Berita Ragam

7 Pekerjaan Ilegal Paling Populer di Dunia dengan Bayaran Selangit. Jangan Tertarik, Ya!

2 menit

Mendapatkan pekerjaan yang legal kini sudah semakin susah, tak heran bila kini banyak pekerjaan ilegal yang dipilih sebagai cara pintas. Benar, kan?

Pekerjaan ilegal berarti segala jenis pekerjaan yang melanggar hukum baik hukum setempat ataupun hukum internasional.

Kamu pun pasti pernah bersinggungan dengan beberapa jenis pekerjaan terlarang berikut ini deh!

Bisa tebak apa saja pekerjaan terlarang paling populer di dunia?

Nih, beberapa jenis pekerjaan ilegal paling populer di dunia dengan bayaran yang sangat menggiurkan!

7 Pekerjaan Ilegal Terpopuler di Dunia dengan Upah Menggiurkan

1. Pengedar Narkoba

Hampir setiap hari kita melihat berita penangkapan pengedar narkoba di Indonesia.

Banyaknya orang yang menjadi pengedar narkoba mengindikasikan betapa besarnya jaringan kejahatan dari pekerjaan ilegal ini.

Salah satu daya tarik utamanya tentu saja adalah keuntungan besar yang bisa didapatkan dalam waktu cepat.

2. Perampok Bank

pekerjaan ilegal sebagai perampok bank

Kalau kamu pernah menyaksikan film trilogi Ocean, tentu kamu akan paham betapa besarnya “keuntungan” dari pekerjaan ilegal ini.

Jika kamu berhasil sekali saja merampok bank hingga ke gudang penyimpanan uangnya, kamu pasti langsung kaya raya!

Namun, tentu saja pekerjaan ini sangat berbahaya dan risikonya pun sangat tinggi.

Jadi, sebaiknya kamu tak pernah mencoba pekerjaan merampok bank ini ya!

3. Pekerjaan Ilegal sebagai Muncikari

Muncikari bisa diibaratkan sebagai reseller atau promotor para wanita tunasusila bagi para pria hidung belang.

Sudah banyak kasus muncikari di Indonesia yang melibatkan artis-artis ternama dalam kubangan bisnis prostitusinya.

Bisa dibilang, pekerjaan ilegal ini juga mendatangkan uang panas dengan sangat mudah dan inilah salah satu motivasi utamanya.

Namun, kalau kamu nekat menjalankan pekerjaan ini, siap-siap saja berurusan dengan hukum ya!

4. Penipu

Setiap orang pasti pernah terkena kasus penipuan setidaknya sekali dalam seumur hidup.

Dari mulai penipuan “mama minta pulsa”, penipuan jual beli online, hingga kasus penipuan investasi sering terjadi di sekitar kita.

Meskipun terdengar “menggiurkan”, namun pekerjaan sebagai penipu disebut cukup sulit dan membutuhkan tingkat kesabaran yang tinggi.



5. Hacker

hacker atau peretas

“Di balik seorang coder yang hebat, terdapat seorang de-coder yang jauh lebih hebat lagi.”

Pepatah tersebut bukan hanya isapan jempol belaka, dibuktikan dengan banyaknya hacker yang memanfaatkan keahliannya dalam tindakan kriminal.

Bagi ahli komputer berpikiran kriminal, pekerjaan ilegal sebagai hacker mungkin adalah pekerjaan yang sangat menarik dan “sedikit lebih aman”.

Seorang hacker bisa bekerja dari mana saja di dunia dan melakukan kejahatannya tanpa harus berkonfrontasi langsung di tempat kejadian.

Di Indonesia pun terdapat beberapa nama hacker tersohor yang tenar hingga tingkat dunia, lo!

6. Pekerjaan Ilegal sebagai Penyelundup

Pekerjaan ilegal sebagai penyelundup bisa mencakup apa saja, dari mulai menyelundupkan barang legal hingga barang ilegal.

Kasus penyelundupan paling banyak misalnya mencakup barang elektronik, hewan eksotik, tanaman, hingga hasil hutan.

Hasilnya menguntungkan namun sebanding dengan tingginya risiko dan hukuman yang bisa didapatkan.

Daripada jadi penyelundup mending berbisnis kecil-kecilan seperti berdagang makanan di rumah, deh!

7. Bandar Narkoba

bandar narkoba

Jika kamu ingin paham seberapa menguntungkan pekerjaan ilegal sebagai bandar narkoba, cobalah tonton serial film Narcos.

Film tersebut mengangkat kisah nyata Pablo Escobar, seorang gembong narkoba terbesar di dunia hingga saat ini.

Uang dan kekuasaan yang tak terbatas membuatnya sangat sulit ditangkap dan sangat sulit dihentikan.

Namun, Pablo Escobar akhirnya dapat juga dihentikan…oleh kematian.

***

Sesulit apa pun hidup, sebaiknya kamu tak pernah mencoba pekerjaan terlarang ya, Sahabat 99.

Masih banyak jenis pekerjaan lainnya yang lebih baik dan lebih menguntungkan, kok!

Semoga artikel ini bisa menjadi bahan renungan ya.

Yuk, bookmark Berita Properti 99.co Indonesia agar tak ketinggalan artikel menarik lainnya.

Kunjungi 99.co/id untuk mencari rumah yang kamu idamkan!



Elmi Rahmatika

Lulusan Sastra Inggris Universitas Pendidikan Indonesia yang suka menulis seputar gaya hidup dan sastra remeh-temeh. Sejak 2019 bergelut di dunia properti dan penulisan konten SEO di 99 Group. Di waktu senggang senang baca apa saja dan jalan-jalan.
Follow Me:

Related Posts