Berita Ragam

Mengenal Nama Anggota Tubuh dalam Bahasa Arab. Lengkap dari Kepala hingga Kaki!

3 menit

Kamu baru mulai belajar bahasa Arab? Untuk memperbanyak kosakata, yuk, pelajari apa saja nama anggota tubuh dalam bahasa Arab. Berikut informasi selengkapnya!

Mempelajari kosakata baru memang bukan hal yang mudah.

Terlebih, jika bahasa yang digunakan jarang kamu pakai dalam keseharian.

Untungnya, kebanyakan umat muslim sudah familiar dengan bahasa Arab karena kerap menggunakannya untuk berdoa.

Karena itu, tentu mempelajari nama anggota tubuh dalam bahasa Arab akan lebih mudah untukmu.

Anggota tubuh sendiri dalam bahasa Arab disebut اَعْضَاءُ الْجِسْمِ (a’dooul jismi).

Untuk lebih jelasnya, langsung saja simak artikel di bawah ini, ya!

Nama Anggota Tubuh dalam Bahasa Arab

1. Bagian Kepala

nama anggota tubuh dalam bahasa arab

Pertama, mari pelajari kosakata bahasa Arab anggota tubuh bagian kepala.

Ini meliputi telinga, mata, mulut, hingga bagian berambut seperti kumis.

Berikut tabel lengkapnya:

No

Nama Bahasa Arab

Latin

1

Kepala

رَأْسٌ

Ro’sun

2

Rambut

شَعْرٌ

Sya’run

3

Telinga

أُذُنٌ

Udzunun

4

Mata

عَيْنٌ

Ainun

5

Hidung

أَنْفٌ

Anfun

6

Mulut

فَمٌّ

Fammun

7

Pipi

خَدٌّ

Khodun

8

Alis

حَاجِبُ العَيْن

Haajibun

9

Bulu mata

هُدَّبٌ

Huddabun

10

Lidah

لِسَانٌ

Lisaanun

11

Gigi

سِنٌّ

Sinnun

12

Bibir

شَفَةٌ

Syaffatun

13

Janggut

لِحْيَةٌ

Syaffatun

14

Kumis

شَارِبٌ

Syaaribun

15

Kening

جَبْهَةٌ

Jabhatun

16

Dahi

جَبِيْنٌ

Jabiinun

17

Kelopak mata

جَفْنٌ

Jafnun

18

Dagu

ذَقَنٌ

Daqonun

19

Leher

عُنُقٌ

Unuqun

20

Pelipis

صُدْغ

Shudghun

2. Bagian Badan

kosakata bahasa arab bagian tubuh

Sumber: arabicpod101.com

Selanjutnya, ada bahasa Arab bagian tubuh dari leher hingga pinggang.

Nama-namanya hanya terdiri dari satu kata sehingga mudah kamu selipkan dalam percakapan singkat.

Berikut tabel selengkapnya:

No

Nama

Bahasa Arab

Latin

1

Perut

بَطْنٌ

Batnun

2

Dada

صَدْرٌ

Shodrun

3

Punggung

ظَهْرٌ

Dzohrun

4

Pusar

سُرَّةٌ

Surrotun

5

Pinggang

وِرْكٌ

Wirkun

6

Kemaluan

بُوْحٌ

Buuhun

7

Pantat

عَجُزٌ

Ajuzun

8

Bahu

كَتِفٌ

Katifun

9

Ketiak

إبْطٌ

Ibtun

10

Kulit

جِلْدٌ

Jildun

11

Payudara

ثَدْي

Tsadyun

3. Bagian Tangan

anggota tubuh dalam bahasa arab

Sumber: facebook.com/arabiclanguage96

Selanjutnya, ada bagian tangan yang terbagi menjadi lengan, sikut, jari, dan lainnya.

Setiap bagian memiliki sebutan yang berbeda dalam bahasa Arab.

