Sahabat 99, tahukah kamu apa perbedaan service apartment dengan hotel dan apartemen biasa? Simak seluk beluk mengenai apartemen servis di sini!
Ternyata di Indonesia ada beragam jenis apartemen yang bisa kamu sewa.
Salah satu jenis apartemen tersebut adalah service apartment atau apartemen servis.
Memangnya apa itu apartemen servis dan apa bedanya dengan hotel atau apartemen pada umumnya?
Simak saja jawaban mengenai seluk beluk service apartment di bawah ini!
Penjelasan Service Apartment
Service apartment merupakan apartemen yang memiliki perabotan lengkap dan disewakan dalam jangka waktu panjang atau pendek.
Layaknya hotel, penyewa bisa menikmati beragam layanan dan fasilitas yang ada di dalam apartemen.
Beragam fasilitas yang bisa dinikmati di antaranya adalah room service, housekeeping, WiFi, laundry, kolam renang, dan lain sebagainya.
Karena memiliki banyak fasilitas, serviced apartment terkesan tidak jauh berbeda dari hotel pada umumnya.
Namun, tentunya kedua hal ini memiliki perbedaan antara satu sama lain.
Kira-kira apa perbedaannya?
Perbedaan Service Apartment dengan Hotel
Seperti yang telah diketahui di atas, service apartment merupakan hunian vertikal yang dapat disewakan dalam waktu singkat atau panjang.
Oleh karena itu, perbedaan pertama antara jenis apartemen ini dengan hotel adalah jangka waktu sewanya.
Sebenarnya, tidak ada batasan berapa lama kamu bisa menyewakan kamar hotel yang kamu tinggali.
Namun, tentunya menyewa berhari-hari bahkan berminggu-minggu akan sangat mahal, terutama jika jumlah tamunya cukup banyak.
Hal ini berbeda dengan apartemen servis yang dapat disewakan dengan hitungan sewa apartemen harian, mingguan, bulanan, atau tahunan.
Jika dibandingkan, harga sewa apartemen servis jauh lebih murah dibandingkan dengan sewa kamar hotel dengan jangka waktu lama.
Oleh karena itu, cukup banyak orang lebih memilih untuk menyewa apartemen servis jika ingin menetap dalam jangka waktu lama.
Tak hanya itu, ada juga perbedaan luas dan fasilitas yang ada di antara apartemen servis dan hotel.
Umumnya hotel hanya memiliki satu kamar dengan dua tempat tidur kemudian satu buah kamar mandi di dalamnya.
Sementara itu, apartemen servis memiliki ukuran yang lebih luas dan lapang dibanding hotel.
Bahkan, di dalam apartemen servis terdapat dapur kecil dan balkon yang bisa kamu gunakan.
Setelah mendengar penjelasan tersebut, kamu kini bisa membedakan mana service apartment dan hotel ya, Sahabat 99!
Perbedaan Service Apartment dengan Apartemen
Hotel dan apartemen servis memang berbeda jauh, tetapi apa bedanya apartemen servis dan apartemen biasa?
Bahkan, beberapa orang sering kali kebingungan bagaimana cara membedakan service apartment, apartemen, dan kondotel.
Setidaknya ada beberapa perbedaan yang bisa kamu temukan di antara ketiganya.
Apartemen servis merupakan apartemen yang disewakan secara full furnished dalam jangka waktu pendek atau panjang.
Sementara itu, apartemen merupakan hunian vertikal yang bisa disewakan dengan berbagai kondisi.
Sering kali apartemen disewakan dalam kondisi full furnished, semi furnished, atau bahkan unfinished.
Beberapa apartemen bahkan disewakan tanpa daily service, sehingga kamu tidak bisa menikmati housekeeping atau room service.
Terakhir, kondominium merupakan hunian vertikal yang bersifat kepemilikan bersama.
Kondominium lebih mengacu pada hak kepemilikan bangunan atau hak guna bangunan.
Sebagian orang juga menganggap kondominium dapat disamakan dengan hak guna bangunan.
Jadi, perbedaan antara ketiganya ada dalam kondisi unit ketika disewakan dan fasilitas yang bisa digunakan penyewanya.
***
Semoga artikel ini bermanfaat bagi kamu, Sahabat 99!
Simak juga artikel menarik lainnya hanya di portal Berita 99.co Indonesia.
Kamu sedang mencari rumah di Jakarta?
Bisa jadi BSD City adalah jawabannya!
Cek saja di 99.co/id untuk menemukan rumah idamanmu!