Berita Berita Properti

Mengenal Manfaat dan Material Plint Lantai Terbaik untuk Rumah

3 menit

Sahabat 99, sudah tahu apa saja material plint lantai dan manfaatnya?

Ketika kita berbicara tentang desain interior rumah, maka bisa jadi topiknya sangat tak terbatas dari mulai yang besar hingga yang kecil.

Kadang-kadang, elemen interior yang kecil justru sering luput dari perhatian atau disepelekan.

Seperti misalnya plint lantai rumah.

Padahal, penggunaan plint lantai di rumah bisa jadi sebuah cara sederhana untuk mempercantik tampilan interior rumah dengan manfaat yang sangat besar.

Apalagi saat ini banyak material plint lantai berkualitas yang harganya sangat terjangkau. Dijamin takkan merepotkan!

Sebelum kamu lupa, yuk, simak apa saja kegunaan plint lantai untuk rumahmu.

Manfaat Plint Lantai

Plint lantai adalah elemen dekorasi interior yang biasa dipasang di sudut pertemuan antara ujung lantai dan ujung dinding.

Jangan salah, plint lantai bukan hanya sekadar elemen dekorasi interior rumahmu, namun juga untuk membantu kemudahan di rumah!

Fungsi utamanya yaitu untuk menjaga ujung dinding dan lantai agar tetap bersih dan terhindar dari berbagai kejadian yang merusak.

Selain itu, plint lantai juga dapat membantu mencegah debu dan kotoran berkumpul di sudut tembok yang akan sangat menyusahkan untuk dibersihkan.

Berikut ini beberapa manfaat plint lantai lainnya:

  • Menjaga kebersihan dinding dari kotoran di lantai
  • Membuat sudut dinding dan lantai terlihat lebih simetris dan lebih indah
  • Memudahkan proses pengerjaan acian pada sudut dinding
  • Melindungi dinding bawah agar tak mudah keropos
  • Melindungi dinding bawah dari berbagai gesekan
  • Mencegah debu dan kotoran berkumpul di sudut antara dinding dan lantai

Material Plint Lantai

Biasanya, plint lantai dipasang dalam ukuran lebar sekitar 10-15 cm dari ujung dinding bagian bawah.

Baca juga:

Mengenal 7 Jenis Material Bingkai Jendela. Sudah Tahu?

Penggunaan material plint lantai umumnya disesuaikan dengan material lantainya sendiri.

Misalkan, bila lantai terbuat dari kayu, maka biasanya orang akan memilih plint lantai dari material kayu juga.

Namun, kamu tetap bisa memilih beragam pilihan material plint lantai sesuai keinginan, kok.

Inilah beberapa pilihan material plint lantai yang bisa kamu coba.

1. Plint Kayu Solid

material plint lantai

Persis seperti manfaat material kayu untuk elemen rumah lainnya, material plint lantai kayu juga dapat menjadi pelengkap lantai yang manis.



Tambahan material kayu di dinding bawah rumah akan semakin menguatkan kesan mewah dan elegan di seluruh area rumah.

Jenis kayu yang biasa digunakan untuk plint lantai adalah kayu jati, kamper, merbau, dan nyatoh.

2. Plint PVC

material floor plint

Sesuai namanya, plint PVC atau Polyvinyl Chloride adalah plint yang terbuat dari material vinyl berkualitas bagus.

Keuntungan dari plint PVC adalah materialnya yang terkenal tahan terhadap air dan juga serangan rayap.

Kamu bisa memilih beragam ukuran plint PVC yang tersedia di pasaran, mulai dari lebar 6 cm, 8 cm, hingga 10 cm.

3. Plint Aluminium

material plint lantai

Jenis plint yang satu ini juga tak kalah kuatnya karena terbuat dari material aluminium atau stainless steel.

Daya tahannya tentu paling baik dibandingkan material lainnya karena plint aluminium takkan rusak oleh air ataupun oleh rayap.

Plint aluminium tersedia dalam dua pilihan desain, yaitu yang tegak lurus dan yang berbentuk melengkung.

4. Plint Plastik

material plint lantai

Plint plastik bisa menjadi sebuah pilihan yang lebih murah namun tetap berkualitas untuk melindungi sudut dinding bawah rumahmu.

Material plastik sudah terkenal daya tahannya dan juga tersedia dalam beberapa model yang menarik dan tetap fungsional.

Beberapa model plint plastik tak hanya berguna untuk melindungi dinding, namun juga untuk menyembunyikan kabel-kabel agar tak semrawut.

5. Plint MDF

material plint lantai

Plint MDF berarti plint yang terbuat dari kayu olahan atau Medium Density Fiber.

Meskipun tak seawet plint kayu solid, namun harga plint MDF jauh lebih murah dengan kualitas dan tampilan yang sangat baik.

Permukaan plint MDF juga sangat halus, sehingga tetap cocok digunakan pada berbagai gaya desain rumah.

Baca juga:

Inilah Kegunaan, Kelebihan, dan Kekurangan 5 Material Lemari Terbaik

Semoga tulisan ini bermanfaat, Sahabat 99.

Simak juga informasi menarik lainnya di Blog 99.co Indonesia.

Tak lupa, cari segala kebutuhan properti hanya di 99.co/id.



Elmi Rahmatika

Lulusan Sastra Inggris Universitas Pendidikan Indonesia yang suka menulis seputar gaya hidup dan sastra remeh-temeh. Sejak 2019 bergelut di dunia properti dan penulisan konten SEO di 99 Group. Di waktu senggang senang baca apa saja dan jalan-jalan.
Follow Me:

Related Posts