Berita Berita Properti

Mengenal Kaca Stopsol, Lengkap dengan Karakteristik dan Cara Merawatnya. Yuk, Cari Tahu!

2 menit

Sahabat 99, pernah dengar tentang kaca stopsol? Kaca yang satu ini merupakan kaca yang sering digunakan di bangunan tinggi. Yuk, simak seluk beluknya di sini!

Kaca stopsol atau solar heat reflective glass merupakan salah satu jenis kaca yang bisa kamu temukan di pasaran.

Jenis kaca yang satu ini memiliki teknologi canggih yang mampu menahan panas dan sinar matahari, sehingga bangunan tidak terasa panas.

Selain itu, masih banyak karakteristik dan kegunaan lain dari jenis kaca yang satu ini.

Dilansir dari eliteartglass.co.id, yuk simak seluk beluk kaca stopsol di bawah ini!

Apa Itu Kaca Stopsol?

pengertian kaca stopsol

Kaca stopsol merupakan jenis kaca yang memiliki teknologi coating pyrolytic reflective.

Teknologi tersebut memiliki kekuatan dan daya tahan yang lebih baik dibanding kaca pada umumnya.

Coating pyrolytic reflective memiliki tampilan lapisan tipis atau transparan yang terbuat dari oksidasi logam.

Lapisan tersebut berfungsi sebagai lapisan pemantul yang dapat memantulkan sinar dan panas dari cahaya matahari.

Karena fungsinya tersebut, banyak juga yang menyebut kaca stopsol sebagai solar heat reflective glass.

Kaca yang satu ini ternyata cukup spesial karena dibuat menggunakan teknologi AGC Europe dan dibuat menggunakan proses pyrolysis.

Proses pyrolysis membuat kaca mampu menahan panas matahari tanpa merusak kualitas dan penampilan kaca.

Kaca ini juga disebut sebagai kaca hemat energi dan dapat digunakan sebagai kaca antipemanasan global.

Karakteristik Kaca Stopsol

karakteristik kaca stopsol

Ada beberapa karakteristik yang dimiliki kaca stopsol yang membuatnya berbeda dari kaca pada umumnya.

Pertama, kaca ini memiliki pyrolytic coating yang mampu memperkuat kaca dari perubahan panas, suhu udara, polusi, debu, dan korosi.

Hal ini membuatnya sangat baik digunakan pada segala jenis konstruksi bangunan.

Teknologi pyrolytic coating juga membuat penampilan kaca tidak mudah memudar dan kehilangan kecerahan warna asli kaca.



Karakteristik selanjutnya adalah kaca dilengkapi dengan dua jenis lapisan.

Lapisan pertama adalah lapisan indoflot yang mampu memantulkan energi atau panas matahari yang masuk.

Lapisan berikutnya adalah lapisan panasap yang memberi kaca tampilan berwarna abu, biru, hijau, dan warna gelap lainnya.

Tak hanya memberikan warna, lapisan tersebut juga mampu menyerap panas dan membantu udara di dalam ruangan tetap sejuk.

Karakteristik terakhir adalah jenis kaca ini tidak membuat matamu silau, sehingga kamu dapat melihat ke luar ruangan dengan mudah.

Cara Merawat Kaca Solar Heat Reflective Glass

kaca tempered

Perawatan kaca solar heat reflective glass juga terbilang cukup sederhana.

Kaca ini cukup mudah dibersihkan dan mampu menghemat pengeluaran bulananmu.

Hal tersebut karena kamu tak perlu mengeluarkan uang banyak untuk mendinginkan ruangan karena kaca dapat menahan panas matahari.

Cara memberihkan kaca stopsol cukup mudah, kamu hanya perlu membersihkannya dengan air biasa tanpa sabun.

Jika kamu menemukan kotoran membandel, kamu dapat membersihkannya menggunakan detergen bubuk.

Kegunaan Solar Heat Reflective Glass di Bangunan

Pada umumnya, kaca ini digunakan sebagai dinding kaca pada berbagai jenis bangunan.

Jenis bangunan yang paling banyak menggunakan jenis kaca ini adalah bangunan tinggi.

Kaca yang satu ini akan terlihat sangat mewah ketika digunakan di bangunan tinggi dan membuat bangunan tampak lebih menarik.

Bangunan yang memiliki kaca stopsol akan terlihat berkilauan ketika dilihat dari luar, sehingga dapat memperindah bangunan.

Selain itu, kaca ini juga cocok digunakan untuk hal-hal khusus, seperti safety glass, laminated glass, tempered glass, insulating, dan glazing.

***

Semoga artikel ini bermanfaat bagi kamu, Sahabat 99!

Simak juga artikel menarik lainnya hanya di portal Berita 99.co Indonesia.

Kamu sedang mencari rumah di Malang?

Bisa jadi Citra Garden City Malang adalah jawabannya!

Cek saja di 99.co/id untuk menemukan rumah idamanmu!



Shafira Chairunnisa

Lulusan Hubungan Internasional di Universitas Katolik Parahyangan dan pernah bekerja sebagai jurnalis di media nasional. Sekarang fokus menulis tentang properti, gaya hidup, desain, dan politik luar negeri. Senang bermain game di waktu senggang.
Follow Me:

Related Posts