Keinginan memiliki rumah seringkali terhambat oleh kemampuan finansial. Apalagi jika kamu masih muda dan tergolong generasi milenial. Tapi tahu gak sih, kini ada Mandiri KPR Milenial yang bisa jadi opsi bantuan pembiayaan, Sahabat 99!
Menunda pembelian rumahnya sebenarnya sangat tidak disarankan.
Pasalnya, harga tanah maupun rumah akan terus meningkat dari tahun ke tahun, Sahabat 99.
Namun tentu saja, tidak semua orang memiliki cukup tabungan untuk hunian di usia muda.
Jika ingin mengajukan pembiayaan hunian pun, belum tentu dana yang ada sudah cukup untuk membayar uang muka.
Oleh sebab itu, bank Mandri berinisiatif mengeluarkan produk pembiayaan rumah dengan DP mulai dari 0%.
Penasaran bagaimana cara mendapatkannya?
Yuk, simak panduan mengajukan Mandiri KPR Milenial berikut ini.
Apa Itu Mandiri KPR Milenial?
Mandiri KPR Milenial merupakan program baru yang diluncurkan oleh bank Mandiri.
Sasaran utamanya adalah pasar milenial yang masih merasa berat untuk membeli hunian sendiri.
Produk ini memiliki limit kredit yang lebih besar, dengan asumsi penghasilan milenial cenderung meningkat dari tahun ke tahun.
Tak hanya itu, suku bunga yang diberikan cukup kompetitif dengan angsuran ringan sepanjang tenor.
Bahkan kamu juga bisa mendapatkan DP 0% jika beruntung, Sahabat 99.
Keuntungan Menggunakan KPR Milenial
Masih ragu untuk mencoba program KPR milenial ini?
Sebelum membahas cara mengajukannya, mari kita kaji terlebih dahulu apa saja keuntungan yang ditawarkan.
Kurang lebih, program ini menawarkan keuntungan sebagai berikut untuk nasabahnya:
- Plafon kredit pembiayaan rumah sekitar Rp200 juta hingga Rp3 miliar
- Empat pilihan jangka tenor, yakni 10, 15, 20, dan 25 tahun
- Angsuran berjenjang di 5 tahun pertama, kenaikannya 10% per tahun mengikuti penghasilan peminjam
- Uang muka atau down payment awal mulai dari 0%
- Suku bunga KPR yang kompetitif
- Bisa untuk pembelian rumah primary dan secondary
- Bisa joint income dengan pasangan
Cara Mengajukan KPR Milenial di Bank Mandiri
1. Syarat & Ketentuan Mandiri KPR Milenial
Bagaimana, kamu sudah yakin untuk mengajukan diri sebagai debitur pembiayaan pemilikan rumah untuk milenial ini?
Jika iya, ada beberapa syarat dan ketentuan yang harus kamu pahami terlebih dahulu.
Untuk ketentuannya, calon nasabah harus memenuhi kriteria berikut:
- Karyawan dengan status pegawai tetap minimal 1 tahun
- Usia calon debitur adalah 21 hingga 45 tahun saat pengajuan
- Gajinya disalurkan melalui Bank Mandiri
- Minimal penghasilan per bulannya Rp5 juta
Sementara untuk syarat dokumen yang perlu kamu siapkan adalah:
- Fotokopi E-KTP pemohon dan pasangan (jika ada)
- Fotokopo NPWP
- Fotokopi ID Card
- Berkas bukti penghasilan dan berkas agunan
2. Cara Mengajukan KPR
Ada dua cara untuk mengajukan KPR Milenial di Bank Mandiri.
Pertama, kamu bisa langsung datang ke kantor cabang terdekat dan mengisi formulir pengajuan di sana.
Kedua, kamu bisa mengisinya secara online melalui laman https://promo.bankmandiri.co.id/kpr-milenial/.
Jika memilih mengisi formulir online, nantinya kamu hanya perlu menunggu hingga pihak bank menghubungi.
Mereka nantinya akan menjelaskan dengan lebih rinci segala hal terkait produk KPR Milenial yang kamu inginkan.
Jika prosesnya lancar dan pengajuan kredit diterima, jangan lupa perhitungkan biaya di luar harga rumah dan tanah berikut ini, ya:
- Biaya provisi
- Biaya administrasi
- Premi asuransi jiwa dan kerugian
- Pengikat agunan
- Taksasi agunan
- Biaya jasa notaris
- Biaya balik nama
***
Semoga informasinya bermanfaat ya Sahabat 99.
Pantau terus informasi penting seputar properti lewat Berita 99.co Indonesia.
Temukan properti idamanmu di 99.co/id.
Ada beragam pilihan menarik, seperti proyek Cluster Volta Gading Serpong.