Selain dapat berfungsi sebagai tempat memasak, model meja dapur pada ulasan kali ini juga dapat dimanfaatkan untuk area makan, lo. Intip model terbaiknya di artikel ini!
Keberadaaan meja di dapur sangat penting sebagai tempat untuk mengolah dan menyiapkan makanan.
Selain itu, meja di dapur juga dapat dimanfaatkan sebagai tempat penyimpanan hingga area makan minimalis di dapur.
Apalagi saat ini terdapat beragam model meja dapur minimalis yang dapat menjadi pilihan.
Untuk membantu kamu yang sedang mencari model dapur, berikut ini kami hadirkan sejumlah model yang dapat menjadi inspirasi.
6 Inspirasi Model Meja Dapur Minimalis
1. Model Meja Dapur Minimalis Letter U
Model meja berbentuk U atau disebut juga dengan meja letter U dapat menjadi pilihan untuk dapur mini hingga dapur berukuran sedang.
Model meja ini akan memudahkan kamu saat beraktivitas di dapur.
Pasalnya kamu hanya perlu memutar badan untuk mengakses semua bagian meja.
Untuk permukaan meja dapur minimalis ini, kamu bisa memilih warna dan corak keramik yang diinginkan.
Namun untuk dapur berukuran kecil hingga sedang, disarankan untuk memilih warna putih atau warna cerah lainnya agar ruangan terasa lebih lapang dan bersih.
2. Model Meja Dapur Letter L
Sesuai namanya, meja letter L adalah meja dapur yang berbentuk menyerupai huruf L.
Meja ini biasanya menyatu dengan kitchen set atau kabinet dapur.
Model mejanya yang simpel ini banyak digunakan di dapur perumahan modern.
3. Meja Dapur Sekaligus Meja Makan
Jika kamu ingin menggabungkan fungsi ruang makan dan dapur, kamu bisa menyatukan keduanya dalam satu ruangan dengan meja.
Caranya cukup dengan memilih model meja yang memanjang.
Meja ini dapat digunakan untuk menyimpan bahan makanan sekaligus menjadi area makan dalam satu tempat.
Dengan begini beragam aktivitas mulai dari memasak, mencuci hingga menyantap makanan dapat dilakukan di satu ruangan yang sama.
4. Model Meja Dapur Tingkat
Meja dapur berukuran kecil mungkin tidak mampu memenuhi kebutuhan memasak.
Untuk menyiasatinya kamu bisa menggunakan model meja bertingkat.
Model meja ini akan memberikan keleluasaan saat memasak karena ukurannya yang cukup besar.
Kegiatan memasak pun jadi lebih mudah dan efisien karena tersedia dua meja di area yang sama.
5. Model Meja Kitchen Island
Kitchen island adalah meja yang diletakkan terpisah dari kitchen set.
Meja ini memiliki tampilan yang unik karena letaknya yang berada di tengah ruangan.
Kamu bisa memilih beragam material dan model meja ini sesuai dengan keinginan.
Sebagai contoh memilih kayu atau granit sebagai material permukaannya.
Meja kayu akan memberikan kesan hangat dan natural pada dapur, sedangkan meja dapur granit akan memberikan kesan mewah pada hunian.
6. Meja Dapur Sekaligus Tepat Penyimpanan
Dapur yang kecil dengan peralatan memasak yang banyak tentu memerlukan perancangan ruangan yang tepat agar semua peralatan dapat tersusun dengan baik dan rapi.
Salah satu cara yang dapat dilakukan adalah menggunakan model meja yang dilengkapi dengan ruang penyimpanan.
Model meja ini biasanya memiliki laci atau area khusus penyimpanan makanan atau peralatan memasak di bagian bawahnya.
Meja dengan model ini tentunya dapat membantu menata dapur serta mempermudah proses memasak dan membuat dapur terasa senantiasa rapi.
***
Demikian sejumlah pilihan meja dapur minimalis.
Semoga artikel ini dapat bermanfaat untuk Sahabat 99.
Baca juga artikel menarik dan terbaru lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Ingin miliki rumah masa depan dengan dapur yang nyaman seperti di Podomoro City Deli Medan?
Pastikan hanya mencari di 99.co/id, ya!