Berita Ragam

10 Paket Internet Rumah Murah Mulai dari Rp100 Ribuan dari Berbagai Provider Terbaik

4 menit

Ada sejumlah internet rumah murah yang ditawarkan berbagai provider dengan pilihan paket menarik. Beberapa rekomendasi berikut ini bisa kamu pertimbangkan sesuai dengan kebutuhan. Kira-kira, pilih yang mana, nih?

Property People, saat ini internet telah menjadi kebutuhan utama masyarakat.

Hampir setiap rumah memasang internet untuk memenuhi kebutuhan setiap harinya.

Maka tak heran kalau berbagai provider internet berlomba-lomba menyediakan paket internet rumah.

Hanya saja, bagi sebagian orang, harga paket internet masih tergolong mahal.

Padahal, sejumlah internet service provider (ISP) rupanya menawarkan berbagai paket internet rumah yang terjangkau, lo.

Bahkan, kamu sudah bisa berlangganan paket internet rumah mulai dari Rp100 ribuan per bulan.

Kalau tak percaya, berikut sejumlah pilihannya!

10 Paket Internet Rumah Murah

1. Iconnet

internet rumah murah

Sumber: iconnet.id

Internet rumah murah adalah Icon+ PLN yang merupakan bagian dari dari PLN untuk para pelanggannya.

Icon+ PLN menawarkan Iconnet, sebuah layanan fixed broadband internet yang sebelumnya bernama Stroomnet.

Bisa dibilang, harga paket internet Iconnet terbilang terjangkau.

Harga paket internetnya mulai dari Rp185 ribu per bulan.

Paket 10 Mbps tersebut tentunya ramah di kantong.

Namun, harga yang tertera juga tergantung dari tiap-tiap wilayah dan bisa berubah sewaktu-waktu.

2. Groovy

internet rumah murah

Sumber: groovy.id

Groovy menyediakan paket internet rumah murah unlimited mulai dari Rp190 ribu per bulan sebesar 20 Mbps.

ISP yang satu ini menawarkan layanan dengan teknologi jaringan fiber optik.

Namun, untuk mendapatkan paket internet ini pastikan area wilayah sudah masuk dalam jangkauan layanan ini atau tidak.

Layanan internet Groovy sudah mencakup Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi, dan Bandung.

Jadi, sebelum daftar ada baiknya cek ketersediaan internet melalui situs resminya, ya.

3. First Media

paket internet rumah murah

Sumber: firstmedia.com

Internet rumah murah adalah First Media yang menawarkan berbagai pilihan menarik.

Terbaru, provider yang satu ini merilis paket internet rumah mulai dari Rp200 ribu per bulan bernama paket stream.

Dalam satu paket internet ini, kamu sudah bisa menikmati layanan internet unlimited sebesar 30 Mbps.

Kamu juga bisa menikmati tayangan televisi dengan beragam channel menarik.

Selain paket Stream, paket internet murah lainnya yaitu paket Joy Pro mulai dari Rp300 ribuan.

4. Indosat HiFi

paket internet rumah murah

Sumber: hifi.ioh.co.id

Indosat dikenal sebagai perusahaan jaringan seluler yang kini menawarkan paket internet rumah murah bernama Indosat HiFi.

Ada beberapa pilihan paket internet HiFi bulanan dengan kecepatan yang berbeda-beda dan cocok untuk penggunaan di rumah.

Mulai dari internet dengan kecepatan 30 Mbps hingga 300 Mbps.

Kamu pun bisa memilih paket dengan harga dan kecepatan yang paling sesuai dengan bujet dan kebutuhan.

Salah satu pilihan yang bisa disesuaikan dengan isi kebutuhan yaitu 30 Mbps seharga Rp200 ribuan per bulan.

Berikut daftar paket internet rumah murah:

  • 30 (30 Mbps) Rp245 ribuan/bulan
  • 50 (50 Mbps) Rp275 ribuan/bulan
  • 100 (100 Mbps) Rp345 ribuan/bulan
  • 300 (300 Mbps) Rp555 ribuan/bulan
  • 500 (500 Mbps) Rp655 ribuan/bulan

5. MNC Play

internet rumah murah

Sumber: mncplay.id

Pilihan berikutnya adalah MNC Play.

MNC Play menyediakan berbagai paket internet rumah unlimited plus sejumlah channel TV menarik.

Layanan ini memberikan penawaran paket internet dengan harga beragam.

