Berita Ragam

10 Perbedaan Sel Hewan dan Tumbuhan yang Paling Tepat. Simak Penjelasannya!

5 menit

Hewan dan tumbuhan merupakan dua makhluk hidup yang berbeda. Maka dari itu, pasti ada perbedaan antara sel hewan dan tumbuhan. Berikut ulasan lengkapnya untukmu!

Perbedaan paling mendasar di antara kedua jenis sel tersebut adalah dinding sel.

Sel tumbuhan memiliki dinding sel, sementara sel hewan tidak memiliki dinding sel.

Perbedaan mendasar ini berdampak kepada karakteristik dua makhluk hidup tersebut, misalnya terkait kemampuan gerak.

Tumbuhan hanya mampu membuat gerakan-gerakan kecil dan halus, sedangkan hewan bisa melakukan beragam gerakan dan aktif.

Nah, selain perbedaan tersebut, masih ada lagi perbedaan sel hewan dan sel tumbuhan yang harus kamu ketahui.

Pengertian Sel menurut Para Ahli

Sebelum mengulas apa saja perbedaan sel hewan dan tumbuhan, alangkah baiknya kamu mengetahui dulu apa yang dimaksud dengan sel.

1. Robert Hooke (1665)

Menurut Robert Hooke, sel adalah tempat-tempat kecil yang dibatasi oleh dinding.

Definisi tersebut diungkapkannya setelah melakukan penelitian pada irisan gabus botol.

2. Robert Brown (1831)

Robert Brown mengungkapkan bahwa sel adalah satu ruangan kecil yang dibatasi oleh membran, di mana di dalamnya terdapat cairan protoplasma.

3. Matthias Jacob Schleiden (1838)

Pada tahun 1838, Matthias Jacob Schleiden mengungkapkan bahwa sel adalah unit struktur dan fisiologis pada makhluk hidup.

Perbedaan Sel Hewan dan Tumbuhan

1. Ukuran

Perbedaan sel hewan dan tumbuhan yang paling signifikan adalah besar ukuran selnya.

Sel tumbuhan memiliki ukuran yang lebih besar dari sel hewan.

Ukuran sel tumbuhan berkisar antara 10 um hingga 100 um, sedangkan ukuran sel hewan berkisar antara 10 um hingga 30 um.

2. Keberadaan Dinding Sel

Sel tumbuhan memiliki dinding sel yang terdiri dari membran sel dan juga selulosa yang bersifat kaku.

Oleh karena itu, sel tumbuhan memiliki bentuk yang kaku seperti kubus atau persegi panjang dan cenderung tidak berubah.

3. Perbedaan Ukuran Vakuola

Kedua sel ini sama-sama memiliki vakuola, tetapi berbeda dalam segi ukuran.

Sel tumbuhan hanya memiliki satu vakuola (vakuola tunggal) yang besar dan menempati 90 persen dari volume sel, sedangkan sel tumbuhan memiliki banyak vakuola dengan ukuran yang kecil.

4. Keberadaan Lisosom

Sel hewan memiliki lisosom yang mengandung enzim hidrolitik yang bisa membunuh bakteri dalam tubuh hewan dan enzim pencernaan untuk memecah molekul makanan.

Sementara sel hewan tidak memiliki lisosom karena pemecahan degradasi molekulnya sudah ditangani oleh badan golgi.

5. Keberadaan Kloroplas

Sel hewan dan sel tumbuhan sama-sama memiliki mitokondria, tetapi hanya sel tumbuhan saja yang memiliki kloroplas.

Kloroplas adalah organel sel yang mengandung klorofil untuk proses fotosintesis.

6. Keberadaan Plastida

Sel hewan tidak punya plastida, sedangkan sel hewan punya plastida. Plastida pada sel hewan berfungsi untuk membantu proses fotosintesis dan memberikan pigmen (warna) pada tumbuhan.

7. Keberadaan Sentirol

Sel hewan memiliki organel sentirol yang membantu proses pembelahan sel dalam proses replikasi DNA.

Sedangkan sel tumbuhan tidak memiliki organel sentirol karena sistematika sitokinesis dalam pembelahan sel hewan dan tumbuhan berbeda.

8. Keberadaan Silia

Silia adalah organel yang bertanggung jawab terhadap pergerakan sel. Oleh karena itu, hanya sel hewanlah yang memiliki silia.

