Mengawali karier sebagai Youtuber, Influencer Edho Zell kini bisa membeli dan merenovasi rumahnya menjadi seperti istana. Yuk intip rumah Edho Zell yang telah direnovasi seperti istana ini!
Sahabat 99 yang sering menonton konten Happy Holiday, pasti sudah tidak asing dengan sosok Edho.
Selama bertahun-tahun Edho terus membuat konten kreatif di Youtube dan menghibur para penggemarnya.
Tidak hanya bersama geng Happy Holiday-nya, Edho juga memiliki kanal Youtube sendiri.
Konten yang dihadirkan pun cukup beragam, mulai dari melakukan berbagai tantangan, gim, review kuliner, dan lain-lain.
Berkat kerja kerasnya sebagai Youtuber, influencer, dan pengusaha, Edho mampu membeli sebuah rumah yang cukup besar.
Beberapa bulan lalu, dia baru saja menyelesaikan renovasi rumahnya.
Kamu pasti penasaran kan hasil renovasi rumah Edho yang keren banget?
Melansir tayangan kanal Youtube pribadinya, berikut adalah sejumlah potret rumah Edho Zell.
11 Potret Rumah Edho Zell setelah Renovasi
1. Fasad Rumah Edho Zell
Nuansa ceria seperti rumah Barbie sudah terlihat dari fasad rumah Edho.
Seluruh bagian dinding luar rumahnya dicat menggunakan warna biru muda.
Tampilan ini semakin manis dengan kombinasi warna putih pada kanopi dan kusen jendela rumah.
Rumah dua lantai ini dilengkapi sebuah carport di bagian depan dan taman kecil di depan pagar rumah.
2. Taman Depan Rumah
Meski tidak besar, taman depan rumah ini membuat rumah Edho tampak lebih asri.
Di taman itu terlihat sebuah pohon yang tidak terlalu besar yang dikelilingi hamparan rumput dan beberapa tanaman bunga.
3. Teras Rumah Edho Zell
Sebelum memasuki pintu rumah, kita akan melihat sebuah teras kecil yang sangat nyaman digunakan untuk bersantai.
Supaya bisa nongkrong dengan nyaman, teras pun dilengkapi beberapa buah kursi dan sebuah meja untuk menaruh beberapa cangkir kopi.
Penampilan teras juga semakin impresif dengan adanya tanaman rambat yang menutup hampir seluruh bagian pagar teras.
4. Dapur
Masuk ke dalam rumah, kita akan langsung melihat sebuah dapur yang tidak begitu luas namun tampak tertata rapi.
Untuk dapur, Edho dan istri menggunakan kitchen set minimalis yang dibeli dari sebuah perusahaan furnitur ternama.
Sementara, untuk mempersiapkan makanan, dapur juga dilengkapi sebuah kitchen island yang terbuat dari kayu yang tampak senada dengan lantai rumah.
5. Ruang Makan
Masih di lantai satu, terdapat sebuah ruang makan berukuran tidak terlalu besar di sisi tangga.
Tampak tidak ada penyekat antara dapur dan ruang makan, sehingga lantai satu rumah Edho Zell tampak sangat luas.
Di ruang makan yang sederhana ini, hanya terdapat sebuah meja makan minimalis yang dikeliling lima buah kursi.
Ruang terlihat cerah karena terdapat bukaan di pojok ruangan dan hampir seluruh dinding interior rumah dicat menggunakan warna putih.
6. Split Level
Jika ingin membuat banyak ruangan di lahan yang sempit, salah satu solusinya adalah dengan membuat split level.
Seperti yang diterapkan Edho, antara lantai satu dan lantai dua rumah terdapat satu lantai yang digunakan untuk bersantai.
7. Ruang TV
Di lantai split level atau lantai 1,5, terdapat sebuah ruang untuk bersantai.
Di ruang yang tidak terlalu besar ini terdapat sebuah sofa empuk dan sebuah televisi LED yang tergantung di dinding.
Tidak hanya itu, di pojok ruangan juga terdapat sebuah meja kecil sebagai area bekerja Edho Zell.
8. Perpustakaan dan Lemari Mainan
Naik ke lantai dua rumah Edho Zell, kita bisa melihat koleksi mainan anaknya terpajang rapi dalam sebuah lemari minimalis berwarna putih.
Di sisi lemari tersebut juga terdapat sebuah lemari berukuran lebih kecil yang berisi koleksi buku.
Edho tampaknya ingin membuat seluruh bagian rumah terasa lebih hangat.
Hal itu terlihat dari pemilihan material lantai yang terbuat dari kayu.
9. Kamar Anak
Masih di lantai dua, terdapat sebuah kamar anak yang didesain memberikan kesan ceria.
Keceriaan tersebut terlihat dari pemilihan warna kuning pada dinding.
Tenda kecil yang ditaruh di pojok ruangan tidak hanya sebagai area bermain sang anak, tetapi juga menjadi dekorasi yang membuat kamar ini lebih menarik.
Untuk tempat tidur, Edho membuat sebuah loteng kecil di kamar.
Agar anak beraktivitas secara aman di kamar, loteng kecil tersebut diberi jaring pengaman agar sang anak tidak jatuh.
10. Kamar Mandi Kecil dengan Bathtub
Salah satu poin menarik di rumah Edho Zell adalah kamar mandi yang berada di kamar utama.
Kenapa?
Karena ukuran kamar mandi ini sebenarnya sangat kecil, namun sang istri menginginkan sebuah bathtub di kamar mandi ini.
Akhirnya setelah dirancang sedemikian rupa, mereka dapat memasang bathtub berukuran kecil di kamar mandi ini.
11. Kamar Tidur Utama Edho Zell
Kamar tidur Edho Zell dan istrinya terlihat minimalis dan tidak mewah, namun terasa hangat sehingga membuat siapa pun betah berlama-lama di kamar tidur ini.
Di kamar ini hanya terdapat sebuah tempat tidur queen size dan meja rias sang istri.
Dinding berwarna putih dan lantai kayu membuat kamar ini terasa hangat.
Selain itu, jendela-jendela berukuran besar di kamar membuat sirkulasi udara dan cahaya di kamar ini berjalan baik.
***
Itulah 11 potret rumah Edho Zell yang minimalis namun terlihat memukau dan sangat nyaman ditinggali.
Semoga artikel ini menginspirasi Sahabat 99 dalam mendekorasi rumah ya!
Jangan lewatkan informasi menarik lainnya di Portal Berita 99.co Indonesia.
Kamu sedang mencari rumah di Bali?
Bisa jadi Damara Village di Kuta Selatan adalah jawabannya!
Cek saja di 99.co/id untuk menemukan rumah idamanmu!