Memilki rumah kini bukan lagi mimpi di siang bolong. Dapatkan segera hunian bagus dan murah untuk kamu. Berikut daftar perumahan KPR BTN bersubsidi di Bandung, segera cek ya!
Property People, membeli sebuah rumah tidak semudah membeli kacang polong.
Banyak pertimbangan yang harus diperhatikan, mulai dari harga rumah, beli tunai atau kredit, lokasi, hingga lingkungan sekitarnya.
Seperti diketahui bahwa setiap tahunnya harga rumah terus merangkai naik, terutama di daerah yang strategis.
Bagi sebagian orang, harga tersebut semakin tidak terjangkau, baik dibeli secara tunai maupun kredit.
Menjawab permasalahan itu, pemerintah memberikan subsidi rumah agar semua orang memiliki kesempatan memiliki hunian pribadi.
Pemberian subdisi membuat harga rumah relatif murah dan terjangkau oleh masyarakat.
Akhirnya masyarakat pun dapat membeli rumah tersebut melalui skema kredit bank.
Salah satu bank yang kerap menawarkan rumah subsidi adalah Bank BTN.
Nah, apakah kamu berniat membeli rumah subsidi di Bandung?
Berikut adalah daftar rumah subsidi BTN yang berada di wilayah Bandung. Intip selengkapnya!
7 Perumahan KPR BTN Bersubsidi di Bandung
1. Rumah Subsidi di Arjasari
Untuk kamu yang tinggal di selatan Kota Bandung, terdapat rumah KPR bersubdisi yang terjangkau.
Rumah bersubsidi seharga Rp150 juta ini tepatnya berada di Perumahan Puri Indah Arjasari, Kabupaten Bandung.
Tersedia rumah bertipe 36/50 m2 dengan satu kamar tidur dan satu kamar mandi.
2. Rumah Subsidi di Padalarang
Pilihan selanjutnya, bisa kamu pertimbangan adalah rumah murah bersubsidi di Padalarang.
Dengan luas bangunan 30/60 m2, rumah ini dijual seharga Rp170 jutaan.
Terdiri dari dua kamar tidur dan satu kamar mandi.
3. Hunian Subsidi di Banjaran
Rumah subsidi Bumi Sindangpanon menjadi opsi lainnya yang bisa kamu pertimbangan.
Berada di Banjaran dengan lokasi strategis dan jadi perumahan bersubsidi terdekat ke pusat kota dibandingkan rumah subsidi lainnya.
Rumah bertipe 30/60 m2 dijual dengan harga Rp150 juta.
4. Rumah Murah Dekat Stasiun
Kamu sedang mencari rumah murah di Bandung Timur? Hunian ini cocok untuk kamu pinang.
Rumah yang berada dekat stasiun Cicalengka ini memiliki tipe 35/66 m2.
Sudah tersedia kamar tidur, kamar mandi, serta carport.
5. Hunian Terjangkau di Majalaya
Kembali ke wilayah selatan Bandung, tersedia hunian terjangkau lainnya yang tak kalah menarik.
Dengan tipe 30/60 m2 rumah ini dijual Rp150 saja, sudah dilengkapi legalitas AJB SHGB.
Lokasi rumah berada di Majalaya, Kabupaten Bandung.
6. Rumah Pesona Bukit Nagrak
Masih berada di kawasan Majalaya, terdapat rumah subsidi lainnya yang bisa menjadi opsi.
Rumah Pesona Bukit Nagrak ini memiliki tipe 30/60 m2, dengan dua kamar tidur serta 1 kamar mandi.
Harga yang ditawarkan cuma Rp150 juta.
7. Hunian Murah di Soreang
Terakhir, hunian murah di Soreang seharga Rp180 juta.
Disebutkan rumah berada di kawasan emas Soreang yang masih memiliki udara segar serta jauh dari kebisingan.
Unit yang tersedia rumah bertipe 30/60 m2, dengan dua kamar tidur, satu kamar mandi, serta carport.
***
Nah, itulah beragam pilihan hunian bersubsidi yang berada di Bandung Raya.
Semoga ulasan di atas membantu, Property People.
Jangan lewatkan berita terbaru soal properti melalui Google News Berita 99.co Indonesia.
Sedang mencari rumah dengan harga terjangkau? Kunjungi www.99.co/id dan Rumah123.com.
Tersedia rekomendasi hunian asri dan nyaman, salah satunya Perumahan Istana Regency Jatinangor.
Jangan sampai kehabisan, karena kami selalu #AdaBuatKamu untuk menemukan properti terbaik di tanah air!
**Sumber gambar: Rumah123.com