Interior Rumah Anda

11 Model Lemari Dapur Beragam Desain | Bikin Area Memasak Jadi Rapi & Cantik

4 menit

Sahabat 99 sedang mencari model lemari dapur yang sesuai dengan desain ruangan? Lihat desainnya di sini yuk! Selain bikin rapi, bisa bikin cantik area memasak, lo.

Lemari dapur tak hanya berfungsi sebagai area penyimpanan.

Kehadirannya dapat juga menjadi elemen dekoratif di ruangan.

Selain itu, dengan memilih model dan desain yang tepat, lemari mampu menjadi solusi untuk ukuran dapur yang sempit.

Pasalnya, seluruh peralatan makan dan memasak dapat disimpan dan disusun rapi di dalam lemari.

Kegiatan di dapur seperti memasak dan mencuci pun jadi lebih mudah dilakukan.

Dengan begini, dapur jadi senantiasa rapi, bersih dan nyaman.

Untuk membantu kamu memilih desain yang tepat dengan kebutuhan dan kondisi ruangan, berikut kami hadirkan beberapa model yang bisa jadi pilihan.

11 Model Lemari Dapur Berbagai Desain

1. Model Lemari Aluminium

lemari aluminium

Jika kamu sedang mencari lemari berbahan aluminium yang simpel, mungkin model yang satu ini dapat menjadi pilihan.

Desainnya sederhana dan ukurannya tidak terlalu besar.

Cocok digunakan untuk dapur mini dengan jumlah peralatan masak yang tidak terlalu banyak.

Beli lemari aluminium di Shopee atau Lazada

2. Model Kayu Klasik

sumber: mebelfurniturejepara.com

Ingin membuat ruangan dapur bergaya klasik jadi lebih cantik dengan kehadiran lemari?

Model yang satu ini bisa menjadi pilihan.

Ukurannya cukup besar dan terdiri dari tempat penyimpanan dengan pintu, laci, serta rak.

Baca Juga:

7 Rekomendasi Tempat Bumbu Dapur Unik & Murah Meriah | Mulai Rp20 Ribu-an

3. Desain Lemari Dapur Modern

model lemari dapur modern

Model lemari yang satu ini didesain modern, ringkas dan compact.

Bentuknya ramping vertikal dengan sejumlah area penyimpanan serbaguna.

Meski terlihat kecil, lemari ini dapat menyimpan banyak peralatan makan dan memasak.

4. Desain Lemari Dapur Klasik

lemari klasik

Berbeda dengan desain lemari kayu bergaya klasik sebelumnya, desain yang satu ini terlihat lebih sederhana dan ramping.

Pada bagian bawahnya terdapat kaki yang membuat lemari ini terlihat cantik dan elegan.

Cocok dipakai untuk dapur berukuran sedang hingga kecil, karena cukup menghemat tempat.

5. Model Lemari Minimalis

lemari minimalis

sumber: rumahmebel.id

Model lemari selanjutnya ini cocok disimpan di dapur minimalis.

Lemari ini terdiri dari empat pintu, dua di atas dan dua di bagian bawah.

Di dalamnya terdapat rak-rak penyimpanan.

Sesuai namanya, lemari ini benar-benar minimalis, baik dari segi desain maupun fungsinya.



6. Model Lemari Dapur Gantung

lemari dapur gantung

sumber: ndikhome.com

Lemari dapur gantung merupakan salah satu cara yang dapat dipilih untuk menyiasati ukuran dapur yang sempit.

Pasalnya, penempatannya berada di dinding sehingga tidak memakan tempat.

Desainnya juga sederhana dan beberapa lemari gantung juga dirancang dengan konsep bongkar pasang.

Pesan lemari dapur gantung di Lazada atau Shopee

7. Lemari Shabby Chic

shabby chic

sumber: declansextonandsons.com

Untuk dapur shabby chic yang memiliki ukuran ruang cukup besar, kamu bisa memilih model lemari yang satu ini.

Ukuran lemarinya cukup besar dan terdiri dari banyak area penyimpanan.

Warna krem dengan sedikit sentuhan kayu berwarna cokelat muda pada lemari ini siap menambah nilai estetis pada ruangan dapur.

7. Desain Lemari Rak Penutup Kaca

lemari aluminum kaca

Model berikutnya ini adalah lemari gantung dengan penutup kaca.

Desain lemari ini cocok digunakan untuk dapur yang tidak terlalu besar agar hemat tempat dan menciptakan ruangan yang luas dan lega.

Tampilannya chic and stylish banget!

8. Model Lemari Dapur Sedehana

model lemari dapur sederhana

Ingin menampilkan desain yang sederhana di dapur?

Jika iya, model lemari dapur sederhana ini dapat menjadi pilihan.

Ukuran lemarinya sedang dan dilengkapi sejumlah area penyimpanan yang cukup banyak, sehingga dapat membuat dapur jadi lebih rapi.

9. Model Lemari Dapur Tradisional

lemari tradisional

sumber: amaliafurniture.com

Dapur tradisional umumnya memiliki ukuran yang besar dan luas.

Untuk itu, memilih lemari berukuran besar dan kokoh dapat menjadi pilihan terbaik.

Lemari ini berbahan kayu dan terdiri dari rak-rak penyimpanan dengan pintu kaca.

Siap bikin dapur tradisional jadi lebih nyaman dan hangat.

Baca Juga:

13 Pilihan Warna & Corak Meja Dapur Granit | Bikin Area Memasak Jadi Terlihat Mewah & Menawan!

11. Desain Lemari Vintage

model lemari dapur

Bagi para penyuka gaya vintage dan ingin menghadirkan desain ini pada dapur, lemari yang satu ini dapat menjadi pilihan yang tepat.

Ukuran lemari ini terlihat ramping vertikal dengan kaki yang cukup panjang.

Warna pastel lemari yakni baby blue menjadi ciri khas kuat gaya vintage.

Kehadiran lemari ini tak hanya dapat membuat dapur lebih rapi tetapi juga cantik dan instagramable!

***

Semoga informasi ini bermanfaat untuk Sahabat 99 yang sedang mencari model lemari dapur.

Simak juga artikel menarik lainnya di Berita Properti 99.co Indonesia.

Sedang mencari rumah masa depan impian?

Kunjungi 99.co/id dan temukan beragam pilihan perumahan seperti Kota Bali Residence.



Nita Hidayati

Penulis konten
Follow Me:

Related Posts