Berita Hiburan

Klenik, Ini Potret Ruang Kerja Rara Pawang Hujan. Banyak Alat Perdukunan!

2 menit

Sering jadi sorotan, penasaran enggak sih dengan ruang kerja Rara Pawang Hujan? Intip ruang kerjanya di artikel ini, yuk!

Nama Rara Istiati Wulandari tengah menjadi perbincangan hangat seantero Indonesia lantaran aksinya yang dianggap ‘sukses’ menghentikan hujan di ajang MotoGP Mandalika beberapa waktu lalu.

Tak sekadar menjadi sorotan masyarakat Indonesia, wanita yang kini menetap di Bali ini pun jadi sorotan dunia.

Belakangan ini, namanya kembali menjadi sorotan publik lantaran meramal anak Ridwan Kamil yang pada saat itu belum ditemukan di Sungai Aare.

Hal tersebut kemudian menuai kecaman dari warganet karena dinilai tidak etis dan mencari sensasi.

Terlepas dari hal tersebut, sebagai seorang pawang hujan, ternyata Rara memiliki ruang kerja yang bernuansa klenik.

Melansir dari kanal YouTube Sobat Berita Channel, seperti ini potret ruang kerja Rara Pawang Hujan…

Potret Ruang Kerja Rara Pawang Hujan

1. Ruang Kerja Rara

ruang kerja rara pawang hujan

Seperti inilah potret ruang kerja Rara Pawang Hujan yang kini tengah ramai jadi perbincangan publik.

Dilihat dari desain interiornya, ruang kerja tersebut tampak modern dan mewah.

Meski demikian, terasa nuansa klenik yang cukup kuat dari barang-barang yang ia ditempatkan dalam ruangan tersebut.

2. Meja Kerja Rara

singing bowl

Sebagai seorang pawang hujan terkemuka dengan bayaran fantastis, Rara memiliki banyak peralatan untuk mendukung profesinya.

Meja kerjanya pun tampak penuh dengan barang-barang.

Terdapat singing bowl, wayang Semar, bola dunia, hingga kertas khusus untuk meramal.

3. Sosok Semar

wayang semar

Selain wayang Semar yang ditempatkan di atas meja, juga terdapat sosok Semar berukuran besar yang diletakkan di belakang meja kerjanya.



Dalam ritual-ritual yang dilakukan oleh Rara, ia selalu membawa miniatur Semar.

Bagi Rara Pawang Hujan, Semar adalah tokoh favorit yang mengingatkannya kepada prinsip eling lan waspada.

“Karena kan kalo Semar itu prinsipnya eling lan waspada. Jadi seseorang yang jadi pawang hujan harus sabar, harus tenang, harus ingat,” kata Rara dikutip dari Podcast Close the Door.

4. Singing Bowl

singin bowl rara

Saat melakukan ritual atau peramalan, Rara selalu menggunakan singing bowl yang ia gunakan untuk memecah gelombang.

Ada fakta menarik terkait singing bowl tersebut, yakni harganya yang disebut-sebut mencapai ratusan juta rupiah.

5. Kartu Tarot

kartu tarot

Tak hanya memiliki keahlian dalam mengendalikan cuaca, Rara rupanya juga bisa meramal.

Di ruang kerjanya, ia memiliki beberapa koleksi kartu tarot.

***

Semoga bermanfaat, Sahabat 99.

Simak informasi menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Kunjungi www.99.co/id dan rumah123.com untuk menemukan hunian impianmu dari sekarang.

Dapatkan kemudahan untuk memenuhi kebutuhan properti, karena kami selalu #AdaBuatKamu.

Kunjungi dari sekarang dan temukan hunian favoritmu, salah satunya Griya Reja Residence!



Alya Zulfikar

Berkarier di dunia kepenulisan sejak 2018 sebagai penulis lepas. Kini menjadi penulis di 99 Group dengan fokus seputar gaya hidup, properti, hingga teknologi. Gemar menulis puisi, memanah, dan mendaki gunung.
Follow Me:

Related Posts