Berita Ragam

5 Kepribadian MBTI Paling Langka di Dunia, dari INFJ hingga INTP

2 menit

Di antara 16 tipe kepribadian, terdapat sejumlah MBTI paling langka yang ada di dunia. Kira-kira apa saja, ya?

Myers-Briggs Type Indicator (MBTI) adalah salah satu tes kepribadian yang populer digunakan beberapa tahun belakangan. 

MBTI kerap kali digunakan sebagai tes yang memiliki tingkat akurasi tinggi dengan melihat kecerdasan dan bakat yang dimiliki oleh tiap individu. 

Ada beberapa indikator yang digunakan dalam tes ini, yakni introversion (I) dan extroversion (E).

Kemudian, terdapat juga rational function yang terdiri dari thinking (T) dan feeling (F), serta irrational function yang terdiri dari intuitive (N) dan sensing (S).

Selain itu, MBTI juga menambahkan indikator judgement (J) dan perception (P) untuk menunjukkan dominasi pola pikir individu ketika berinteraksi dengan lingkungan. 

Secara umum, MBTI mengelompokkan individu menjadi 16 tipe kepribadian dan lima di antaranya dinobatkan menjadi kepribadian terlangka. 

Dilansir dari berbagai sumber, berikut daftar MBTI paling langka di dunia!

Tipe Kepribadian MBTI Paling Langka

infj mbti paling langka

Sumber: Unsplash.com

1. INFJ

Introverted, Intuitive, Feeling, dan Judging atau INFJ disebut sebagai kepribadian MBTI paling langka di dunia. 

Bahkan, urutannya menempati posisi pertama. 

Tipe kepribadian ini hanya ada sekitar 1,5 persen dari seluruh populasi dunia. 

INFJ yang juga dikenal sebagai ‘Advocate’ adalah individu yang memiliki pemikiran kompleks, beroritentasi pada masa depan, perfeksionis, idealis, kreatif, dan pendiam.

Kepribadian paling langka ini juga dikenal sangat tertutup, terutama jika beurusan dengan kehidupan pribadinya. 

Sikap yang dimilikinya tersebut membuat INFJ disebut sebagai kepribadian misterius. 

2. ENTJ

Di urutan kedua, terdapat Extroverted Intuitive Thinking Judging (ENTJ) yang menjadi kepribadian paling langka.



Kepribadian ENTJ hanya dimiliki oleh 1,8 persen populasi dunia. 

ENTJ dikenal sebagai pribadi ekstrovert yang memiliki hubungan sosial luas dengan banyak orang. 

Tipe yang dijuluki sebagai ‘Commander’ ini dikenal sebagai pribadi yang mampu menilai berbagai hal secara objektif, seorang perencana matang, dan dapat mengambil keputusan dengan sangat baik. 

3. INTJ

kepribadian mbti paling langka

Sumber: Sonora.id

INTJ atau kepribadian Introverted Intuitive Thinking Judging mengisi sekitar 2,1 persen dari jumlah populasi dunia. 

Kepribadian yang dikenal sebagai ‘Architect’ ini tidak terlalu menyukai hubungan sosial dan dunia luar, serta cenderung senang menyendiri. 

Meski begitu, salah satu MBTI paling langka ini dikenal sangat logis, rasional, dan perencana yang ulung. 

4. ENFJ

Protagonist‘ adalah sebutan bagi mereka yang memiliki kepribadian Extraverted, Intuitive, Feeling, dan Judging (ENFJ).

Kepribadian ini hanya ada sekitar 2,5 persen dari populasi dunia. 

ENFJ merupakan kepribadian yang dikenal suka bergaul, berjiwa pemimpin, jujur, loyal, dan memiliki empati tinggi. 

Namun, ENFJ juga memiliki kelemahan, di antaranya sangat sensitif, protektif, dan suka mengorbankan diri sendiri. 

5. INTP 

Introverted, Intuitive, Thinking, dan Prospecting (INTP) adalah kepribadian MBTI paling langka selanjutnya yang hanya ada sekitar 3 persen dari populasi dunia. 

INTP dikenal sebagai kepribadian yang menyukai ketenangan, suka menyendiri atau introvert, jujur, dan logis. 

INTP juga dikenal sebagai seorang pemikir yang sangat analitis. 

Untuk alasan pembagian sifatnya, tak mengherankan jika INTP mendapat julukan sebagai ‘Logician’. 

***

Nah, itulah daftar kepribadian MBTI paling langka di dunia.

Apakah ada tipe kepribadian Property People?

Temukan ulasan menarik lainnya hanya di Berita 99.co.

Kamu juga dapat mengikuti Google News kami agar tak ketinggalan berita terbaru, lo!

Dapatkan berbagai kemudahan untuk memiliki hunian impian bersama 99.co/id karena kami selalu #AdaBuatKamu.



Nik Nik Fadlah

Lulusan Ilmu Komunikasi Universitas Pasundan yang kini menjadi penulis di Rumah123 dan Berita 99. Memiliki pengalaman menulis di bidang kesehatan, gaya hidup, fashion, teknologi, pendidikan, hingga properti. Hobi membuat digital collage art.
Follow Me:

Related Posts