Properti Rekomendasi

Banting Harga Cuma Rp14 Miliar, Ini Potret Vila Mewah di Tabanan, Bali yang Modern. Pemandangan Langsung Pantai!

3 menit

Dengan harga Rp14 miliar saja, kamu kini bisa membeli sebuah vila mewah dengan luas ribuan meter di Tabanan, Bali, lo! Intip potret rumahnya di sini!

Siapa sih, yang tidak tertarik untuk tinggal di Bali?

Dengan tinggal di Bali, kamu bisa mengunjungi berbagai tempat wisata berpemandangan cantik dengan mudah dan cepat.

Tak hanya itu, memiliki rumah di Bali juga ternyata menguntungkan dalam segi investasi, karena kamu bisa menyewakannya sebagai tempat penginapan turis!

Untuk kamu yang tertarik tinggal di Bali, kamu sedang beruntung karena ada sebuah vila indah yang bisa kamu beli dengan harga sangat murah, lo!

Simak penampilan vila mewah di Tabanan, Bali di bawah ini!

Penampilan Vila Mewah di Tabanan, Bali

1. Fasad Vila Super Mewah yang Didominasi Kaca

fasad vila mewah di tabanan bali

Vila mewah di Tabanan, Bali ini dijual dengan harga Rp14,5 miliar dengan luas tanah 2000 m2 dan luas bangunan 1100 m2.

Di bangunan ini, kamu bisa menemukan 8 kamar tidur, 10 kamar mandi, dan 4 buah garasi!

Fasad bangunan yang satu ini sangat cantik dengan arsitektur bergaya modern dan didominasi dengan jendela kaca.

Jendela kaca ini membuat kamu bisa melihat pemandangan sekitar vila dengan mudah dari dalam rumah.

2. Kolam Renang dengan Pemandangan Laut

kolam renang vila mewah di tabanan bali

Sebuah vila pastinya belum sempurna jika tidak dilengkapi dengan kolam renang.

Nah, kamu bisa menemukan kolam renang yang cukup luas di bagian belakang rumah yang satu ini.

Dari kolam renang ini, kamu bisa melihat pemandangan lautan lepas dan pesawahan dengan mudah.

3. Ruang Keluarga yang Nyaman dan Indah

ruang keluarga vila mewah di tabanan bali

Di vila mewah ini juga terdapat sebuah ruang keluarga atau ruang santai yang minimalis.

Ruangan ini dilengkapi dengan sofa yang sangat lebar dan rak buku yang menawan.

Dari tempat ini, kamu bisa mengunjungi area luar rumah dan kolam renang dengan mudah.

4. Ruang Makan yang Lapang dengan Plafon Kayu

ruang makan vila mewah di tabanan bali

Terdapat juga sebuah ruang makan yang lapang di vila mewah yang satu ini.



Ruang makan ini dibuat dengan gaya terbuka, tanpa dinding ke area luar rumah.

Hal ini membuat udara bisa memasuki rumah dengan mudah dan membuat vila menjadi terasa dingin dan adem.

Ruangan yang satu ini juga sangat unik karena dilengkapi dengan plafon dari kayu yang menawan.

5. Kamar Tidur Bergaya Tropis yang Memesona

kamar tidur vila mewah di tabanan bali

Di vila mewah yang satu ini, kamu bisa menemukan delapan buah kamar tidur lapang dengan pemandangan langsung menuju lautan.

Kamar tidur di tempat ini dibuat bergaya tropis dengan ranjang dari rangka kayu dan tirai kain.

Beberapa kamar tidur yang terletak di lantai dua rumah juga dilengkapi dengan balkon yang menawan.

6. Kamar Mandi dengan Batu Alam yang Cantik

kamar mandi vila mewah di tabanan bali

Layaknya hotel bintang lima, rumah ini juga memiliki kamar mandi yang sangat unik.

Kamar mandi dilapisi dengan lantai dan dinding dari batu alam yang memberikan kesan alami pada rumah.

Bahkan, wastafel pun terbuat dari batu yang dipahat, sehingga bisa menampung air, lo!

Beberapa perabotan yang dipilih pun terbuat dari material kayu yang membuat kesan tropis semakin kental di rumah.

7. Balkon Langsung Melihat Lautan

balkon vila mewah di tabanan bali

Hal terakhir yang bisa kamu temukan di rumah ini adalah balkon lantai dua yang memiliki pemandangan langsung ke lautan lepas.

Balkon ini berukuran cukup besar dan bisa memuat sofa serta kursi untuk bersantai.

Bagaimana, kamu pastinya tertarik bukan untuk membeli vila mewah yang satu ini?

Yuk, segera saja beli vila ini melalui rumah123.com!

***

Semoga informasinya bermanfaat untukmu ya, Sahabat 99.

Simak artikel menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Jangan lupa, kunjungi 99.co/id dan rumah123.com yang selalu #AdaBuatKamu untuk menemukan properti impianmu.

Misalnya saja seperti kawasan perumahan Sutera Winona.

***sumber foto: rumah123.com



Shafira Chairunnisa

Lulusan Hubungan Internasional di Universitas Katolik Parahyangan dan pernah bekerja sebagai jurnalis di media nasional. Sekarang fokus menulis tentang properti, gaya hidup, desain, dan politik luar negeri. Senang bermain game di waktu senggang.
Follow Me:

Related Posts