Namun, saat ini jangkauan layanan MNC Play hanya hadir di sejumlah kota besar di Indonesia seperti Jakarta, Bandung, Semarang, Medan, hingga Malang.

Paket internet rumah murah:



  • 30 Mbps Rp339 ribuan/bulan
  • 50 Mbps Rp459 ribuan/bulan
  • 70 Mbps Rp629 ribuan/bulan
  • 100 Mbps Rp709 ribuan/bulan

6. CBN

internet rumah murah unlimited

Sumber: cbn.id

CBN menawarkan paket internet rumah murah seharga Rp200 ribuan per bulan dengan kecepatan 40 Mbps.

Penyedia layanan internet yang satu ini menggunakan jaringan Fiber To The Home (FTTH) dan wireless broadband.

Alhasil, kecepatan internet bakal lebih cepat dan lancar.

Namun, sebelum berlangganan, pastikan kalau wilayah kamu sudah masuk ke jaringan internet CBN, ya.

Daftar paket internet murah di rumah CBN:

  • Fiber 50 (50 Mbps) Rp299 ribuan/bulan
  • Fiber 100 (100 Mbps) Rp429 ribuan/bulan

7. XL Home

internet rumah murah unlimited

Sumber: xlhome.co.id

Salah satu layanan yang ditawarkan XL Home adalah internet rumah mulai dari Rp300 ribuan per bulan.

Internet rumah murah unlimited XL terdiri dari 100 Mbps hingga 1 Gbps.

Untuk paket termurah, yaitu XL Home Family sebesar 100 Mbps dengan harga paket Rp349 ribuan.

Kamu juga bisa memilih XL Home Super Users dengan 300 Mbps seharga Rp499 ribuan.

8. Biznet

internet rumah murah unlimited

Sumber: biznethome.net

Internet rumah murah unlimited berikutnya adalah Biznet seharga Rp250 ribuan per bulan dengan kecepatan 30 Mbps.

Namun, paket tersebut hanya berupa internet belum termasuk channel.

Untuk menambah paket channel, harga paket internet menjadi Rp375 ribuan per bulan.

Hanya saja, harga di Pulau Jawa dan Bali dapat berbeda dengan Sumatra, Kalimantan, Sulawesi, hingga Nusa Tenggara.

Selain itu, untuk saat ini area layanan internet Biznet Home masih cenderung terbatas.

Jadi, cek ketersediaan jaringan Biznet sebelum melakukan pendaftaran, ya.

9. IndiHome

internet rumah murah

Sumber: indihome.co.id

Kamu mungkin sudah tidak asing dengan provider satu ini, kan?

Yup, Indihome termasuk salah satu layanan internet WiFi murah dari Telkom.

ISP tersebut menyediakan beragam paket internet murah yang bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan, lo.

Salah satunya adalah internet rumah mulai dari Rp200 ribuan per bulan dengan kecepatan 30 Mbps.

Paket internet rumah murah sudah terdiri internet untuk 7 perangkat dan channel TV menarik.

10. My Republic

internet rumah murah unlimited

Sumber: myrepublic.co.id

Meskipun ketersediaan jaringan My Republic belum mencakup semua wilayah di Indonesia, tapi internet satu ini bisa jadi pilihan menarik.

Internet rumah murah unlimited dari My Republic seharga Rp300 ribuan per bulan dengan kecepatan 30 Mbps.

Paket tersebut cocok untuk dipasang di rumah dengan maksimal 7 perangkat.

***

Itulah daftar internet rumah murah yang bisa kamu pertimbangkan.

Namun, perlu diingat kalau harga yang tertera sewaktu-waktu bisa berubah, ya.

Semoga bermanfaat, Property People.

Baca artikel menarik lainnya hanya di Berita.99.co.

Ikuti Google News Berita 99.co Indonesia untuk mendapatkan informasi seputar tips dan rekomendasi produk.

Kamu juga bisa cari rumah dengan mudah di www.99.co/id.

Yuk, cek rekomendasi terbaiknya karena cari hunian jadi #segampangitu.



Ilham Budhiman

Content Editor
Lulusan Sastra Daerah Unpad yang pernah berkarier sebagai wartawan sejak 2017 dengan fokus liputan properti, infrastruktur, hukum, logistik, dan transportasi. Saat ini, fokus sebagai penulis artikel di 99 Group.
Follow Me:

Related Posts