Nama Haji Naim sudah tersohor sebagai sosok yang melegenda di tanah air khususnya warga Jabodetabek karena keahliannya dalam mengobati patah tulang.
Bagi kamu yang belum tahu, Haji Naim adalah pemijat tradisional dari pengobatan alternatif patah tulang.
Meski Haji Naim sudah tiada, namun pengobatan tradisional itu diteruskan oleh generasi selanjutnya.
Tak sedikit yang datang ke rumah Haji Naim di kawasan Cilandak Barat, Jakarta Selatan, untuk berobat.
Mereka yang datang biasanya mengalami patah tulang, saraf kejepit, dan kondisi lainnya.
Di rumah sederhana tersebut, pasien dipijat menggunakan racikan minyak Cimande.
Bahkan, YouTuber Atta Halilintar juga berkunjung ke rumah Haji Naim saat merasakan sakit di salah satu bagian tubuhnya.
Lantas, seperti apa sih potret rumah Haji Naim yang digunakan sebagai praktik “bengkel tulang” tersebut?
Yuk, kita intip sama-sama di bawah ini!
4 Potret Rumah Haji Naim di Jakarta
1. Depan Rumah
Bagi masyarakat Jakarta dan sekitarnya, rumah praktik H. Naim mungkin sudah tidak asing lagi.
Menurut pemberitaan media massa, kediaman sosok legenda tersebut berada di kawasan Cilandak Barat.
Rumah ini merupakan tempat praktik anak-anak H. Naim mengobati pasiennya.
Kabarnya, hunian tersebut sudah berdiri sejak 60-an.
Meski sudah terkenal, rumah tersebut tampak sederhana.
Hal ini terlihat dari bagian depan rumah berlantai satu tersebut.
Sejak dulu, keluarga H. Naim tidak mematok tarif alias memberikan biaya sukarela bagi pasien yang berobat di sana.
2. Teras Rumah
Meski sederhana, namun area parkir di rumah ini tampak luas.
Area parkir yang luas tersebut mampu menampung beberapa mobil pasien yang berkunjung.
Pada bagian teras rumah sederhana ini dibiarkan terbuka tanpa pagar.
Teras tersebut sebagai tempat menunggu para tamu.
3. Bagian Dalam Rumah
Masuk ke bagian dalam, kesan sederhana juga masih terasa di rumah ini.
Di dalamnya, terdapat dua ruangan dengan pintu berwarna hijau tua di bagian depan rumah.
Interior ruangan di rumah tempat pijat Haji Naim terdiri dari foto keluarga hingga dekorasi islami.
4. Bermodel Lawas
Rumah Haji Naim rupanya kerap dikunjungi para artis.
Menurut sejumlah pemberitaan media, beberapa artis yang berkujung ke rumah tersebut adalah Anang Hermansyah, Lucinta Luna, hingga Atta Halilintar.
Pada salah satu video YouTube Atta Halilintar, tampak ruangan di rumah sederhana ini bermodel lawas.
Mulai dari perabotan hingga model jendela berwarna hijau yang dilengkapi kaca patri dan teralis besi.
***
Semoga bermanfaat, ya.
Simak potret rumah lainnya hanya di Berita 99.co Indonesia.
Kunjungi www.99.co/id dan rumah123.com jika kamu sedang mencari rumah impian.
Temukan segala kemudahan dalam mencari hunian karena kami #AdaBuatKamu.
Cek dari sekarang salah satunya Grand Batavia & Cluster Pelican!