Beda halnya dengan sel tumbuhan yang cenderung stabil dan tidak bergerak karena tidak ditemukan silia sebagai organelnya.

9. Keberadaan Plasmodemata

Sel tumbuhan memiliki plasmodemata, sedangkan sel hewan tidak memilikinya.

Plasmodemata adalah jembatan hidup pada sel tumbuhan yang menghubungkan sitoplasma dan memungkinkan komunikasi antar sel.

10. Kemampuan Sintesis

Sel tumbuhan diketahui dapat mensintesis semua jenis asam amino (20 jenis), sedangkan sel hewan hanya mampu mensintesis 10 jenis asam amino.

Selain itu, sel hewan tidak mampu mensintesis vitamin dan koenzim, berbeda dengan sel tumbuhan yang dapat melakukannya.

Tabel Perbedaan Sel Hewan dan Tumbuhan

diagram sel hewan dan tumbuhan

Dilihat dari struktur dasarnya, sebenarnya dua sel ini bisa dibilang sama saja.

Namun karena masing-masing jenis sel tersebut mendapatkan stimulus yang berbeda dari lingkungannya masing-masing, maka muncullah perbedaan antara kedua jenis sel tersebut.

Misalnya dilihat dari peran ekologis, dua sel ini memiliki peran yang sangat berbeda.

Sederhananya, sel tumbuhan berperan sebagai produsen makanan, sedangkan sel hewan berperan sebagai konsumen dari tumbuhan atau hewan lainnya.

Supaya lebih mudah dipahami, cermati tabel rincian perbedaan sel hewan dan tumbuhan berikut ini:

Perbedaan Sel Hewan Sel Tumbuhan
Bentuk Sel Bentuknya bermacam-macam dan bisa berubah bentuk Bentuknya kaku dan jarang berubah bentuk
Ukuran Sel Kecil Besar
Dinding Sel Tidak ada Ada
Matriks Ekstraseluler Ada Ada
Lisosom Umumnya banyak terdapat sel hewan Jarang ditemukan
Peroksisom Ada Ada
Glioksisom Tidak ada/jarang Ada
Elastisitas Jaringan Tinggi, tidak ada dinding sel Rengah, ada dinding sel
Letak Inti Sel Terletak di tengah sel Terletak di peripheral sitoplasma
Sentrosom/Sentriol Ada Tidak ada/jarang ditemukan
Organel Respirasi Mitokondria Mitokondria dan kloroplas (plastida)
Vakuola Sel Kecil dan banyak Tunggal, tapi sangat besar
Silia Sering ditemukan Sangat jarang ditemukan
Flagela Sering ditemukan Jarang ditemukan
Pembentukan Spindle Secara amphiastral Secara anastral
Sitokinesis Sel Membentuk furrowing Membentuk lempeng mitosis
Ketahanan Tekanan Lemah tanpa vakuola kontraktil Kuat karena dinding sel
Tingkat Totipotensi Rendah Sangat tinggi
Sambungan Antar Sel Desmosome Tight Junction Plasmodesmata

Perbedaan Paling Menonjol antara Sel Hewan dan Tumbuhan

Meski disebutkan bahwa secara mendasar keduanya bisa dibilang serupa, berdasarkan tabel rincian perbedaan di atas ternyata perbedaannya cukup banyak.



Namun, di antara banyaknya perbedaan antara kedua jenis sel tersebut, ada perbedaan yang paling signifikan atau menonjol.

Berikut perbedaan yang paling menonjol antara sel hewan dan tumbuhan:

Sel Hewan Sel Tumbuhan
Tidak memiliki dinding sel Memiliki dinding sel
Vakuola berukuran kecil Vakuola berukuran besar
Memiliki sentriol Tidak memiliki sentriol
Tidak memiliki plastida Memiliki plastida (kloroplas, kromoplas, leukoplas)

Organel Sel yang Tidak Dimiliki oleh Sel Tumbuhan

1. Sentriol

Sentriol adalah salah satu bagian organel sel yang merupakan struktur berbentuk tabung dengan lubang di bagian tengahnya.

Bagian organel sel ini tersusun dari protein mikrotubulus yang memiliki peran dalam mengatur polaritas pembelahan sel, pembentukan silia dan flagela, serta pemisahan kromosom saat pembelahan.

Protein mikrotubulus yang menyusun sentriol berbentuk seperti benang jala atau juga disebut sebagai benang spindel.

Benang spindel tampak berdekatan dengan kromosom selama pembelahan sel, meiosis, dan mitosis.

