Obat herbal sangat bermanfaat untuk menyembuhkan segala macam risiko penyakit seperti batuk, asam urat, hingga kolesterol. Kalau nggak percaya, kamu bisa mencobanya sendiri di rumah. Berikut daftarnya!
Obat-obatan herbal biasa dikonsumsi oleh masyarakat Indonesia karena berkhasiat mengatasi penyakit.
Banyaknya jenis tumbuh-tumbuhan herbal di tanah air sering dimanfaatkan untuk membuat obat herbal alami terbaik.
Obat herbal adalah obat yang terbuat dari tumbuh-tumbuhan alami atau campuran dari ekstrak tumbuh-tumbuhan tersebut.
Mulai dari daun, bunga, batang, akar, buah, bahkan bijinya.
Kemudian, bahan-bahan ini diproses dan dikemas dalam bentuk kapsul, tablet, minyak, salep, atau minuman dalam bentuk teh.
Namun, meracik obat herbal secara alami lebih aman untuk dikonsumsi.
Tidak hanya mengatasi penyakit, ramuan ini bermanfaat untuk menjaga kesehatan tubuh.
Melansir healthline.com dan sumber lain, simak daftar obat herbal alami terbaik di bawah ini!
13 Obat Herbal Alami Terbaik untuk Atasi Penyakit
1. Ginseng
Ginseng adalah obat herbal yang aman dikonsumsi dalam jangka waktu tertentu.
Bagian akarnya bisa dibuat sebagai bahan dasar teh.
Ginseng juga bisa dikeringkan hingga menjadi bubuk.
Manfaat ginseng adalah meningkatkan daya tahan tubuh atau imunitas, menambah energi dan meningkatkan fungsi otak, serta antiinflamasi.
Bahkan, ginseng merupakan obat tidur herbal yang cocok untuk penderita insomnia sehingga disarankan untuk mengonsumsinya saat malam.
2. Bawang Putih
Bawang putih sudah dikenal sejak dulu sebagai obat alami.
Tumbuhan ini memiliki senyawa aktif allicin yang bermanfaat untuk membunuh berbagai bakteri penyebab penyakit.
Manfaat bawang putih adalah meredakan pilek, flu, batuk, dan radang tenggorokan.
Sejumlah manfaat bawang putih juga untuk menjaga tingkat kolesterol dan tekanan darah menurun.
3. Jahe
Obat herbal jahe sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh.
Jahe biasa dikonsumsi dengan cara diminum.
Manfaat jahe adalah mengatasi penyakit seperti tekanan darah tinggi, migrain, atau demam serta meredakan mual.
4. Kunyit
Kunyit biasa digunakan sebagai bumbu dapur, jamu, hingga kecantikan.
Manfaat kunyit bagi kesehatan tak terlepas dari zat kurkumin yang terkandung di dalamnya.
Manfaat kunyit:
- Antiradang dan antioksidan
- Menjaga kesehatan sistem pencernaan
- Menurunkan kolesterol
- Menurunkan kadar gula darah
- Mengurangi risiko penyakit jantung
- Membantu mencegah kanker
Hanya saja, kunyit tidak boleh dikonsumsi secara berlebihan.
Beberapa efek samping konsumsi kunyit berlebihan dapat memicu kenaikan asam.
5. Lengkuas
Melansir Kompas, lengkuas mengandung galangin, beta-sitosterol, dan flavonoid lainnya yang baik bagi tubuh.
Selain itu, rempah alami ini juga mengandung vitamin A, vitamin C, zat besi, serat, dan karbohidrat.
Jadi, lengkuas bermanfaat sebagai antioksidan, mengurangi nyeri dan peradangan, melawan infeksi, meningkatkan kesuburan pria, hingga antikanker.
6. Kencur
Pernah mengonsunsi jamu beras kencur?
Kencur memiliki banyak manfaat bagi kesehatan.
Di sejumlah daerah, kencur kerap dijadikan pilihan untuk mengatasi pelbagai gangguan kesehatan.
Selain itu, bisa juga sebagai penambah nafsu makan dan penambah stamina tubuh.
