Produk Rekomendasi

5 Rekomendasi Parfum Aroma Vanilla Terbaik (2024). Tahan Lama!

3 menit

Sedang mencari parfum aroma vanilla yang tahan lama dan murah? Cek terlebih dahulu rekomendasinya dalam artikel ini, ya!

Di era modern ini, parfum bukan lagi sekadar pelengkap penampilan, tapi sudah menjadi kebutuhan esensial. 

Aroma parfum yang memikat dapat meningkatkan rasa percaya diri dan membangkitkan mood. 

Di antara berbagai pilihan aroma, vanila selalu menjadi favorit banyak orang.

Berbeda dengan parfum kebanyakan, vanila menjadi produk yang memiliki wangi manis nan unik dan bisa digunakan di segala kondisi. 

Nah, bagi kamu yang mencari parfum aroma vanila terbaik yang tahan lama, berikut kami berikan sejumlah rekomendasinya.

Rekomendasi Parfum Aroma Vanilla Terbaik

1. The Body Shop Vanilla Body Mist

The Body Shop Vanilla Body Mist

Sumber: Thebodyshop.co.id

The Body Shop Vanilla Body Mist merupakan parfum yang disukai oleh orang dewasa hingga remaja. 

Alasan utamanya, parfum ini memiliki aroma vanila yang manis, lembut, dan menenangkan. 

Aroma vanila yang dihasilkan terkesan alami dan tidak tajam. Ini menjadikan produk The Body Shop Vanilla Body Mist dapat digunakan sehari-hari. 

Keunggulan lain dari parfum The Body Shop ialah produk terbuat dari bahan alami. 

Selain itu, aroma yang dihasilkan dapat bertahan hingga 3 jam. 

Harga The Body Shop Vanilla Body Mist mulai dari Rp169 ribuan.

Kelebihan:

  • Aromanya sangat menyegarkan
  • Terbuat dari bahan alami dan vegan friendly

Kekurangan:

  • Perlu sering disemprotkan ulang ketika kamu berada di ruangan terbuka dalam waktu yang cukup lama

Review Tepercaya: Body mist kesayangan yang wanginya vanila banget, lembut dan ada fresh-nya jadi nggak bikin enek asal jangan dipakai panas-panasan. – Putri (Sumber: Female Daily)

 

2. Zara Red Vanilla

merk parfum aroma vanilla

Sumber: Zara.com

Mau menggunakan parfum dengan perpaduan vanila yang manis dan kesegaran buah? Zara Red Vanilla bisa menjadi pilihan terbaik!

Tak seperti parfum aroma vanila kebanyakan, Zara Red Vanilla memiliki sentuhan aroma segar berkat perpaduan bunga iris, citrus, serta raspberry yang terdapat di dalamya. 

Dengan perpaduan aroma manis, floral, dan fruity, Red Vanilla cocok digunakan untuk berbagai suasana, baik formal maupun kasual. 

Ketahanan dari produk ini hingga 4 jam. 

Di pasaran, parfum aroma vanilla dari Zara dijual mulai dari Rp199 ribuan. 

Kelebihan:

  • Memiliki sentuhan wangi buah dan bunga
  • Bisa digunakan sebagai body mist maupun fragrance mist

Kekurangan:

  • Hanya dapat ditemukan di toko tertentu

 

3. Mykonos Bonfire Vanilla

Mykonos Bonfire Vanilla

Sumber: Shopee.co.id

Rekomendasi parfum aroma vanilla selanjutnya berasal dari produk Mykonos Bonfire Vanilla.

Produk yang satu ini sangat cocok dipilih bagi kamu pencinta parfum aroma vanila dengan sedikit hint spicy. 

Ketika menggunakan parfum ini kamu mungkin saja akan sedikit mencium aroma smoky wood. 

Meskipun demikian, aroma yang dimiliki oleh parfum ini tidak dapat menyebabkan pusing karena masih terdapat aroma manisnya. 

Aroma yang tidak biasa ini bisa menjadi daya tarik tersendiri dan membuat pemakainya tampil beda.



