Berita Berita Properti

Serupa tapi Tak Sama, Ini Perbedaan Wallpaper dan Wallsticker yang Harus Kamu Ketahui. Awas Keliru!

3 menit

Sering dianggap sama, ternyata ada perbedaan wallpaper dan wallsticker yang jarang diketahui orang, lo! Yuk cari tahu perbedaannya sekarang juga!

Wallpaper dinding adalah kertas yang digunakan untuk menutup dan mendekorasi sebuah ruangan.

Sementara, wallsticker adalah bahan stiker yang ditempel pada permukaan kaca, dinding, dan lain sebagainya.

Kedua hal ini sering kali dianggap sama, padahal keduanya memiliki cara pemasangan, ukuran, serta penampilan yang berbeda, lo!

Untuk kamu yang belum tahu, simak perbedaan wallpaper dan wallsticker di bawah ini, ya!

Perbedaan Wallpaper dan Wallsticker yang Harus Diketahui

1. Sisi Ukuran yang Berbeda

gambar wallpaper dan wallsticker

Perbedaan wallpaper dan wallsticker pertama adalah sisi ukurannya yang berbeda.

Umumnya, wallpaper memiliki ukuran kertas dengan tinggi 10 meter dan lebar 53 cm atau setengah meter.

Di lain sisi, wallsticker memiliki ukuran yang lebih kecil, yakni tinggi 10 meter dan lebar 45 cm atau 0,45 meter.

2. Bahan atau Material Pembuatnya

Material yang digunakan untuk membuat kedua tempelan dinding ini juga ternyata berbeda.

Sebagai contoh, material pembuatan wallpaper umumnya adalah vinyl atau material plastik yang berkualitas.

Hal ini membuat wallpaper tidak mudah rusak ketika terkena air atau kotoran.

Sementara itu, wallsticker terbuat dari material stiker dan umumnya ditempel di kaca, dinding, dan lain sebagainya.

3. Ketahanan Wallpaper dan Wallsticker

Perbedaan wallpaper dan wallsticker selanjutnya adalah ketahanan dan jangka waktu penggunaan.

Wallpaper terbuat dari material berkualitas yang bisa bertahan dan menempel di dinding dalam waktu lama, yakni sekitar 5 sampai 10 tahun.

Alasan mengapa wallpaper lebih tahan lama adalah karena bahannya yang tebal dan tahan terhadap panas atau dingin.

Berbeda dengan wallpaper, wallsticker memiliki ketahanan yang lebih rendah dan hanya bisa bertahan sekitar 1-2 tahun.

4. Motif dan Dekorasi

penampilan wallpaper di dinding

Motif dan dekorasi yang digunakan pada kedua tempelan dinding ini juga berbeda.

Wallpaper memiliki motif yang terlihat mewah dan bahkan bisa memiliki desain tiga dimensi.

Sementara itu, wallsticker memiliki motif yang indah, tetapi sederhana.

Wallsticker juga masih belum bisa menciptakan penampilan tiga dimensi layaknya wallpaper.



5. Tekstur Kertas yang Berbeda

Penyebab wallpaper dan wallsticker selanjutnya adalah tekstur kertas yang berbeda.

Karena terbuat dari material yang berbeda, maka tak heran jika tekstur kedua tempelan dinding ini juga beda.

Ketika dipegang, wallpaper akan terasa timbul dan bahannya lebih terasa.

Di lain sisi, wallsticker memiliki bahan yang datar dan tidak terasa ketika dipegang.

6. Tampilan dan Kemewahan

Di antara kedua tempelan dinding ini, wallpaper lebih memberikan kesan yang mewah dan unik pada ruangan.

Gambar yang lebih jelas, motif yang beragam, serta tekstur yang timbul membuat ruangan dengan wallpaper terlihat lebih menonjol.

Sementara itu, wallsticker bisa memberikan kesan menawan pada rumah, tetapi tidak semenarik ruangan dengan wallpaper.

7. Harga Wallpaper dan Wallsticker

perbedaan wallpaper dan wallsticker dinding

Karena terbuat dari bahan yang berbeda dan memiliki motif yang berbeda, tak heran jika kedua hal ini memiliki harga yang berbeda pula.

Perbedaan wallpaper dan wallsticker selanjutnya ada pada harga keduanya di pasaran.

Wallpaper dijual dengan harga yang lebih mahal, yakni mulai dari Rp155 ribu hingga Rp300 ribu per roll.

Berbeda dengan wallpaper, wallsticker memiliki harga yang relatif lebih murah, yakni Rp45 ribu hingga Rp100 ribu per roll.

Harganya yang jauh lebih murah ini membuatnya cocok digunakan oleh orang-orang yang memiliki anggaran terbatas.

8. Proses Pemasangan yang Berbeda

Proses pemasangan wallpaper ke dinding ternyata cukup sulit, terutama bagi orang-orang yang awam.

Kamu harus membeli lem terpisah dan beragam alat bantu seperti kapi atau alat perata lem.

Sementara itu, wallsticker memiliki lem atau perekat langsung pada sisi belakang roll-nya.

Hal ini membuat kamu bisa memasang wallsticker dengan mudah dan cepat.

***

Semoga informasinya bermanfaat, Sahabat 99.

Simak artikel menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Jangan lupa, kunjungi 99.co/id serta Rumah123.com yang selalu #AdaBuatKamu untuk menemukan hunian impian!

Ada banyak pilihan properti menarik, seperti kawasan Grand Citra Residence.



Shafira Chairunnisa

Lulusan Hubungan Internasional di Universitas Katolik Parahyangan dan pernah bekerja sebagai jurnalis di media nasional. Sekarang fokus menulis tentang properti, gaya hidup, desain, dan politik luar negeri. Senang bermain game di waktu senggang.
Follow Me:

Related Posts