Produk Rekomendasi

8 Pemutih Pakaian Paling Ampuh 2023. Baju Seperti Baru!

4 menit

Bingung pakaian kesayangan terkena noda atau luntur? Bersihkan dengan pemutih pakaian paling ampuh berikut ini, yuk!

Melihat noda membandel di baju putih kesayangan tentu sangat menyebalkan.

Pasalnya, setiap orang ingin tampil menarik dengan pakaian bersih dan putih.

Apalagi, padatnya jadwal akan membuat kegiatan mencuci dan memutihkan pakaian menjadi cukup menantang.

Untungnya, ada banyak produk pemutih pakaian di pasaran yang dapat membantu kamu mengembalikan warna pakaian seperti sedia kala.

Cara penggunaan pemutih pakaian ini juga dirancang dengan cukup mudah, lo.

Ada merek pemutih pakaian yang sangat efektif dan terbukti ampuh.

Berikut rekomendasi tentang pemutih pakaian paling ampuh di Indonesia.

Rekomendasi Pemutih Pakaian Paling Ampuh

1.Pemutih Baju Paling Ampuh Vanish Power O2

Rekomendasi Pemutih Pakaian Paling Ampuh 

Sumber gambar vanish pemutih baju: Vanish

Vanish Power O2 adalah pemutih pakaian yang cukup populer di Indonesia.

Produk ini mengandung oksigen aktif yang dapat menghilangkan noda dan mencerahkan warna pakaian.

Vanish pemutih baju dapat digunakan baik untuk pakaian putih maupun berwarna.

Selain itu, produk ini juga efektif dalam menghilangkan noda yang sulit seperti noda kopi atau cokelat.

Dengan menggunakan Vanish Power O2, pakaian akan terlihat lebih cerah dan bersih.

Harga merk pemutih pakaian ini sekitar dari Rp 56.000.

Editor’s Choice: Pemutih pakaian paling ampuh ini mampu membersihkan noda membandel bahkan pada baju berwarna sekalipun. Cairan pemutih pakaian ini juga memiliki harga terjangkau dan mudah ditemukan di pasaran.

 

2. Pemutih Baju Putih Bayclin Regular (SC Johnson )

Pemutih Baju Putih Bayclin Regular

Sumber: Tokopedia.com

Rekomendasi pemutih pakaian paling ampuh selanjutnya adalah produk dari SC Johnson, Bayclin.

Pemutih desinfekran ini khusus membersihkan baju putih yang terkena noda.

Kandungan natrium hipokloritnya akan menghilangkan kusam dari pakaian putih dan mengembalikan warnanya lebih cerah.

Pemutih pakaian ini cocok untuk membersihkan seragam sekolah buah hati agar terus terlihat seperti baru.

Harga pemutih baju ini bervariasi berdasarkan ukurannya. Untuk botol kecil dengan ukuran 1 liter sekitar Rp23.000.

 

3. Merk Pemutih Baju Rinso Anti Noda

Merk Pemutih Baju Rinso Anti Noda

Sumber: Tokopedia.com

Rinso Anti-Noda adalah salah satu merek pemutih pakaian yang terkenal di Indonesia.

Produk ini telah ada sejak lama dan terbukti ampuh menghilangkan noda pada pakaian.

Dengan menggunakan formula khusus, Rinso Anti-Noda mampu mengatasi berbagai macam noda, termasuk noda membandel seperti noda darah, minyak, dan tinta.

Produk ini juga bisa jadi pemutih pakaianan berwarna.

Dengan memiliki aroma yang segar, kandungannya tidak merusak serat pakaian.

Harga pemutih pakaian terbaik untuk ukuran 770 gram ini sekitar Rp20.000.

 

4. Cairan Pemutih Pakaian Proclin

Cairan Pemutih Pakaian Proclin

Sumber: Tokopedia.com

Proclin merupakan sabun pemutih pakaian yang tidak hanya efektif pada baju putih, melainkan pakaian berwarna.