2. Vakuola

Vakuola merupakan organel sel yang dibungkus oleh membran sel yang paling besar. Jika diamati menggunakan mikroskop, bentuknya seperti ruang kosong yang tembus pandang.

Organel sel ini ditemukan di beberapa jenis hewan bersel satu, seperti amoeba dan paramecium.

Di dalam paramecium ada dua jenis vakuola:

  • Vakuola Kontraktil (Vakuola Berdenyut), perannya untuk menjaga tekanan osmotik sitoplasma
  • Vakuola Non-Kontraktil (Vakuola Tidak Berdenyut), perannya untuk mencerna makanan

Organel Sel yang Tidak Dimiliki oleh Sel Hewan

1. Dinding sel

Organel sel ini biasanya terletak di bagian paling luar, fungsinya sebagai pelindung dan penunjang sel.

Dinding sel memiliki sifat kaku dan keras yang tersusun dari selulosa, pektin, dan hemiselulosa.

Ada dua jenis dinding sel yang perlu kamu ketahui, yakni:

  • Dinding sel primer, terbentuk saat terjadinya pembelahan sel
  • Dinding sel sekunder, terbentuk saat terjadinya penebalan dinding sel

2. Plastida

Plastida merupakan organel sel sangat dinamis dan mampu membelah. Organel ini tumbuh dan  berdiferensiasi menjadi berbagai bentuk.

Plastida terdiri dari tiga jenis, yakni:

  • Kloroplas

Kloroplas adalah plastida yang menghasilkan warna hijau daun, mengandung klorofil, dan memiliki peran penting dalam proses fotosintesis.

  • Kromoplas

Kromoplas adalah plastida yang memberi warna di luar proses fotosintesis, seperti pigmen kuning, merah, dan sebagainya.

  • Leukoplas

Leukoplas adalah adalah plastida yang tidak memiliki warna atau berwarna putih dan umumnya ditemukan pada jenis tanaman yang tidak terpapar sinar matahari.

Gambar Sel Hewan dan Sel Tumbuhan

1. Gambar Sel Hewan

diagram sel hewan

gambar sel hewan

2. Gambar Sel Tumbuhan

diagram sel tumbuhan

FAQ Perbedaan Sel Hewan dan Tumbuhan

Apa perbedaan sel tumbuhan dan sel hewan berdasarkan organel penyusunnya?

Perbedaan sel hewan dan tumbuhan dapat diamati dari organel penyusunnya.

Organel yang hanya dimiliki oleh sel hewan adalah lisosom dan sentirol.

Organel yang hanya dimiliki sel tumbuhan adalah dinding sel dan plastida.

Apa perbedaan yang paling mendasar antara hewan dan tumbuhan?

Perbedaan antara sel hewan dan tumbuhan yang paling terletak pada dinding selnya.

Sel tumbuhan memiliki dinding sel, sedangkan sel hewan tidak memiliki dinding sel.

Apa perbedaan dan persamaan antara sel hewan dan sel tumbuhan?

Persamaan sel hewan dan tumbuhan adalah keduanya sama-sama memiliki membran sel, sitoplasma, membran inti, inti sel, mitokondria, ribosom, DNA, dan RNA.

Perbedaan sel hewan dan tumbuhan yaitu sel tumbuhan memiliki plastida dan dinding sel, sedangkan hewan tidak memiliki plastida dan dinding sel.

Apa yang tidak dimiliki oleh sel hewan?

Organel sel yang tidak dimiliki oleh sel hewan dan dimiliki sel tumbuhan adalah dinding sel dan plastida.

***

Semoga informasi artikel ini bermanfaat untuk kamu, ya!

Baca juga berbagai artikel informatif lainnya hanya di www.99updates.id.

Selain itu, ketahui contoh hewan yang mengalami metamorfosis sempurna.

Kamu juga bisa menemukan berbagai topik bacaan melalui Google News Berita 99.co.

Bila sedang mencari rumah, cek rekomendasi terbaiknya di www.99.co/id.

Menemukan rumah yang sesuai kriteria kini #SegampantItu.



Alya Zulfikar

Berkarier di dunia kepenulisan sejak 2018 sebagai penulis lepas. Kini menjadi penulis di 99 Group dengan fokus seputar gaya hidup, properti, hingga teknologi. Gemar menulis puisi, memanah, dan mendaki gunung.
Follow Me:

Related Posts