Selain minum susu, ibu hamil juga dapat mengonsumsi es krim yang bermanfaat untuk janin. Berikut adalah merk es krim penambah berat badan janin yang rasanya enak.
Tahukah kamu, es krim rupanya memiliki sumber energi yang cukup tinggi.
Bahkan, kandungan lemak dalam es krim diklaim lebih banyak daripada susu karena setengah dari total padatannya berupa gula, seperti laktosa, sukrosa, dan lain-lain.
Oleh karena itu, es krim dinilai dapat membantu untuk menambah berat badan ibu hamil dan pertumbuhan anak-anak.
Menurut buku Mitos dan Fakta Seputar Kehamilan, Persalinan dan Menyusui oleh Essie Laksana, kandungan gizi pada es krim dinilai sangat baik untuk ibu hamil.
Es krim dapat membantu menambah berat badan janin karena mengandung kalori dan lemak yang cukup tinggi, lo.
Kendati demikian, konsumsi es krim yang berlebihan selama hamil tidak dianjurkan karena dapat menyebabkan kenaikan berat badan ibu hamil yang tidak sehat.
Ibu hamil masih bisa mengonsumsi es krim yang dibarengi dengan minum susu untuk ibu hamil.
Lalu, apa saja es krim penambah berat badan janin untuk ibu hamil?
Yuk, cek rekomendasinya di bawah ini!
5 Merk Es Krim Penambah Berat Badan Janin
1. Haagen-Dazs Ice Cream Mini Cup
Haagen-Dazs Ice Cream Mini Cup adalah es krim dalam cup kecil yang diproduksi oleh Haagen-Dazs.
Salah satu merek es krim ternama di dunia ini menawarkan es krim 100 ml yang tersedia dalam berbagai rasa klasik.
Rasa Es krim Haagen-Dazs Mini Cup terdiri dari caramel biscuit, macadamia nut, cookies & cream, strawberry, green tea, mango & raspberry, coffee, vanila, belgian Choc, hingga dark chocolate.
Es krim Haagen-Dazs terkenal dengan kualitasnya dan rasanya yang lezat karena dibuat dengan bahan-bahan premium.
Menurut sejumlah pembeli, tekstur es krimnya halus dan creamy.
“Rasanya super enak. Favorite rasa Matcha, Macadamia Nut dan Mangga. Kalau yang coffee mirip rasa permen kopi.” tulis ulasan akun Lea di laman Tokopedia.
Hanya saja, harga es krim Haagen-Dazs Ice Cream Mini Cup dinilai mahal, berkisar Rp83.700.
2. Ice Cream Campina Neapolitan
Ice Cream Campina Neapolitan adalah es krim dari Campina yang terdiri dari tiga rasa, yaitu cokelat, vanila, dan stroberi.
Es krim ini tersedia dalam berbagai ukuran, mulai dari cup kecil hingga kemasan besar 8 liter.
Rasa Ice Cream Campina Neapolitan disukai banyak orang karena kombinasi rasa yang klasik dan lezat.
Selain itu, tekstur es krim penambah berat badan janin satu ini dinilai halus dan creamy sehingga sangat enak untuk dinikmati ibu hamil.
Hanya saja, beberapa orang pembeli di laman Shopee menilai bahwa rasa cokelat pada Ice Cream Campina Neapolitan sedikit pahit.
Harga Ice Cream Campina Neapolitan 8 liter berkisar Rp200.000 dan Rp42.000 untuk ukuran 700 ml.
3. Diamond Brookfarm Chocolate
Rekomendasi merk es krim penambah berat badan janin lainnya adalah Diamond Brookfarm Chocolate.
Pasalnya, es krim cokelat mengandung banyak kalori dan lemak yang membantu menambah berat badan janin.
Nah, es krim Diamond Brookfarm Chocolate bisa jadi pilihan bagi ibu hamil karena rasanya enak sebab terbuat dari 100 persen krim susu.
Es krim ini menawarkan perpaduan susu dan rasa cokelat yang lezat sehingga cocok untuk dikonsumsi secara langsung atau dijadikan topping.
Meskipun demikian, ibu hamil sebaiknya mengonsumsi secara wajar karena es krim ini mengandung kalori dan gula yang dapat menyebabkan kenaikan berat badan berlebihan.
Harga Diamond Brookfarm Chocolate ukuran besar 473 ml berkisar Rp107.200.
4. Diamond Ice Cream Kacang Hijau
Kacang hijau mengandung folat sehingga dinilai bagus untuk kesehatan janin.
Bagi ibu hamil, mengonsumsi kacang hijau dalam bentuk es krim bisa jadi pilihan camilan untuk menambah berat badan janin.
Pasalnya, Diamond Ice Cream Kacang Hijau memiliki komposisi susu yang memberikan kalsium, protein, dan karbohidrat untuk kebaikan janin.
Es krim ini mudah ditemukan di berbagai minimarket dengan harga yang tergolong terjangkau, lo.
Harga Diamond Ice Cream Kacang Hijau berkisar Rp42.000 untuk ukuran 700 ml.
“ice cream nya enak sekali, good,” tulis ulasan akun Grace di laman Blibli.
5. Carte D’Or Dark Chocolate
Carte D’Or Dark Chocolate adalah es krim creamy dan lembut dengan rasa dark chocolate yang ditambah butiran cokelat Italia.
Merek es krim dari Walls ini merupakan es krim premium dengan cita rasa Prancis yang dibuat dengan bahan berkualitas.
Rasa dark chocolate pada Carte D’Or Dark Chocolate terasa manis, pahit, dan lezat.
Carte D’Or Dark Chocolate merupakan merk es krim penambah berat badan janin karena dark chocolate mendukung tumbuh kembang janin.
Hanya saja, harga Carte D’Or Dark Chocolate relatif mahal, yakni berkisar Rp75.000 untuk ukuran 410 ml.
***
Itu dia rekomendasi merk es krim penambah berat badan janin.
Semoga bermanfaat, Property People.
Temukan rekomendasi produk lainnya di Berita.99.co.
Tak lupa, ikuti Google News kami untuk mendapatkan banyak informasi seputar isu-isu properti terkini.
Kalau lagi cari rumah, temukan dengan #segampangitu hanya di www.99.co/id.