- Memperlancar haid bagi wanita
- Mengatasi flu
- Mengatasi masuk angin
- Mengatasi diare
- Meredakan batuk
- Meredakan sakit kepala
- Mengatasi radang lambung
7. Temulawak
Temulawak adalah jenis obat tradisional yang kaya akan manfaat bagi kesehatan.
Kekinian, sudah banyak minuman dengan racikan temulawak.
Temulawak berkhasiat untuk mengatasi gangguan pencernaan.
Ini seperti irritable bowel syndrome (IBS), perut kembung setelah makan, dan gangguan lambung.
Temulawak juga bermanfaat sebagai penambah nafsu makan.
8. Lidah Buaya
Tanaman ini sudah dikenal sebagai obat kecantikan.
Lidah buaya bisa dioleskan atau dikonsumsi secara langsung.
Manfaat lidah buaya adalah menyembuhkan luka, meningkatkan kesehatan pencernaan, menjaga kesehatan mulut, hingga mengobati jerawat.
Penggunaan lidah buaya sebagai obat herbal untuk kulit aman sepanjang tidak berlebihan.
Jika dikonsumsi secara langsung, perhatikan apabila muncul tanda-tanda alergi.
Perempuan hamil, ibu menyusui, dan anak berusia di bawah 12 tahun disarankan untuk tidak mengonsumsinya.
9. Daun Kumis Kucing
Pernah mendengar daun kumis kucing?
Yup, daunnya kerap digunakan sebagai salah satu obat herbal.
Jenis tanaman tradisional ini kerap digunakan untuk mengobati berbagai keluhan kesehatan.
Kumis kucing adalah obat herbal asam urat terbaik.
Selai itu manfaat kumis kucing adalah mengatasi penyakit ginjal, radang kandung kemih, dan diabetes.
Kemudian, mengobati kencing batu dan melancarkan saluran kencing.
10. Daun Kemangi
Daun yang biasa dikonsumsi sebagai lalapan ini memiliki ragam manfaat.
Beberapa manfaat daun kemangi di antaranya meringankan perut kembung, meningkatkan nafsu makan, dan mengobati luka goresan pada kulit.
11. Jeruk Nipis
Jeruk nipis adalah obat batuk herbal terbaik yang dipercaya sangat berkhasiat.
Banyak produk kesehatan yang juga menggunakan komposisi jeruk nipis di dalamnya.
Jeruk nipis diketahui mengandung vitamin C dan antioksidan yang baik untuk kesehatan tubuh.
Mengonsumsi air jeruk nipis secara rutin dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Kemudian, mengurangi risiko faktor penyakit jantung, mencegah batu ginjal, membantu penyerapan zat besi, dan meningkatkan kesehatan kulit.
12. Daun Sirih
Kamu memiliki tanaman daun sirih di rumah?
Manfaatkan sebagai obat herbal alami yanga aman untuk dikonsumsi.
Melansir Kompas, daun sirih sudah sejak zaman dahulu digunakan sebagai tanaman tradisional untuk mengobati berbagai masalah kesehatan.
Daun sirih mengandung yodium, kalium, vitamin A, vitamin B1, vitamin B2, dan asam nikotinat di dalamnya.
Selain itu, daun sirih juga mengandung sejumlah zat kimiawi, seperti minyak sirih, chavicol, betelphenol, eugenol, terpene, dan campene.
Kandungan tersebut yang membuat daun sirih dikenal sebagai obat herbal dalam membantu pengobatan berbagai macam penyakit.
13. Cengkeh
Cengkeh adalah obat herbal asam lambung yang sudah digunakan sebagai pengobatan tradisional China dan Ayurveda.
Konsumsi cengkeh dan kapulaga untuk mengobati asam lambung dan menghilangkan bau mulut.
***
Sahabat 99, demikianlah 12 obat herbal yang bisa kamu jadikan pilihan untuk mengatasi berbagai keluhan penyakit.
Namun, jika terjadi alergi saat mengonsumsinya sebaiknya dihentikan.
Semoga tulisan ini bermanfaat.
Jangan lupa, kunjungi www.99.co/id dan rumah123.com jika kamu sedang mencari rumah impian.
Dapatkan kemudahan untuk memenuhi kebutuhan properti karena kami selalu #AdaBuatKamu.
Cek dari sekarang juga, salah satunya dari Harvest City, Bogor!