Berikut bahasa Arab bagian tangan selengkapnya:

No



Nama Bahasa Arab

Latin

1

Tangan

يَدٌ

Yaddun

2

Sikut

مِرْفَقٌ

Mirfaqun

3

Lengan

ذِرَاعٌ

Dziroo’un

4

Pergelangan

رُسْغٌ

Rus’un

5

Telapak tangan

كَفٌّ

Kaffun

6

Jari

اَصَابِعُ

Ashoobi’u

7

Jempol

إِبْهَامٌ

Ibham

8

Telunjuk

سَبَّابَةٌ

Sabbaabatun

9

Jari tengah

وُسْطَى

Wustho

10

Jari manis

بِنْصِرٌ

Binshirun

11

Kelingking

خِنْصِرٌ

Khinshirun

12

Kuku

ظُفْرٌ

Dhufrun

4. Bagian Kaki

kosakata anggota tubuh dalam bahasa arab

Sumber: polyglotclub.com

Bahasa Arab anggota tubuh berikutnya berfokus pada area kaki.

Area ini terbagi menjadi paha, betis, lutut, mata kaki, dan lainnya.

Berikut nama anggota tubuh tersebut dalam bahasa Arab:

No

Nama Bahasa Arab

Latin

1

Kaki

رِجْلٌ

Rijlun

2

Telapak kaki

قَدَمٌ

Qodamun

3

Mata kaki

كَعْبٌ

Ka’bun

4

Lutut

رُكْبَةٌ

Rukbatun

5

Betis

سَاقٌ

Saaqun

6

Paha

فَخْدٌ

Fakhdzun

7

Tumit

عَقِبٌ

Aqabun

8

Pergelangan kaki

كَاحِلٌ

Kāḥilun

5. Organ Dalam Tubuh

nama organ dalam tubuh

Sumber: twinkl.co.uk

Terakhir, ada nama-nama organ tubuh bagian dalam.

Ini meliputi ginjal, hati, otot, tulang, hingga darah.

Berikut tabel kosakatanya yang bisa kamu pelajari:

No

Nama Bahasa Arab

Latin

1

Darah

دَمٌّ

Dammun

2

Ginjal

كُلْيَةٌ

Kulyatun

3

Hati

قَلْبٌ

Qolbun

4

Jantung

قُلُوْبٌ

Quluubun

5

Lambung

مَعِدَةٌ

Ma’idatun

6

Tulang

عَظْمٌ

A’dzmun

7

Usus

أَمْعَاءٌ

Am’aa un

8

Otak

دِمَاغٌ

dzimaghun

9

Paru-paru

رِئَةٌ

Ri atun

10

Otot

عَضَلَةٌ

‘Adlolatun

11

Tengkorak

جُمْجَمَةٌ

Jumjamatun

Tips Menguasai Bahasa Arab

Setelah menyimak informasi di atas, ada beberapa hal penting yang perlu kamu ingat.

Pertama, kosakata di atas adalah bentuk asli dari setiap bahasa Arab bagian tubuh.

Kedua, penulisan maupun pengucapan kosakata anggota tubuh dalam bahasa Arab bisa berubah ketika berada dalam suatu kalimat.

Karena itu kamu juga harus mempelajari mufradat, yakni gabungan dari beberapa huruf yang menyatu dan mempunyai makna.

Mufradat adalah salah satu satu unsur bahasa yang tidak bisa lepas dari bahasa Arab, Property People.

***

Semoga daftar anggota tubuh dalam bahasa Arab ini bermanfaat untukmu, ya.

Temukan beragam informasi menarik lainnya hanya di Google News Berita 99.co Indonesia.

Kamu juga bisa berkunjung ke Berita.99.co untuk mencari sejumlah tips terkait rumah dan properti.

Tertarik membeli rumah di kawasan Pesona Prima Cikahuripan 5 & 6?

Langsung saja cek penawarannya hanya di 99.co/id dan Rumah123.com yang selalu #AdaBuatKamu, ya!



Hanifah

Hanifah adalah seorang penulis di 99 Group sejak tahun 2020. Lulusan Jurnalistik UNPAD ini fokus menulis tentang properti, gaya hidup, marketing, hingga teknologi. Di waktu senggang, ia senang menghabiskan waktu untuk kegiatan crafting dan membaca.
Follow Me:

Related Posts