Padahal baru saja digunakan, tetapi septic tank tiba-tiba langsung penuh? Cari tahu penyebab septic tank cepat penuh dan rawan meledak di rumah di sini!
Septic tank adalah salah satu hal yang wajib dimiliki di sebuah rumah.
Alat yang satu ini berfungsi untuk menampung dan mengolah limbah kotoran manusia untuk menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan.
Umumnya, septic tank akan penuh dan harus disedot dalam kurun waktu setahun sekali.
Jika kurang dari setahun septic tank sudah penuh, maka ada yang salah dengan penampung limbah di rumahmu.
Yuk, simak beragam penyebab septic tank cepat penuh di rumah yang membuatnya rawan meledak di bawah ini!
Penyebab Septic Tank Cepat Penuh di Rumah
1. Saluran Air yang Kurang Baik
Penyebab septic tank cepat penuh pertama adalah saluran air yang kurang baik di rumah.
Idealnya, penampung limbah harus memiliki saluran yang baik ke saluran air atau ke sumur resapan.
Jika air tanah lebih tinggi, maka limbah pada septic tank akan semakin sulit disalurkan dan menyebabkan penampung cepat penuh.
2. Posisi Pembangunan yang Tidak Tepat
Penempatan septic tank juga dapat memengaruhi baik atau tidaknya kinerja alat yang satu ini.
Seharusnya, penampung limbah disimpan di lokasi yang mengandung air tanah dalam.
Semakin tinggi air permukaan tanah, semakin sulit penguraian limbahnya.
Hal ini membuat alat menjadi cepat penuh karena limbah dan kotoran yang tidak terurai.
3. Tidak Ada Saluran Pembuangan Gas
Penyebab septic tank cepat penuh berikutnya adalah tertutup atau tidak adanya saluran pembuangan gas.
Saluran gas berfungsi untuk mempercepat penguraian limbah pada septic tank.
Tersumbatnya saluran gas juga bisa meningkatkan risiko septic tank meledak, sehingga keberadaan saluran pembuangan gas sangat penting di rumah.
4. Terlalu Sering Digunakan
Coba ingat-ingat berapa banyak orang yang menggunakan kamar mandi rumahmu?
Bisa jadi septic tank penuh karena jumlah penghuni rumah yang terlalu banyak.
Faktor ini dapat menyebabkan volume limbah di rumah terlalu berlebihan.
Jika hal ini terjadi, kamu harus rutin melalukan sedot WC, setidaknya setahun atau dua tahun sekali.
5. Kurangnya Bakteri Penguraian Limbah
Penyebab septic tank cepat penuh selanjutnya adalah kurangnya keberadaan bakteri penguraian limbah di rumah.
Bakteri memiliki peran penting untuk mengubah wujud limbah menjadi lebih terurai.
Jika bakteri yang ada di penampung limbah sedikit, maka proses penguraian pun akan menjadi lebih lama.
Umumnya, hal ini terjadi karena penggunaan bahan kimia atau sabun antibakteri yang terlalu sering ketika membersihkan toilet.
Oleh karena itu, jangan terlalu sering menyiram kloset menggunakan sabun pembersih, Sahabat 99!
6. Membuang Sampah ke Dalam Kloset
Salah satu hal yang tidak boleh kamu lakukan di kamar mandi adalah membuang sampah ke dalam kloset.
Sampah seperti tisu, rambut, logam, karet, dan sampah lainnya bisa menyebabkan sumbatan serius pada septic tank.
Hal ini membuat penampung limbah cepat penuh dan kotoran tidak bisa tersiram dengan baik.
7. Tuntas Menyedot Septic Tank
Penyebab septic tank cepat penuh terakhir adalah proses penyedotan yang tuntas atau sampai habis.
Penyedotan yang sampai tuntas memang baik, tetapi hal ini juga dapat membuat bakteri pengurai di alat yang satu ini menjadi berkurang.
Hal ini menyebabkan proses penguraian kotoran menjadi lebih lama dan penampung limbah menjadi cepat penuh.
***
Semoga artikel ini bermanfaat untuk Sahabat 99, ya!
Jangan lewatkan informasi menarik lainnya di portal Berita 99.co Indonesia.
Jika sedang mencari rumah di Malang, bisa jadi Singmaherta City adalah jawabannya.
Cek saja di 99.co.id dan rumah123.com untuk menemukan rumah idamanmu!
Wujudkan hunian idamanmu sekarang juga, karena kami selalu #AdaBuatKamu!