Bukan kolam renang atau gym pribadi, para artis Indonesia ini memiliki pendopo di dalam rumahnya! Intip potret pendopo artis yang megah dan mewah di sini!
Pendopo merupakan bangunan tradisional Indonesia yang berfungsi sebagai area penerima tamu di rumah.
Namun, kini pendopo lebih sering digunakan sebagai tempat bersantai bersama keluarga di rumah.
Cukup banyak orang memiliki pendopo di rumah mereka, termasuk para artis Indonesia.
Hal yang membuat pendopo artis berbeda dari pendopo umumnya adalah kemewahan dan kemegahan yang ada dalam bangunan tersebut.
Yuk, intip potret pendopo artis yang super megah dan mewah di bawah ini!
Potret Pendopo Artis yang Megah. Kamu Suka yang Mana?
1. Sule
Salah satu artis yang memiliki pendopo di rumahnya adalah komedian Sule.
Sule membangun sebuah pendopo bergaya tradisional di rumah yang ia miliki.
Uniknya, pendopo ini digunakan untuk menyimpan dan memainkan alat-alat musik tradisional Indonesia, lo!
Karena dipenuhi oleh alat musik tradisional, pendopo ini terlihat seperti sanggar musik tradisional.
Dilihat dari desain pendopo, bangunan yang satu ini tampak nyaman dengan lantai kayu yang ditutupi oleh karpet bulu lembut.
Ruangan juga terasa terang karena sinar matahari dapat dengan mudah memasuki area pendopo.
2. Zaskia Adya Mecca
Potret pendopo artis berikutnya adalah milik Zaskia Adya Mecca dan Hanung Bramantyo.
Pendopo ini terletak di depan rumah Zaskia yang terletak di Yogyakarta.
Area yang satu ini menjadi area favorit keluarga karena sering digunakan untuk bermain dan ruang beribadah bersama keluarga.
Bangunan pendopo terlihat dibuat terbuka dengan plafon yang tinggi, sehingga membuat area ini terasa sejuk dan nyaman.
3. Anjasmara
Selain Sule dan Zaskia Adya Mecca, aktor dan presenter Anjasmara juga memiliki pendopo tradisional di rumahnya.
Pendopo ini tampak berdesain klasik dengan tiang-tiang untuk menahan atap dan atap bergaya joglo.
Karena pendopo terletak di tengah halaman yang dipenuhi dengan tanaman hias, pendopo ini tampak sangat mewah.
Anjasmara juga menambahkan tirai renda pada pendopo untuk menambah kesan menawan pada bangunan yang satu ini.
Pendopo ini digunakan oleh Anjasmara dan keluarga untuk melakukan yoga dan berolahraga.
4. Ikang Fawzi
Ikang Fawzi juga memiliki pendopo yang tak kalah indah dengan artis-artis lainnya, lo!
Pendopo ini terletak di bagian belakang rumah dan memiliki kubah pada bagian atas atapnya.
Konon, area terbuka ini digunakan sebagai tempat untuk salat atau musala pribadi keluarganya.
5. Soimah
Pendopo mewah milik artis terakhir adalah pendopo milik Soimah.
Wanita yang satu ini tidak tanggung-tanggung ketika membangun pendopo, Sahabat 99!
Berdasarkan kapanlagi.com, pendopo ini berdiri di tanah seluas 4000 meter persegi dan ukurannya super luas.
Pendopo ini ditutup oleh pagar tinggi layaknya benteng dan memiliki studio rekaman di dalamnya!
***
Semoga artikel ini bermanfaat bagi kamu, Sahabat 99!
Simak juga artikel menarik lainnya hanya di portal Berita 99.co Indonesia.
Kamu sedang mencari rumah di Bekasi?
Bisa jadi Transpark Juanda adalah jawabannya!
Cek saja di 99.co/id untuk menemukan rumah idamanmu!