Berita Hiburan

8 Potret Rumah Obbie Messakh, Penyanyi dan Penulis Lagu Legendaris Indonesia. Sederhana Banget tapi Koleksi Gitarnya Bikin Iri!

3 menit

Meski memiliki banyak lagu yang terkenal hingga sekarang, Obbie Messakh terkenal sebagai orang yang rendah hati bahkan tinggal di rumah yang sederhana. Intip penampilan rumahnya di sini!

Obbie Messakh adalah pria kelahiran 1956 yang populer sebagai seorang penyanyi dan penulis lagu.

Ada banyak lagu yang ia ciptakan, mulai dari “Kisah Kasih di Sekolah”, “Kau Tercipta Bukan Untukku”, dan lain sebagainya.

Meski terkenal, Obbie ternyata sangat rendah hati dan tinggal di rumah yang sederhana, lo!

Intip potret rumahnya di bawah ini!

Potret Rumah Obbie Messakh yang Sederhana

1. Fasad Rumah yang Sederhana

halaman rumah obbie messakh

Dari luar, rumah pria keturunan Nusa Tenggara Timur ini cukup sederhana dengan pagar tinggi.

Kamu bisa menemukan garasi dan Obbie bersama keluarga sering menyimpan mobil pribadi miliknya di tempat tersebut.

Sementara itu, bangunan rumah terlihat minimalis dengan desain khas Indonesia.

Dinding rumah dipulas menggunakan cat warna putih yang senada dengan warna pagar rumah.

2. Halaman Penuh Tanaman dan Pepohonan

halaman penuh pohon

Area halaman depan Obbie Messakh cukup luas dan asri.

Kamu bisa menemukan beragam tanaman dan pepohonan di tempat ini, sehingga membuat rumah menjadi teduh dan hijau.

Salah satu pohon yang ditanam di halaman rumah adalah pohon mangga yang tumbuh subur.

3. Ruang Tamu yang Hangat

ruang tamu obbie messakh

Memasuki area rumah, kamu akan menemukan sebuah ruang tamu lapang yang luas.

Ruang tamu ini memiliki nuansa monokrom dengan sofa dan wallpaper berwarna hitam putih.

Terdapat pula lukisan berukuran besar di dinding ruangan yang membuat dinding menjadi lebih mencolok dan tidak kosong.

4. Akuarium Mini di Sudut Ruangan

akuarium mini

Selain memiliki hobi bermain musik, Obbie juga memiliki hobi memelihara ikan hias.



Ikan hias yang ia miliki disimpan di akuarium mungil yang terletak di sudut ruang tamu.

Akuarium ini menjadi penghias area ruang tamu dan memberikan kesan alami ke ruangan.

5. Ruang Makan Minimalis

ruang makan merah

Tak jauh dari ruang tamu, kamu bisa menemukan area ruang makan di belakang rumah.

Sama seperti keseluruhan rumahnya, area ruang makan ini juga terbilang sederhana, tetapi nyaman.

Dinding ruang makan dilapisi seluruhnya oleh wallpaper berwarna kemerahan yang membuat ruangan sangat mencolok.

6. Tempat Bermain Anak

tempat bermain anak obbie messakh

Telah menjadi kakek dengan cucu masih berusia belia, Obbie menyiapkan tempat khusus di rumahnya sebagai tempat bermain anak.

Di sini kamu bisa menemukan beragam jenis mainan anak yang sering dimainkan oleh cucu Obbie.

7. Halaman yang Luas

halaman obbie messakh

Tak kalah luas dengan halaman depan, ternyata halaman belakang rumah Obbie juga cukup luas.

Area ini digunakan sebagai tempat menjemur pakaian sekaligus tempat menyimpan tanaman hias.

8. Koleksi Gitar yang Bikin Iri

koleksi gitar obbie messakh

Sebagai seorang musisi, Obbie Messakh memiliki koleksi alat musik tersendiri di rumahnya.

Ia memiliki koleksi gitar yang lengkap, baik gitar elektrik atau gitar akustik.

Dia menyimpan koleksi gitarnya dengan cara digantung di sebuah ruangan khusus.

***

Semoga artikel ini bermanfaat bagi kamu, Sahabat 99!

Simak juga artikel menarik lainnya hanya di portal Berita 99.co Indonesia.

Kamu sedang mencari rumah di Tangerang?

Bisa jadi Sutera Victoria adalah jawabannya!

Cek saja di 99.co/id untuk menemukan rumah idamanmu!

***sumber foto: kanal Youtube Obbie Messakh & JK Records



Shafira Chairunnisa

Lulusan Hubungan Internasional di Universitas Katolik Parahyangan dan pernah bekerja sebagai jurnalis di media nasional. Sekarang fokus menulis tentang properti, gaya hidup, desain, dan politik luar negeri. Senang bermain game di waktu senggang.
Follow Me:

Related Posts