Berita Hiburan

Mengintip 5 Potret Penginapan Saygon Cottage Milik Inul Daratista. Mewah dan Dibangun Berkonsep Khas Jawa!

2 menit

Sukses sebagai penyanyi dangdut, ternyata Inul Daratista memiliki sebuah bisnis penginapan, lo. Bangunannya berlokasi di kabupaten Pasuruan, Jawa Timur. Mengusung nama Saygon Cottage, yuk intip seperti apa penampakannya!

Inul memang terkenal sebagai selebriti dengan banyak lini bisnis.

Mulai dari bisnis karaoke, kuliner, fashion, taman hiburan, hingga penginapan.

Nah, penginapan Inul ini sebenarnya masih satu komplek dengan taman hiburan Saygon Waterpark miliknya.

Nama penginapannya pun mirip, yakni Saygon Cottage.

Intip sejumlah potretnya dalam artikel berikut ini, yuk.

5 Potret Saygon Cottage Milik Inul Daratista

1. Desain Arsitektur khas Jawa di Saygon Cottage

potret komplek penginapan Saygon Cottage

Sumber: travel.dream.co.id

Penginapan milik Inul Daratista ini berada di kawasan Pucangsari, Pasuruan, Jawa Timur.

Konsep utama penginapannya adalah tipe cottage sehingga setiap kamar terpisah dalam bangunan sendiri.

Sementara desainnya mengusung arsitektur khas Jawa yang identik dengan atap joglo limasan.

2. Identik dengan Material Kayu

restoran di penginapan milik inul daratista

Sumber: traveloka.com/Saygon Inn & Cottage

Karena mengusung desain tradisional, material konstruksinya pun didominasi oleh kayu.

Tidak hanya pada bangunan kamar, tetapi juga di restoran penginapan yang berlokasi di area depan.

Seluruh pondasinya terbuat dari kayu, ini bahkan meliputi meja dan kursi makan di dalam restoran.

3. Taman Asri di Sekitar Penginapan

taman asri di sekitar saygon cottage

Sumber: traveloka.com/Saygon Inn & Cottage

Selain menawarkan pengalaman menginap bangunan khas Jawa, Saygon Cottage juga memiliki ruang terbuka yang asri.



Di setiap penjuru penginapan terlihat pohon besar, rumpun tanaman hijau, serta tanaman hias.

Tidak hanya itu, di salah satu sudutnya ada kolam dengan air mancur kecil yang menawan.

Untuk kamu yang lelah dengan keramaian kota besar, pengalaman menginap di sini tentu akan terasa sangat menyegarkan.

4. Interior Kamar Saygon Cottage

interior kamar di saygon cottage

Sumber: youtube.com/WTH-for U

Begitu masuk ke dalam kamar, kesan tradisional akan semakin kental terasa.

Seluruh dindingnya terbuat dari kayu dengan langit-langit yang tinggi tanpa plafon.

Di area tidur, ada kasur besar dengan nakas kecil di kanan-kirinya.

Lalu, di sebrang kasur ada televisi dan lemari untuk para tamu menyimpan pakaian mereka.

Setiap kamar tidur juga memiliki kamar mandi sendiri dengan fasilitas yang lengkap.

5. Satu Komplek dengan Airplane Suite

komplek penginapan saygon cottage inul daratista

Sumber: youtube.com/WTH-for U

Apabila kamu berjalan lurus menyusuri jalan penginapan Saygon Cottage, di ujungnya ada bangunan berbentuk pesawat.

Ini merupakan tipe penginapan lain milik Inul, yakni Airplane Suite yang menawarkan pengalaman menginap unik.

Pengunjung akan merasa seolah tengah menginap di dalam pesawat selama berada di sana.

***

Itu dia sejumlah potret penginapan milik Inul Daratista yang unik.

Simak artikel menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Jangan lupa, kunjungi 99.co/id serta Rumah123.com yang selalu #AdaBuatKamu untuk menemukan hunian impian!

Ada banyak pilihan properti menarik, seperti kawasan Grand Al Ihsan Premiere.



Hanifah

Hanifah adalah seorang penulis di 99 Group sejak tahun 2020. Lulusan Jurnalistik UNPAD ini fokus menulis tentang properti, gaya hidup, marketing, hingga teknologi. Di waktu senggang, ia senang menghabiskan waktu untuk kegiatan crafting dan membaca.
Follow Me:

Related Posts