Berita Hiburan

5 Potret Beach Club Raffi Ahmad, Marawa Beach Club yang Mewah di Padang. Harga Makanan Bikin Geleng-Geleng!

3 menit

Sukses bangun beach club di Bali, Raffi Ahmad kembali mendirikan tempat hiburan di pantai di kawasan Padang dengan nama Marawa Beach Club. Intip penampilannya di sini!

Tak hanya sukses di dunia hiburan, Raffi Ahmad serta Nagita Slavina juga turut menekuni bisnis properti.

Salah satu bisnis properti yang mereka tekuni adalah beach club di Bali dan Padang.

Beach club milik Raffi di Padang sempat kontroversial setelah harga makanannya yang bocor ke publik.

Penasaran bagaimana tampilannya?

Simak penampilan Marawa Beach Club milik Raffi dan keluarga di bawah ini!

Potret Beach Club Raffi Ahmad di Padang

1. Dikelilingi Pohon Kelapa yang Rindang

gambar beach club raffi ahmad

Letak tempat hiburan yang satu ini sangat strategis karena berada di pinggir jalan raya, sehingga mudah diakses.

Meski demikian, suasana tempat tetap asri berkat lokasinya yang dikelilingi pohon kelapa yang rindang.

Hal ini membuat suasana pantai sangat terasa begitu kamu menginjakkan kaki ke tempat ini.

2. Fasad Terinspirasi dari Arsitektur Padang

fasad beach club raffi ahmad

Bangunan beach club milik Raffi Ahmad terbilang unik karena arsitekturnya yang berbeda dari klub pantai lainnya.

Arsitektur bangunan ini terinspirasi dari rumah tradisional Padang, atau rumah gadang, yang dibuat lebih modern.

Bangunannya sendiri dibuat terbuka agar pengunjung bisa dengan mudah mengunjungi pesisir pantai.

3. Terletak Tepat di Pesisir Pantai

pantai beach club raffi ahmad

Sesuai dengan namanya, tempat hiburan yang satu ini terletak tepat di pesisir pantai indah.

Pantai ini terlihat sangat bersih dan bisa pengunjung gunakan untuk berenang atau bersenang-senang.

Tempat ini cocok untuk melihat matahari terbit dan terbenam.



4. Suasana Beach Club di Malam Hari

beach club di malam hari

Beach club milik Raffi Ahmad ini buka hingga malam hari.

Saat matahari sudah terbenam, lampu-lampu akan menyala dan membuat area ini tampak lebih terang dan menawan.

5. Kolam Renang Luas untuk Para Pengunjung

kolam renang beach club

Di tempat ini juga kamu bisa menemukan sebuah kolam renang luas pada area outdoor.

Kolam ini bisa digunakan oleh pengunjung untuk bersantai dan bermain air.

Kontroversi Harga Makanan Marawa Beach Club yang Kemahalan

harga makanan beach club raffi ahmad

sumber: suara.com

Meski baru saja dibuka, Marawa Beach Club sempat mendapatkan kontroversi, yakni harga makanan yang dibilang terlalu mahal.

Sebuah akun Facebook mengunggah tagihan yang ia dapatkan setelah mengunjungi Marawa Beach Club.

Terlihat bahwa ia mendapatkan tagihan sampai jutaan rupiah padahal hanya membeli beberapa jenis makanan saja.

Harga yang paling mengejutkan adalah harga Nasi Goreng Marawa yang dibanderol seharga Rp105.000 untuk satu porsi!

***

Semoga artikel ini bermanfaat untuk Sahabat 99, ya!

Jangan lewatkan informasi menarik lainnya di portal Berita 99.co Indonesia.

Jika sedang mencari rumah di Bekasi, bisa jadi Mustika Village Sukamulya adalah jawabannya.

Cek saja di 99.co.id dan rumah123.com untuk menemukan rumah idamanmu!

Wujudkan hunian idamanmu sekarang juga, karena kami selalu #AdaBuatKamu!

***sumber foto: Instagram/@marawabeachclub



Shafira Chairunnisa

Lulusan Hubungan Internasional di Universitas Katolik Parahyangan dan pernah bekerja sebagai jurnalis di media nasional. Sekarang fokus menulis tentang properti, gaya hidup, desain, dan politik luar negeri. Senang bermain game di waktu senggang.
Follow Me:

Related Posts