Kamu termasuk salah satu orang yang paling malas membersihkan bak mandi? Kalau begitu, simak tips mudah dan efektifnya sebagai berikut!
Bak kamar mandi merupakan salah satu tempat paling lembab di rumah.
Sudutnya selalu dipenuhi air, sehingga kalau jarang dibersihkan, banyak kotoran yang mudah mengendap di sekitarnya.
Lumut, jentik nyamuk, dan cacing-cacing kecil bisa saja menjadi penghuni bak mandi, membuat air tercemar dan berbahaya jika dipakai.
Maka dari itu, wajib hukumnya bagi kita untuk membersihkan bak mandi setidaknya seminggu dua kali.
Masalahnya, banyak orang yang malas mencuci bak mandi.
Tidak hanya licin dan susah bersih, bak mandi yang kotor juga sering mengeluarkan bau tidak sedap sehingga mengurungkan niat kita untuk bersih-bersih.
Nah, Sahabat 99 ingin tahu tips mudah mencuci bak mandi di rumah?
Yuk, simak uraian lengkapnya di bawah ini!
Tips Membersihkan Bak Mandi dengan Mudah
1. Kuras Air Sebelum Membersihkan Bak Mandi
Sebelum kamu terjun langsung ke dalam bak mandi, kuras dulu air di dalam bak sampai habis.
Pasalnya, mencuci bak yang berisi air terbukti lebih susah dan berbahaya.
Bak yang kotor, terutama berlumut, memiliki dasar licin, berbahaya untuk diinjak.
Kuras air bak mandi sampai habis dan biarkan kering selama kurang lebih 2 sampai 3 jam sebelum dibersihkan.
2. Singkirkan Barang-barang di Sekitar sebelum Membersihkan Bak Mandi
Selain menguras air sebelum bak dicuci, pastikan juga di sekitarmu tidak ada barang-barang kamar mandi yang mengganggu.
Kosongkan area bak, mulai dari peralatan mandi, pajangan dinding, sampai mainan anak-anak.
Sebelum dipisahkan, bersihkan barang-barang tersebut terlebih dahulu.
Kotoran dan bakteri yang menempel di bak mandi bisa saja menjalar pada peralatan di sekitarnya.
Baca Juga:
11 Cara Membersihkan Kamar Mandi Secara Menyeluruh. Ampuh!
Cukup dengan sabun cuci tangan, peralatan mandi, pajangan, dan mainan anak-anak mu sudah dijamin bersih dari kuman!
3. Lindungi Tangan dengan Sarung Tangan Karet
Cairan pembersih bak mandi mengandung zat kimia keras yang dapat menimbulkan efek samping buruk di kulit.
Efek samping cairan pembersih kamar mandi termasuk gatal-gatal, ruam merah, dan iritasi panas.
Maka dari itu, siapkan sepasang sarung tangan karet anti air yang tidak mudah robek.
4. Siram Menggunakan Air Panas
Cara membersihkan kamar mandi berikutnya adalah dengan menyiram air panas.
Air panas berlaku sebagai pembuka pori-pori keramik di bak mandi.
Cairan pembersih bak mandi akan meresap ke dalam keramik dan membersihkan kotoran dari dalam.
Lantai bak mandi dijabin lebih kesat dan bersih!
5. Bersihkan Bak Mandi dengan Cara Disikat
Kebanyakan orang merasa membersihkan bak mandi menggunakan lap sudah cukup.
Nyatanya, mencuci bak mandi menggunakan lap hanya akan meratakan kotoran, tidak membersihkan.
Gunakan sikat kasar yang mampu menggosok lantai sampai ke sela-sela terkecilnya.
Apabila ingin lebih cepat dan memungkinkan, gunakan sikat panjang dengan kepala memutar otomatis, jadi kamu tidak usah capek–capek menggosok lantai.
6. Bersihkan Juga Saluran Pembuangan Air
Membersihkan bak mandi belum komplit jika saluran pembuangan air belum bebas dari kotoran.
Ingat, kotoran yang menempel di bak mandi tidak hanya berupa lumut atau debu, tetapi juga kuman dan bakteri berbahaya.
Percuma saja bak mandi bersih kalau saluran air yang menempel di sebelahnya masih kotor.
Bersihkan menggunakan sikat gigi dengan gerakan memutar lalu siram menggunakan air panas setelahnya.
7. Cara Membersihkan Bak Mandi dengan Bahan Alami
Selain menggunakan cairan pembersih kamar mandi, bak mandi juga bisa dibersihkan menggunakan bahan-bahan alami.
Bahan pembersih alami tersebut bisa kamu temukan di rumah dan tentunya mudah diracik sendiri.
Berikut adalah daftar bahan pembersih alami yang direkomendasikan:
Soda Kue
Campurkan dengan sedikit perasan lemon dan oleskan pada seluruh permukaan bak mandi.
Diamkan selama 2 jam sebelum dibilas menggunakan air panas.
Cuka
Tambahkan lima cangkir cuka ke dalam bak mandi berisi air panas dan diamkan selama lima jam.
Cuka akan membuat kotoran mengeras dan lebih mudah dikelupas.
Garam Dapur
Garam berfungsi sebagai scrub yang mampu mengangkat kotoran membandel sekalipun.
Taburkan garam kasar pada permukaan kamar mandi, sikat sampai bersih, lalu bilas menggunakan air hangat.
Minyak Lemon
Minyak lemon digunakan khusus untuk bak mandi yang terbuat dari porselen.
Teteskan minyak lemon pada kain bersih dan usapkan pada permukaan bak mandi setelah dibersihkan.
Lapisan minyak lemon akan melindungi bak mandi porselen, membuatnya lebih awet.
Baca Juga:
5 Bahan Alami Pembersih Kerak Kamar Mandi Ini, Patut Dicoba!
Semoga di atas bisa bermanfaat ya, Sahabat 99…
Jangan lupa untuk pantau terus informasi penting seputar properti lewat Berita Properti 99.co Indonesia.
Untuk yang sedang mencari harga rumah dekat UGM atau daerah di sekitarnya, kamu bisa langsung kunjungi 99.co/id!