Nonton film Sumala 2024 yang diperankan oleh Luna Maya di bioskop Tanah Air bukan di LK21, IndoXXI, IDLIX, dan Rebahin.
Film Sumala merupakan film horor Indonesia yang terinspirasi dari kisah nyata di sebuah Kabupaten Semarang.
Kisah ini terjadi pada tahun 1948 di mana sejumlah anak-anak dikabarkan menghilang misterius.
Rupanya, kasus menghilangnya anak-anak ini ada kaitannya dengan seorang anak bernama Sumala yang datang untuk balas dendam.
Suasana gelap dan penuh teror pun tergambar nyata dalam film.
Sesuai dengan perangainya, Sumala berasal dari bahasa Jawa yang memiliki arti “sumber malapetaka”.
Lantas, bagaimana awal mula kisah ini bisa terjadi dan seperti apa nasib anak-anak yang hilang?
Sinopsis Film Sumala 2024
Film Sumala 2024 merupakan kisah tentang sosok iblis yang ditakuti oleh pendudukan desa di Kabupaten Semarang, Jawa Tengah.
Setelah diselidiki, ternyata Sumala adalah anak dari Soedjiman (Darius Sinathrya) dan Sulastri (Luna Maya).
Demi memiliki anak, Sulastri rela melakukan apa saja, termasuk membuat perjanjian dengan iblis, yang bahkan tidak diketahui oleh Soedjiman.
Ia pergi ke seorang dukun di desa sebelah untuk menjalani sebuah ritual agar segera hamil.
Akhirnya, usaha Sulastri membuahkan hasil. Ia memiliki anak kembar, Kumala (Makayla Rose) dan Sumala (Makayla Rose).
Sayangnya, saat melahirkan Kumala selamat, tetapi Sumala meninggal dunia.
Kumala tumbuh menjadi gadis cantik dan baik hati, tetapi memiliki keterbatasan fisik dan mental sehingga membuatnya diperlakukan buruk oleh orang lain.
Sementara itu, Sumala, yang berasal dari bangsa iblis, memiliki wajah yang menyeramkan.
Kondisi Kumala membuat kehidupan keluarga Soedjiman dan Sulastri menjadi tidak harmonis.
Soedjiman menjadi temperamental, sementara Sulastri menganggap kelahiran Kumala sebagai sebuah kesialan.
Ketika semua orang menghujat Kumala, hanya Mbok Sum, pembantu mereka, yang merasa iba dan menjaga Kumala.
Hingga pada akhirnya, Sumala kembali dari kematian dan melakukan aksi balas dendam terhadap mereka yang telah menyakiti Kumala, termasuk kedua orang tuanya sendiri.
Penasaran apa yang akan terjadi selanjutnya kepada Kumala dan kedua orang tuanya?
Simak link nonton film Sumala 2024 pada ulasan berikut!
Daftar Pemain Film Sumala 2024
Sumala merupakan film bergenre horor yang akan dibintangi oleh sejumlah artis papan atas.
Film Sumala diangkat dari kisah nyata yang viral di media sosial sehingga memiliki kengerian tersendiri bagi penontonnya.
Ditambah dengan akting terbaik dari masing-masing pemeran, menjadi film horor Indonesia ini layak ditonton.
Berikut daftar pemain film Sumala 2024, di antaranya:
- Luna Maya sebagai Sulastri
- Darius Sinathrya sebagai Soedjiman
- Makayla Rose sebagai Sumala dan Kumala
- Denino Basrial
- Rizal Mantovani
Link Nonton Film Sumala 2024 Bukan Lk21, IDLIX, dan Rebahin
Film Sumala 2024 segera hadir di seluruh bioskop tanah air pada 26 September 2024.
Kamu dapat mencari informasi lebih lanjut tentang jadwal tayang dan pembelian tiket film Sumala di situs web bioskop seperti 21cineplex dan CGV.
Setelah penayangan di bioskop selesai, sejumlah film biasanya akan bekerja sama untuk tayang di layanan streaming seperti Netflix dan Vidio.
Oleh karena itu, pastikan kamu nonton film Sumala 2024 melalui jaringan resmi dan tepercaya.
Menonton film streaming ilegal untuk film Sumala 2024 dapat membahayakan perangkat kamu dan melanggar hak cipta.
Menonton film melalui platform resmi adalah cara terbaik untuk mendukung industri film Indonesia dan memastikan kamu mendapatkan pengalaman menonton yang terbaik.
Nah, sebelum nonton film Sumala 2024 di bioskop kesayangan, saksikan trailernya berikut ini.
Link Nonton Trailer Film Sumala 2024.Â
***
Itulah ulasan jika kamu ingin nonton film Sumala 2024 yang diperankan oleh Luna Maya di Bioskop Indonesia bukan di LK21 atau Rebahin.
Baca ulasan menarik lainnya seputar film hanya di www.99updates.id.
Follow Google News kami untuk mendapatkan berbagai informasi paling up to date.
Kunjungi pula laman www.99.co/id guna menemukan beragam rumah idaman dan properti.
Dapatkan berbagai promo dan diskon menggiurkan karena ternyata beli hunian emang #SegampangItu, lo.
**Header: SINDOnews