Pemutih pakaian berwarna ini juga menghadirkan wangi yang segar dan tidak menyengat seperti produk pemutih lain.

Proclin penghilang noda ampuh mengembalikan warna pakaian menjadi lebih bersih dan bebas dari noda membandel. dan

Harga merk proclin penghilang noda ini sekitar Rp18.600 untuk ukuran 400 Ml.

 

5. Pembersih Baju Putih Bayclin Lemon

rekomendasi pemutih baju paling ampuh

Sumber pemutih baju: Blibli

Rekomendasi pemutih pakaian paling ampuh lainnya adalah Bayclin Lemon.

Tidak cuma reguler, bayclin juga menghadirkan varian yang memiliki aroma segar seperti lemon.

Kini baju putih kusam yang kamu bersihkan juga ikut menjadi lebih segar saat digunakan.

Menariknya, Bayclin Lemon juga dapat digunakan untuk membersihkan kamar mandi, lantai dan juga dapur.

Harga produk pemutih pakaian ini sekitar Rp20.545 untuk setiap 1 liternya.

 

6. Deterjen Pemutih Pakaian Rinso Molto

Deterjen Pemutih Pakaian Rinso Molto

Sumber: Tokopedia.com

Selanjutnya ada Rinso Molto yang juga memiliki fungsi sebagai pemutih pakaian berwarna.

Tidak hanya membersihkan, produk pemutih pakaian ini juga membunuh kuman yang bersarang di baju.

Rinso Molto juga memberikan keharuman tahan lama sekaligus sehingga baju menjadi lebih segar.

Rinso pemutih ini telah dikenal dengan formula pembersihnya yang dapat menembus hingga ke serat kain.

Deterjen pemutih pakaian ini juga lembut di tangan, sehingga mengucek tidak lagi membuat tangan menjadi kasar.

Harga pemutih pakaian paling ampuh ini sekitar Rp53.000 untuk ukuran 770 gram.

 

7. UCE Prokleen Chlorine Bleach

pemutih pakaian terbaik

Sumber produk pemutih pakaian: Bermudabda

Produk pemutih baju lainnya adalah Prokleen yang mampu mengatasi masalah noda membandel.

Prokleen memiliki kandungan klorin yang bisa membersihkan noda membandel dengan mudah.

Warna pakaian putih yang kusam atau terkena noda pun akan kembali cerah seperti baru.

Teknologi dan kandungannya pun cukup ramah lingkungan.

Harga pemutih pakaian paling ampuh ini sekitar Rp91.000 untuk setiap 1 liternya.

 

8. WINGS Soklin Pemutih Apple

WINGS Soklin Pemutih Apple

Sumber: Tokopedia.com

Cairan pemutih pakaian ini hadir dengan aroma buah apel serta daya bersih yang kuat.

Produk ini bisa jadi pilihan bagi kamu yang kurang menyukai bau pemutih pakaian menyengat.

Kandungan pada soklin pemutih baju ini mampu membersihkan pakaian dan membuat lebih cerah.

Noda membandel pun akan segera hilang jika kamu mencucinya dengan Wings Soklin Pemutih Apple ini.

Harga pemutih baju yang bagus ini sekitar Rp12.000 per 1 liter.

 

***

Itulah rekomendasi merk pemutih baju terbaik yang bisa kamu gunakan di rumah.

Semoga bermanfaat, Property People.

Baca ulasan lainnya di Berita.99.co.

Jangan lupa ikuti Google News dari Berita 99.co Indonesia agar kamu tak ketinggalan informasi terbaru.

#Segampangitu menemukan hunian nyaman dan terlengkap di www.99.co/id.

Tak percaya? Langsung kunjungi dari sekarang!



Maskah Alghofar

Maskah adalah seorang content writer di 99 Group sejak tahun 2022. Lulusan Penerbitan PoliMedia Jakarta ini mengawali karir sebagai jurnalis online. Kini, Maskah rutin menulis tentang properti, gaya hidup, pendidikan, dan kesehatan.
Follow Me:

Related Posts