Sukses berkarier sebagai seorang YouTuber, Agung Hapsah kini tinggal di sebuah apartemen yang sangat canggih untuk menunjang pekerjaannya. Ingin tahu seperti apa unit apartemen miliknya? Intip potretnya di sini, yuk!
Agung Hapsah adalah seorang konten kreator kelahiran Ujung Pandang, 11 Mei 1999.Â
Di usia yang masih sangat muda, pemuda dengan nama lengkap Muhammad Agung Aulia Hapsah ini sudah memiliki karier dan hidup yang cemerlang.
Meski demikian, Agung dijuluki sebagai YouTuber anti-mainstream yang beberapa tahun ke belakang ini sangat jarang mengunggah konten.
Setelah lama menghilang, ia kembali muncul ke publik dengan unggahannya yang langsung menyedot perhatian banyak orang.
Di samping itu, apartemen milik Agung pun juga sering menjadi sorotan publik.
Melansir dari kanal YouTube Agung Hapsah, berikut ini potret apartemen miliknya…
Potret Apartemen YouTuber Agung Hapsah
1. Ruang Tengah
Seperti inilah potret ruang tengah unit apartemen milik Agung Hapsah yang bisa dibilang sangat luas.
Ruang tengah ini menjadi salah satu area yang paling sering digunakan sebagai tempat syuting video.
Selain itu, ruang tengah tersebut pun juga menjadi satu dengan area dapur.
2. Kamar Tidur
Desain kamar tidur milik Agung sangatlah simpel dan terkesan minimalis dengan tempat tidur yang diletakkan menempel dengan jendela.
Menurut keterangan Agung, hampir semua furniture di kamar tidur tersebut menggunakan produk dari IKEA.
3. Ruang Pakaian
Sebagai seorang konten kreator, tentu tak lengkap jika Agung tidak memiliki area khusus untuk menyimpan pakaiannya.
Bukan berbentuk walk in closet, Agung memanfaatkan salah satu sudut apartemennya sebagai ruang pakaian dengan model gantung.
4. Ruang Kerja
Bagi seorang konten kreator, ruang kerja pribadi menjadi salah satu bagian yang harus ada.
Agung membagi ruang kerjanya menjadi dua bagian, yakni primary station dan secondary station.
5. Ruang Server
Bagian paling menarik dari apartemen Agung Hapsah adalah gudang yang sekaligus berfungsi sebagai ruang server.
Di gudang tersebut, Agung menyimpan berbagai peralatan yang ia miliki mulai dari perkakas, tas, paperwork, dan segala hal yang memungkinkan untuk disimpan di sana.
Di ujung gudang tersebut, terdapat rak server yang langsung terhubung dengan ruang kerja.
***
Semoga artikel ini bermanfaat ya, Sahabat 99!
Simak informasi menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Kunjungi www.99.co/id dan rumah123.com untuk menemukan hunian impianmu dari sekarang!
Dapatkan hunian terbaik, salah satunya di Nuansa Alam Setiabudi Clove!