Menurut Kepala Otorita Ibu Kota Negara (IKN), banyak negara Eropa investasi di IKN. Bahkan, jumlahnya membludak menjadi 21 negara! Simak apa saja di sini!
Melansir dari tempo.co, Bambang Susantono selaku Kepala Otorita Ibu Kota Negara (IKN), menyatakan, ada 21 negara Uni Eropa yang tertarik berinvestasi di IKN.
Ketertarikan tersebut terlihat dari hasil pertemuan Otorita IKN dengan perwakilan dari 21 negara Uni Eropa.
Negara mana saja kira-kira yang tertarik untuk investasi di ibu kota negara, Nusantara?
Simak daftar negara Eropa investasi di IKN di bawah ini!
Daftar Negara Eropa Investasi di IKN
Menurut tempo.co, ketertarikan negara Eropa investasi di IKN terlihat dalam pertemuan Otorita IKN dan perwakilan Uni Eropa.
Pertemuan tersebut diikuti oleh Bambang Susantono, Dhony Rahajoe (Wakil Kepala Otorita IKN), dan Jaka Santos (Sekertaris Otorita IKN).
Di pihak Uni Eropa, pertemuan diikuti oleh perwakilan dari Italia, Polandia, Belgia, Hungaria, Romania, Swedia, dan negara-negara lainnya.
Semua pihak yang mengikuti pertemuan tersebut mengemukakan ketertarikan mereka untuk investasi di Ibu Kota Baru.
Selain itu, otorita IKN pun sempat mengungkapkan bahwa pemerintahan Finlandia dan Spanyol sempat berminat untuk terlibat dalam pembangunan IKN.
Tak hanya negara Eropa, ada pula negara asing lain yang ingin investasi di IKN, yakni Korea Selatan dan Arab Saudi.
Hal ini tentunya menjadi berita baik karena bisa membuat permintaan Jokowi terkabul.
Permintaan tersebut adalah pembiayaan IKN kebanyakan berasal dari investor.
“Supaya harapan pemerintah 80 persen pembiayaan berasal dari investor terpenuhi,” kata Bambang, melansir dari tempo.co, Sabtu (3/12/22).
Proyeksi Nilai Investasi Asing di IKN
Dengan banyaknya investor asing yang berinvestasi di IKN, berapa sebenarnya modal yang sudah masuk ke pemerintah?
Menurut Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), Bahlil Lahadalia, ada triliunan rupiah yang sudah diterima pemerintah.
“Saya nggak boleh ngomong angka secara pasti, ya. Tapi, kurang lebih Rp 200 sampai 300 triliun sudah ada yang masuk. Sudah komitmen dan sebagian sudah berjalan,” ujar Bahlil, menurut tempo.co, Jumat (2/12/2022).
Bahlil pun mengatakan, pihak Indonesia masih menunggu perkembangan dari investor lainnya.
Sayangnya, Bahlil tidak menjelaskan investor mana yang ia maksud.
“Sudah ada, tapi saya belum bisa ngomong angka yang belum saya yakini kalau sudah saya teken. Kalau sudah saya tekan, sudah mereka ajukan permohonannya, baru bisa saya masukkan dalam daftar,” kata Bahlil, soal para besar angka komitmen investasi para calon penanam modal di IKN tersebut.
***
Semoga informasinya bermanfaat, ya.
Jangan lupa follow Google News kami supaya tidak ketinggalan berita paling up to date.
Baca pula ulasan menarik lainnya melalui laman Berita.99.co Indonesia.
Yuk, akses www.99.co/id dan Rumah123.com untuk mendapatkan rekomendasi hunian terbaik.
Salah satunya seperti Premiere Estate 3 yang berada di sekitar Bekasi.
Dapatkan pula harga kompetitif dengan ragam promo atau diskon menggiurkan, karena kami selalu #AdaBuatKamu.