Berita Berita Properti

Mengintip Penampilan Masjid Tertua di Korea Selatan yang Mewah dan Kokoh. Dekat dengan Itaewon!

2 menit

Meski menjadi minoritas, ternyata kamu masih bisa menemukan tempat ibadah muslim berukuran besar di Korea Selatan, lo! Intip penampilan masjid tertua di Korea Selatan di sini!

Nama Itaewon akhir-akhir ini tengah menjadi sorotan usai terjadinya tragedi Halloween yang menewaskan ratusan orang.

Ternyata, kawasan Itaewon ini juga menjadi salah satu pusat muslim di Negeri Ginseng, lo!

Hal tersebut karena di Itaewon terdapat sebuah masjid tertua di Korea Selatan.

Yuk, intip seperti apa penampilan masjid tersebut di bawah ini!

Penampilan Masjid Tertua di Korea Selatan

1. Fasad Seoul Central Mosque di Hannam-dong, Itaewon

fasad masjid tertua di korea selatan

sumber: liputan6.com

Masjid tertua di Korea Selatan ini bernama Seoul Central Mosque dan terletak di jantung kota Seoul.

Lokasi masjid ini terletak di Hannam-dong, Yongsan, Seoul, Korea Selatan, tidak begitu jauh dari kawasan Itaewon.

Masjid ini memiliki tiga lantai, lantai satu untuk kantor administrasi, lantai dua untuk tempat ibadah pria, dan lantai ketiga untuk tempat ibadah perempuan.

Bangunan ini berada di atas bukit serta di antara sungai Han dan gunung Namsan sehingga memiliki pemandangan yang sangat indah.

2. Interior Masjid yang Berwarna Biru dan Hijau

interior masjid tertua di korea selatan

sumber: theseoulguide.com

Ketika memasuki masjid, kamu akan disambut dengan area ibadah yang indah.

Dinding dilapisi oleh keramik dengan motif bunga dan kaligrafi, khas arsitektur Timur Tengah.

Keberadaan dinding keramik ini juga membuat masjid terasa dingin dan adem meski di musim panas.



3. Direnovasi di Tahun 1990 oleh Pemerintahan Korea dan Negara Muslim

pembangunan masjid tertua di korea selatan

sumber: koreanindo.net

Melansir dari situs namsankoreancourse.com, masjid ini dulunya terdiri dari dua lantai saja.

Namun, pada tanggal 20 Juli 1990, masjid ini direnovasi berkat donasi dari Islamic Development Bank of Saudi Arabia, pemerintahan Korea, dan negara muslim lainnya.

Dari donasi ini, masjid mengalami penambahan lantai ketiga yang kemudian digunakan sebagai tempat ibadah tambahan.

4. Dikunjungi oleh Umat Muslim dan Warga Korea Lokal

pengunjung masjid tertua di korea selatan

sumber: sawtalhikma.org

Pengunjung masjid ini ternyata cukup beragam.

Tak hanya umat muslim saja yang berdatangan untuk beribadah, kamu juga bisa menemukan banyak warga Korea lokal yang mengunjungi tempat ini.

Ada alasan mengapa masjid ini dikunjungi oleh banyak orang.

Hal tersebut karena lokasi masjid ini terletak di Itaewon yang selalu ramai.

Tak hanya itu, orang muslim juga bisa menemukan banyak tempat makan halal di sekitar masjid.

***

Semoga ulasan ini bermanfaat, Property People.

Temukan artikel menarik lainnya di Google News dan Berita.99.co Indonesia.

Jangan lupa, kunjungi 99.co/id dan Rumah123.com yang selalu #AdaBuatKamu untuk beragam kebutuhan properti.

Tersedia berbagai macam penawaran menarik, salah satunya adalah kawasan Sutera Winona.



Shafira Chairunnisa

Lulusan Hubungan Internasional di Universitas Katolik Parahyangan dan pernah bekerja sebagai jurnalis di media nasional. Sekarang fokus menulis tentang properti, gaya hidup, desain, dan politik luar negeri. Senang bermain game di waktu senggang.
Follow Me:

Related Posts