Dijual mulai dari Rp169 ribuan, merk parfum dari Mykonos bisa bertahan hingga 10 jam. 

Kelebihan:

  • Bisa digunakan oleh pria ataupun wanita
  • Cocok untuk berbagai suasana

Kekurangan:

  • Aroma smoky woody mungkin tidak cocok untuk semua orang

 

4. Careso French Vanilla

Careso French Vanilla

Sumber: Soco.id

Pencinta vanilla cake wajib merapat!

Pasalnya Careso memiliki parfum dengan aroma vanilla cake yang menyegarkan. 

Bernama French Vanilla, produk yang satu ini memiliki aroma manis kue. 

Kamu juga dapat mencium aroma cotton candy dan raspberry saat menggunakan parfum ini. 

Uniknya, parfum aroma vanilla cake dari Careso ini juga menghadirkan sedikit aroma kelapa yang khas. 

Wangi yang dimilikinya begitu lembut sehingga kamu tak perlu khawatir untuk menggunakannya di siang maupun malam hari. 

Kelebihan lainnya, Careso French Vanilla dapat bertahan hingga 5 jam. 

Harga parfum aroma vanilla yang tahan lama dan murah ini mulai dari Rp54 ribuan. 

Kelebihan:

  • Harganya terjangkau
  • Dapat digunakan kapan saja

Kekurangan:

  • Hanya dapat ditemukan di toko tertentu

 

5. Victoria’s Secret Mist Bare Vanilla

Victoria’s Secret Mist Bare Vanilla

Sumber: Victoriassecretbeauty.co.id

Selanjutnya terdapat Victoria’s Secret Mist Bare Vanilla yang juga dapat kamu pilih. 

Victoria’s Secret Mist Bare Vanilla menawarkan aroma vanilla klasik yang manis dan lembut, cocok untuk menemani keseharianmu.

Salah satu hal yang menarik dari produk ini ialah seiring dengan waktu aromanya dapat berkembang. 

Pada awalnya, kamu mungkin saja akan mencium aroma vanilla yang manis dan lembut. Tapi kemudian aroma vanilanya akan terkesan lebih hangat.

Dibandingkan dengan body mist pada umumnya, parfum aroma vanilla ini memiliki ketahanan aroma yang relatif lama, sekitar 3-4 jam.

Harga parfum aroma vanilla terbaik ini mulai dari Rp250 ribuan. 

Kelebihan:

  • Cocok untuk berbagai acara
  • Bisa digunakan oleh remaja hingga orang dewasa

Kekurangan:

  • Harganya cukup mahal dibandingkan produk lain

 

Kesimpulan

Memilih parfum aroma vanilla yang tahan lama memang menjadi persoalan yang sedikit tricky. 

Namun, sebelum membeli produk sebaiknya sesuaikan terlebih dahulu dengan selera yang diinginkan. 

Jika kamu ingin membeli parfum aroma vanilla yang tahan lama dengan hint segar,  The Body Shop Vanilla Body Mist, Zara Red Vanilla, dan Mykonos Bonfire Vanilla wajib dipilih.

Namun, bila kamu ingin membeli parfum aroma vanilla dengan harga terjangkau, bisa memilih produk dari Careso French Vanilla.

Sementara Victoria’s Secret Mist Bare Vanilla menjadi produk yang dapat dipilih jika kamu menyukai parfum dengan vanila klasik.

***

Itulah beberapa rekomendasi parfum aroma vanilla terbaik.

Baca juga ulasan lain seputar rekomendasi produk hanya di Berita.99.co.

Agar tak ketinggalan berita terbaru, ikuti terus Google News kami, ya.

Yuk, segera wujudkan keinginan untuk memiliki rumah impian bersama www.99.co/id karena semuanya #segampangitu!



Nik Nik Fadlah

Lulusan Ilmu Komunikasi Universitas Pasundan yang kini menjadi penulis di Rumah123 dan Berita 99. Memiliki pengalaman menulis di bidang kesehatan, gaya hidup, fashion, teknologi, pendidikan, hingga properti. Hobi membuat digital collage art.
Follow Me:

Related Posts