ini mungkin akan mengurangi kualitas sperma.

Jadi bagi pasangan yang sedang melakukan program kehamilan, disarankan untuk tidak terlalu banyak mengonsumi daun ini.

3. Tidak Dianjurkan untuk Ibu Hamil

perut wanita hamil

Mengonsumsi daun ini juga tidak dianjurkan untuk ibu hamil atau wanita yang sedang dalam proses kehamilan.

Walaupun begitu, konsumsi basil dalam jumlah sedikit masih aman, sehingga kamu tidak perlu merasa khawatir.

***

Demikian jenis, manfaat dan efek samping dari daun basil.

Semoga informasi di artikel ini bermanfaat untuk Sahabat 99!

Simak juga artikel menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Sedang mencari yang nyaman seperti di Galuh Mas Karawang?

Pastikan hanya mencari di situs properti 99.co/id ya!

***NIT/IQB



Nita Hidayati

Penulis konten
Follow Me:

Related Posts