Apa hal pertama yang akan kamu lakukan saat terjun ke dalam bisnis properti? Jangan terlalu ragu untuk mengambil langkah-langkah berani. Kamu juga tak perlu mengambil pusing tentnag mitos-mitos yang beredar. Apa saja mitos bisnis properti yang beredar?
Ketika merasakan kegagalan banyak pemula yang baru masuk ke dalam bisnis properti langsung mundur.
Modal besar memang harus dikeluarkan banyak pembisnis properti untuk berinvestasi.
Namun, solusi yang terbaik dalam menyelesaikan permasalahan tersebut adalah dengan menolak menyerah saat gagal.
Fakta menunjukkan bahwa setiap orang yang bersedia belajar dari kesalahan dan pengalaman orang lain berpeluang sukses jadi miliarder.
Kamu juga jangan banyak mengambil pusing tentang mitos-mitos yang beredar mengenai bisnis properti.
Mitos-mitos inilah yang akhirnya membuat enggan berbisnis properti.
Padahal, kalau ditilik, bisnis properti adalah bisnis yang selalu menguntungkan.
Tuhan tidak menciptakan Bumi sebanyak dua kali sehingga tanah akan menjadi barang langka dan sesuai dengan prinsip ekonomi akan menjadi mahal.
Lalu, apa saja mitos bisnis properti yang ternyata salah dan keliru di masyarakat?
Seperti dilansir dalam buku “Property Quadrant: Sukses Memulai Bisnis Properti” karangan Benny Lo.
Tercantum beberapa mitos keliru yang sebaiknya tidak kamu jadikan paradigma bila ingin menjadi pebisnis properti sukses.
7 Mitos Keliru Tentang Bisnis Properti yang Tak Perlu Dipercaya
1. Kamu Harus Punya Banyak Duit
Banyak orang yang mengira bahwa seseorang harus memiliki uang dalam jumlah besar dulu baru dapat berinvestasi properti. Pandangan ini ternyata tidak benar 100%.
Kamu tak perlu memiliki uang ratusan juta atau milirian rupiah untuk berinvestasi properti.
Yang kamu perlukan adalah kamu mendapatkan harga yang terjangkau dan masuk akal dan di kemudian hari, harga itu dapat melambung tinggi sehingga meningkatan investasi yang kamu benamkan.
Baca Juga:
Bisnis Properti Bagi Mahasiswa, Menjanjikan & Tak Ganggu Waktu Belajar
2. Kamu Harus Memiliki Sentuhan Raja
Sentuhan raja atau yang sering dikenal dengan sentuhan midas mengartikan seorang raja dari mitologi Yunani yang memiliki kekuatan untuk mengubah semua yang dia sentuh menjadi emas.
Pada kenyataannya, orang yang sukses berinvestasi dalam bidang real estate dan properti juga pernah gagal serta mengalami kerugian.
Kamu hanyalah orang biasa begitu pula teman-temanmu.
Namun, yang dapat membedakan antara kamu dan orang lain adalah seberapa cepat melihat peluang untuk mewujudkan dan menghasilkan berbagai keuntungan.
Hal itu juga dapat meminimalisir kerugian.
Bagian penting dalam mengenali peluang adalah menggunakan akal sehat.
Untuk memastikan visi kamu berdasarkan akal sehat, lakukan analisis terlebih dahulu terhadap sebuah properti.
Perbanyak juga berlatih dengan terjun ke lapangan sambil memantau perkembangan harga properti.
3. Bisnis Properti Selalu Berhasil
Namanya usaha, tidak selalu berjalan masuk, termasuk pula dalam bisnis properti.
Jika kamu berpikir bahwa bisnis properti selalu berhasil itu tentu anggapan yang salah.
Faktanya, banyak pebisnis sukses properti yang mengalami jatuh dan bangun dalam merintis bisnis properti.
Mereka juga sama seperi kamu, orang biasa yang mulai peruntungan.
Tapi kesuksesan yang didapat, tentu ada harga yang harus dibayar.
Kegagalan demi kegagalan akhir berbuah manis.
Mereka dapat jeli melihat peluang dan belajar dari pengalaman.
4. Seorang Pembisnis Properti Harus Berpengalaman
Dalam bisnis properti, kekuatan dan rasa percaya diri bukan berasal dari pengalaman masa lalu.
Melainkan dari transaksi bagus dan saling menguntungkan bagi semua orang yang terlibat.
Buatlah proses yang baik bagaimana semua orang yang ikut dalam transaksi kamu senang.
Hal tersebut bisa dibilang pengalaman yang sangat mengasyikkan dalam bisnis ini.
Jika kamu ditolak dalam suatu transaksi properti, kemungkinan penyebabnya hanya satu, yakni angka yang ditawarkan tidak menguntungkan pihak penjual.
5. Harus Mengenal Banyak Orang Properti
Banyak orang berpendapat bahwa untuk terjun ke bisnis properti, mereka harus mengenal kontraktor, arstike, notataris, dll.
Anggapan ini tentu tidak salah, tapi juga tidak 100% betul.
Tidak ada jaminan, mereka yang kenal dengan orang-orang tersebut di atas dalam berhasil dalam bisnis properti.
Karena itu, jangan berkecil hati jika kamu tidak banyak kenalan.
Cukup kamu bertanya kepada top real estate agent di lingkungan kamu.
Minta referensi dari mereka.
Secara tidak langsung, kamu akan bertemu dengan orang-orang tepat yang mampu menjadi meningkatkan portofolio investasimu.
6. Kamu Harus Memiliki Banyak Modal
Mitos bisnis properti selanjutnya adalah harus memiliki banyak modal.
Betul uang bisa membantu kamu meraih impian.
Tetapi, seorang pembisnis properti sebenarnya tidak harus memiliki modal besar.
Bisnis ini tidak hanya dijalankan oleh orang kaya saja, banyak pelaku-pelaku bisnis properti yang memulai usahanya dengan modal kecil.
Dengan kerja keras yang tidak mengenal lelah, mereka pun dapat semakin menanjak hingga posisi puncak.
Baca Juga:
7. Harus Tahu Tentang Bisnis Properti
Kesuksesan yang dalam hal ini adalah menjadi pebisnis properti yang sukses, tentu bukan perjalanan yang instant.
Harus ada proses yang harus dilewati.
Jadi, kalau mitos pebisnis properti itu harus tahu tengtang ilmu properti dulu, maka ini tidak sepenuhnya benar.
Ya, betul, pebisnis properti tentu harus memiliki ilmu yang mumpuni dalam bidang properti.
Namun, keahlian ini tentu dapat dipelajari sambil berjalan atau learning by doing.
Yang menjadi kunci tentu tekad pebisnis properti tersebut.
Kalau dari awal sudah menyerah, bagaimana mau berhasil?
***
Nah¸sekarang sudah tahu mitos apa saja yang enggak usah diambil pusing?
Semoga awal bisnis properti-mu dilancarkan, ya!
Jangan lupa untuk pantau terus informasi penting seputar properti di Blog 99.co Indonesia!
Dapatkan pula properti idaman dengan harga terjangkau dalam situs 99.co/id .
***CYN/BAP