Sebelum melakukan perjalanan jauh seperti mudik lebaran, sebaiknya cek dulu kondisi kendaraanmu. Salah indikator sehat tidaknya kendaraan bisa dilihat dari olinya. Jika sudah tak layak pakai segera ganti dengan rekomendasi oli motor matic terbaik berikut ini.
Property People, oli adalah salah satu hal penting pada motor matik yang perlu kamu perhatikan dan rutin diganti secara berkala.
Berfungsi sebagai pelumas yang akan membuat mesin motor tetap terjaga dari gesekan yang bisa menyebabkan aus hingga turun mesin.
Nah, buat kamu yang berencana mengganti oli ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Salah satunya adalah spesifikasi oli yang sesuai dengan merek motor.
Biar enggak bingung, Berita 99.co Indonesia bakal sajikan rekomendasi oli motor matic terbaik yang bisa kamu pilih.
Yuk, simak lengkap dengan kelebihan dan kekurangannya.
5 Rekomendasi Oli Motor Matic Terbaik di Indonesia
1. AHM Oil SPX2
AHM Oil SPX adalah oli pilihan tepat untuk kamu para pengguna sepeda motor matik dari merek Honda.
Kelebihan dari oli ini adalah dibuat dengan formulasi Superior Protection Expert yang dapat melapisi permukaan logam pada mesin secara maksimal.
AHM Oil SPX2 diklaim memiliki kekentalan oli yang stabil sekalipun terjadi perubahan temperatur dalam area dapur pacu.
Dengan kekentalan yang terjaga dapat menjangkau area tersempit dalam mesin. Sayangnya, produk ini tidak direkomendasi untuk motor lain, selain Honda.
2. Yamalube Super Matic
Para pengguna motor merek Yamaha bisa menjadikan oli Yamalube Super Matic sebagai pilihan.
Oli ini memiliki formula Molybdenum yang dapat meminimalkan gesekan berlebih antar komponen mesin.
Komponen mesin yang optimal bisa membuat kecepatan lari motor matic Yamaha stabil ditarikan atas.
Selain itu, lantaran terbuat dari material full sintetis, perusahaan mengklaim oli dapat menjangkau celah-celah pada ruang mesin.
Sayangnya, oli ini khusus untuk pengguna motor Yamaha, tidak direkomendasi untuk motor merek lain. Â
3. Federal Matic 30
Berikutnya ada Federal Matic 30 yang dapat digunakan untuk berbagai merek sepeda motor.
Mengandung Active Moly dan Viscoelastic Molecules yang diklaim membuat mesin tidak mudah aus karena meminimalkan gesekan berlebih pada komponen mesin.
Selain itu, terbuat dari bahan sintetis yang menurut para pakar dapat menjaga mesin tetap dingin sekalipun sedang dalam menempuh perjalanan jauh.
Meski begitu, ketika sudah menempuh 1.500 km oli akan menguap sehingga harus segera kamu ganti.
4. Castrol Power1 Ultimate
Memiliki formula 5-in-1 full sintetis teknologi yang diklaim mampu menghasilkan performa luar biasa.
Pasalnya formula ini dapat meningkatkan akselerasi kendaraan secara mulus.
Tak heran jika beberapa pegiat otomotif merekomendasi Castrol Power 1 Ultimate untuk dipakai oleh mereka yang sering melakukan perjalanan jauh.
Sebab, oli yang dapat digunakan oleh segala merek kendaran ini dapat menjaga mesin tetap dingin.
5. Shell Advance AX7
Shell Active Cleansing Technology yang tersematkan dalam Shell Advance AX7 diklaim dapat menjaga mesin tetap bersih dan memudahkan motor berakselerasi.
Berkat teknologi ini ruang mesin dapat terbebas dari gumpalan kotoran yang dapat mengganggu performa motor ketika perjalanan panjang.
Namun, ada beberapa pengguna yang mengeluhkan bahwa penggunaan oli ini membuat mesin motor panas saat melalui jalanan macet. Â
***
Tak hanya rekomendasi oli motor, ada juga mobil bekas pilihan dibawah Rp100 juta yang bisa kamu beli.Â
Semoga ulasan di ata membantu, Property People.
Lebih banyak ulasan produk dan rekomendasi perlengkapan rumah tangga bisa kamu temukan melalui Google News Berita 99.co Indonesia.
Sementara jika sedang mencari rumah kamu bisa cek satu per satu pilihan terbaik yang ada di www.99.co/id.
Kini jual beli rumah di 99.co jadi #segampangitu. Â