Interior Rumah Anda

9 Model Kursi Tamu Kayu Minimalis untuk Hunian yang Nyaman & Homey

3 menit

Kursi tamu kayu minimalis banyak dipilih sebagai furnitur di ruang tamu karena dapat memberikan kesan nyaman dan homey. Mau pakai? Intip dulu inspirasinya di artikel ini!

Ruang tamu merupakan ruangan pertama yang menjadi area di mana tamu melihat interior rumah.

Untuk mendapatkan kesan pertama yang menyenangkan,  diperlukan perancangan dan pemilihan perabotan yang tepat serta impresif untuk ruang tamu.

Salah satunya adalah penggunaan kursi di ruang tamu.

Kursi merupakan salah satu furnitur yang cukup penting.

Selain sebagai tempat duduk, kehadirannya juga dapat memberikan nilai tambah pada ruangan.

Tertarik menggunakan kursi kayu untuk ruang tamu di rumah?

Untuk membantumu memilih, simak beberapa modelnya di bawah ini!

9 Model Kursi Tamu Kayu Minimalis

1. Kursi Tamu Kayu Sederhana

sumber: galeriamebel.com

Model pertama adalah satu set kursi tamu yang terdiri dari dua kursi single, satu kursi panjang dan sebuah meja kayu.

Desain kursinya memiliki sela-sela pada bagian sandaran punggung dan tangannya.

Setiap kursinya dilengkapi bantalan, sehingga membuat pengunjung yang datang dan duduk akan merasa nyaman meski desainnya cukup sederhana.

Baca Juga:

9 Inspirasi Jenis Kursi Tamu untuk Rumah Minimalis yang Bisa Jadi Pilihan

2. Kursi Tamu Kayu Minimalis Rustic

kursi tamu kayu rustic

sumber: griyamebel.com

Penyuka gaya rustic dapat memilih desain kursi kayu yang satu ini.

Model kursi dan kayunya dirancang khas sangat natural dengan sentuhan warna dan serat kayu.

Sebagai pelengkap kenyamanan, kamu juga dapat menambahkan beberapa bantal sofa pada kursi tersebut.

Pesan kursi tamu di Ruparupa dan Lazada

3. Desain Kursi Minimalis Klasik

kursi kayu klasik

sumber: sentanamebel.com

Desain klasik dikenal dengan tampilannya yang penuh ukiran dan berwarna emas.

Tapi ada juga kok desain kursi kayu klasik yang lebih minimalis.

Salah satu contohnya adalah desain kursi yang satu ini.

Model kursinya minimalis dengan tambahan bantalan berwarna abu-abu yang elegan.

Cocok buat rumah-rumah klasik yang sederhana.

4. Model Kursi Tamu Skandinavia

kursi tamu kayu

sumber: rajajepara.com

Skandinavia dikenal sebagai desain yang serba terang dan fungsional.

Untuk kursi Skandinavia, kamu bisa memilih warna cokelat muda yang terang dengan tambahan bantalan berwarna netral seperti krem, putih atau abu-abu muda.

Karena furnitur Skandinavia adalah segala hal yang fungsional, kamu bisa merancang meja kayu dengan tambahan laci dan tempat penyimpanan di bagian bawahnya.



5. Kursi Tamu Kayu Mid Century

model ranjang

sumber: dekorasirumahjati.com

Kursi kayu yang satu ini terbuat dari jati dengan model ranjang yang unik dengan meja mungil.

Model kursi ini dapat digunakan untuk rumah minimalis bernuansa mid century.

6. Kursi Tamu Kayu Minimalis

kursi kayu

sumber: galerymebel.com

Untuk ruang tamu kecil hingga sedang, model kursi minimalis ini bisa menjadi pilihan.

Desain kursinya sederhana dengan kaki tinggi yang dapat memberikan kesan ruangan yang luas dan lapang.

7. Kursi Tamu Modern Minimalis

kursi tamu kayu

sumber: rumahmebel.id

Rumah berdesain modern akan terlihat makin cantik dan nyaman dengan penggunaan model kursi kayu ini.

Satu set kursi tamu terdiri dari dua kursi single, satu kursi memanjang berukuran sedang dan satu kursi memanjang berukuran besar.

Kursi ini juga dilengkapi meja yang membuat ruang tamu terkesan hangat dan homey.

8. Model Kursi Tamu Tradisional

tradisional

sumber: jeparaheritage.id

Kursi kayu selanjutnya hadir dengan desain tradisional yang khas.

Warna kursinya cokelat tua dengan bantalan berwarna hitam.

Kursi ini juga dilengkapi dengan meja berwarna senada.

Baca Juga:

7 Inspirasi Desain Sofa Ruang Tamu Bergaya Skandinavia untuk Ruangan Mungil. Cantik, deh!

9. Model Kursi Tamu Vintage

kursi tamu kayu

sumber: mebelklaten.com

Vintage adalah desain yang mengutamakan penggunaan furnitur bergaya zaman dulu pada hunian.

Sebenarnya, kamu tidak perlu sengaja mencari furnitur lawas. Pasalnya, saat ini sudah banyak furnitur baru yang didesain dengan gaya vintage.

Kamu bisa memilih kursi kayu berdesain vintage seperti pada gambar di atas.

Pilihlah kursi dengan warna yang lebih gelap dan desain klasik.

Pesan kursi kayu di Shopee atau Lazada

***

Mana model kursi yang paling kamu sukai?

Semoga artikel ini dapat bermanfaat untuk Sahabat 99, ya!

Jangan lupa baca artikel menarik lainnya di Berita Properti 99.co Indonesia.

Sedang mencari perumahan di Jawa Barat seperti di Summarecon Bandung?

Pastikan hanya mencari di 99.co/id.



Nita Hidayati

Penulis konten
Follow Me:

Related Posts