Jessica Mila Agnesia adalah seorang model dan aktris Indonesia yang sudah aktif di layar kaca sejak tahun 2002. Kini, dirinya menempati sebuah rumah sederhana di Jakarta Selatan. Yuk, intip seperti apa rumah Jessica Mila!
Artis dari Aceh ini menempati sebuah rumah yang ia bangun dan tinggal di sana sejak tahun 2015 silam.
Meskipun rumahnya sederhana dan berukuran kecil, hunian milik Jessica masih terasa nyaman.
Untuk mengatasi ukuran rumah yang kecil, Jessica menggunakan furnitur-furnitur multifungsi yang membuat rumah menjadi lebih unik.
Yuk, intip isi dari rumah Jessica Mila!
Mengintip Rumah Jessica Mila
1. Eksterior Rumah yang Minimalis
Tampak bagian depan rumah Jessica terlihat minimalis.
Rumah ini berukuran sedang dan memiliki 2 lantai.
Perpaduan warna cokelat dan batu alam membuat rumah ini terlihat semakin menawan.
Di area depan rumah terdapat sebuah taman yang penuh dengan tanaman, sehingga menghadirkan nuansa asri pada rumah.
Baca Juga:
8 Potret Rumah Melaney Ricardo yang Mirip Istana. Ada Air Terjun di Rumahnya!
2. Ruang Keluarga yang Nyaman
Setelah memasuki rumah, kamu akan disambut dengan ruangan besar yang disekat menjadi ruang keluarga, ruang makan, dan dapur.
Dilansir dari kanal Youtube Net Entertainment News, Jessica mengatakan bahwa dia menyukai warna putih sehingga rumah di dominasi oleh warna tersebut.
Terdapat dekorasi bunga cantik yang menambahkan elemen splash of color pada ruangan ini.
3. Terdapat Furnitur Multifungsi
Salah satu hal yang unik dalam rumah ini adalah penggunaan furnitur multifungsi di beberapa penjuru rumah.
Di ruang keluarga, terdapat sebuah meja putih yang bisa dibuka menjadi organ.
Laci pada meja juga berubah menjadi kursi untuk duduk saat bermain organ.
Menurut Jessica, kursi ini juga dapat digunakan untuk tambahan tempat duduk di meja makan.
4. Ruang Makan Sederhana
Ruang makan di rumah Jessica memiliki tema monokrom dari meja berwarna hitam dan kursi berwarna putih.
Jessica memakai lemari sebagai penyekat antara ruang makan dan ruang keluarga.
Pada dinding ruang makan, Jessica memasang sebuah televisi agar dia bisa menonton sambil makan di meja makan.
5. Dapur dengan Dominasi Warna Putih
Warna putih mendominasi ruangan ini dari lemari dapur hingga meja dapur.
Perpaduan warna putih dengan warna metallic dari kulkas juga warna hitam dari permukaan meja dapur membuat ruangan ini semakin menawan.
6. Ada Taman di Tengah Rumah
Di lantai 2 rumah, terdapat sebuah area terbuka yang dijadikan taman oleh Jessica Mila.
Keberadaan kolam kecil dan air terjun di dinding membuat ruangan ini terasa lebih sejuk.
Jessica juga menyimpan kursi gantung di area ini agar dirinya bisa bersantai di dalam taman.
7. Walk-in Closet
Jessica memasang sebuah walk-in closet pada kamar miliknya.
Tempat ini dipenuhi oleh tas, sepatu, dan hiasan mewah yang disimpan dengan rapi.
Baca Juga:
Mengintip Rumah Ustazah Oki Setiana Dewi yang Bernuansa Islami. Lukisan Ka’bahnya Bikin Merinding!
8. Meja Rias Multifungsi
Terdapat sebuah meja rias pada sudut ruangan yang dilengkapi dengan lampu yang membuat ruangan menjadi terang.
Meja rias ini juga merupakan furnitur multifungsi karena memiliki ruang penyimpanan rahasia di dalamnya.
Terdapat juga sebuah kaca untuk mempermudah Jessica merias dirinya di sini.
Keberadaan meja rias multifungsi ini membuat ruangan terlihat lebih rapi karena alat-alat kecantikan disimpan secara tersembunyi.
Dengan begitu, permukaan meja tentunya tidak akan terlihat berantakan.
***
Unik sekali bukan rumah milik Jessica Mila ini?
Semoga informasi di atas menghibur dan menginspirasi ya, Sahabat 99!
Nantikan artikel menarik lainnya di Berita Properti 99.co Indonesia.
Sedang mencari rumah di Bali?
Pastikan untuk mencarinya lewat 99.co/id!
*Sumber foto: kanal Youtube Net Entertainment News