Rumah Tips & Trik

Penyebab dan Cara Mengatasi Pengering Mesin Cuci Berputar tapi Tidak Kering

2 menit

Pengering mesin cuci berputar tapi tidak kering? Yuk, cari tahu akar masalahnya dan cara mengatasinya lewat artikel ini. Siapa tahu bisa membantumu!

Mesin cuci di rumah jadi alat elektronik yang sangat penting.

Pasalnya, ia bisa membantu kamu dalam aktivitas sehari-hari.

Tanpa adanya mesin tersebut, kegiatan mencuci bisa menguras tenaga dan waktu.

Oleh sebab itu, mesin cuci wajib kamu punya di rumah. Apalagi, harganya pada saat ini beragam, malah ada merek yang menjualnya di bawah Rp1 juta.

Meski begitu, mesin cuci terkadang mengalami kendala.

Salah satu kendala yang cukup unik dari mesin cuci adalah pengering mesin cuci berputar tapi tidak kering.

Pakaian yang tidak kering tentulah merepotkan.

Sebab, kamu memerlukan waktu lebih untuk menunggu pakaian bisa kering sepenuhnya.

Namun, tenang saja. Permasalahan tersebut sejatinya bisa dipecahkan.

Artikel ini akan mencoba mengurai penyebab dan cara mengatasi mesin cuci berputar tapi tidak kering.

Ingin tahu lebih lanjut? Dirangkum dari banyak sumber, berikut artikel selengkapnya!

Penyebab dan Cara Mengatasi Pengering Mesin Cuci Berputar tapi Tidak Kering

mesin cuci rusak

1. Penyebab 

Pakaian yang Tersangkut

Melansir laman mesincuci.id, penyebab pengering mesin cuci berputar tapi tidak kering pertama biasanya karena ada pakaian yang tersangkut di sela-sela tabung mesin cuci.

Selain pakaian, bisa juga beberapa karena tersangkut beberapa benda yang tidak boleh masuk ke dalam mesin cuci.

Akibatnya, pakaian tersebut menghambat putaran pengering.

Dinamo yang Melemah

Penyebab selanjutnya bisa karena dinamo yang melemah.

Penurunan putaran dinamo bisa terjadi karena mesin cuci terlalu lama dipakai dan mungkin disebabkan korsleting listrik.

Vanbelt yang Loggar

Masih mengutip laman mesincuci.id, putaran pengering mesin cuci melemah dapat terjadi lantaran vanbelt yang longgar.



Vanbelt merupakan sabuk penghubung antara dinamo dengan tabung mesin cuci agar ia bisa berputar.

Dengan longgarnya vanbelt yang menghubungkan dua elemen tersebut, putaran terhadap tabung sangat mungkin jadi menurun.

Kapasitor yang Melemah

Kapasitor yang melemah bisa jadi penyebab pengering mesin cuci tak bekerja secara optimal.

Hal itu terjadi karena kapasitor mempunyai fungsi untuk menyediakan arus agar dinamo dapat berputar.

Pelemahan kapasitor atau dalam hal ini berkurangnya suplai arus listrik, bisa mengakibatkan putaran dinamo melemah.

2. Cara Mengatasi

Cek Sela-Sela Tabung Mesin Cuci

Hal pertama yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi permasalahan ini adalah mengecek sela-sela tabung mesin cuci.

Cek apakah terdapat benda yang menghalangi tabung untuk berputar secara optimal?

Biasanya, putaran mesin cuci terganggu karena ada pakaian yang tersangkut di area tersebut.

Cek Vanbelt

Seperti yang sudah dibahas sebelumnya, pengering mesin cuci berputar tapi tidak kering bisa terjadi karena vanbelt yang longgar.

Oleh sebab itu, cobalah lihat kondisi vanbelt segera.

Cara melihat vanbelt yaitu dengan membongkar bagian penutup di belakang dan bawah mesin cuci.

Andai memang vanbelt tampak longgar, segeralah kencangkan.

Jika vanbelt terlihat sudah aus, sebaiknya kamu harus lekas menggantinya dengan yang baru.

Panggil Teknisi

Pemeriksaan hal lain bisa saja dilakukan, seperti memeriksa kapasitor, dinamo, hingga drain motor.

Kamu bisa mengeceknya satu per satu untuk mengetahui penyebab kerusakan mesin cuci.

Namun, bagi yang tidak bisa, kamu dapat memanggil teknisi.

Pasalnya, membongkar mesin cuci bukanlah perkara yang mudah.

Tanpa adanya ilmu yang memadai, membongkar mesin cuci berpotensi bikin ruwet masalah.

***

Semoga bermanfaat, Property People.

Baca ulasan lainnya di Berita.99.co.

Ikuti Google News dari Berita 99.co Indonesia agar kamu tak ketinggalan banyak informasi terbaru.

#segampangitu menemukan rumah idaman di www.99.co/id.

Tak percaya? Cek sekarang juga!



Insan Fazrul

Sejak kuliah sudah aktif menulis di Pers Kampus. Usai lulus, Insan menjadi penulis lepas yang fokus dengan topik gaya hidup dan sepak bola. Kini, menulis di 99 Group dengan membahas properti, pendidikan, gaya hidup, hingga teknologi.
Follow Me:

Related Posts