Berita Ragam

Kisah Mantan Presiden Soeharto Peras Pengusaha Tionghoa sebelum Pemilu. Bos Salim Group Juga Terlibat!

2 menit

Mantan presiden Soeharto diketahui kerap memeras konglomerat keturunan Tionghoa untuk kepentingan politiknya. Yuk, simak cerita lengkapnya di bawah ini!

Sudah menjadi rahasia umum jika Soeharto dekat dengan sejumlah pengusaha keturunan Tionghoa.

Kedekatan ini ternyata memberi banyak keuntungan kepada Soeharto selama berkuasa.

Seperti apa kedekatan Soeharto dengan mereka?

Yuk, simak cerita lengkapnya di bawah ini!

Kedekatan dengan Bos Salim Group

mantan presiden soeharto dan liem sioe liong

sumber: Tempo/Bambang Harymurti

Salah satu pengusaha keturunan Tionghoa yang sangat dekat dengan Soeharto adalah Liem Sioe Liong.

Liem Sioe Liong adalah bos Salim Group yang berjaya berkat bantuan Soeharto.

Seperti yang telah diketahui, Salim Group adalah perusahaan yang memiliki banyak bisnis besar.

Sebut saja Indofood, Asuransi Central Asia, Indomaret, Indomobil Group, dan lain-lain.

Melansir merdeka.com, hubungan Liem dengan Soeharto adalah simbiosis mutualisme.

Soeharto disebut selalu melindungi usaha Liem agar berlangsung tanpa hambatan.

Maka dari itu, tidak heran jika bisnis Salim Group menanjak dan memonopoli banyak sektor.

Liem pun mengakui kedekatannya dengan Soeharto.

Bahkan, di mata Liem, Soeharto adalah sosok yang baik hati.

“Kami sudah seperti saudara. Dia orang yang baik hati dan penuh kasih sayang…. Dia membentuk yayasan amal untuk membantu orang,” kata Lim, melansir detik.com yang mengutip buku “Liem Sioe Liong dan Salim Group, Pilar Bisnis Soeharto”.

Liem Antek Mantan Presiden Soeharto

liem sioe liong

sumber: dokumentasi buku “Liem Sioe Liong dan Salim Group: Pilar Bisnis Soeharto”

Dalam buku “Liem Sioe Liong dan Salim Group, Pilar Bisnis Soeharto”, Liem pun mejelaskan mengenai apa saja yang dia berikan kepada keluarga Soeharto.

Salah satu pemberian Liem adalah 30 persen saham BCA.



Saham tersebut kemudian dimiliki oleh dua anak Soeharto, yaitu Siti Hardijanti Rukmana dan Sigit Harjojudanto.

Tidak hanya itu, sepupu Soeharto, Sudwikatmono, menjadi penghubung Liem dengan rekanan bisnis dari Tiongkok.

Karena hubungan ini juga, banyak pihak yang menyebut Liem sebagai cukong Soeharto.

Bukannya mengelak, Liem justru mengiyakan julukan tersebut.

“Ya, saya adalah antek, tapi saya bukan antek yang buruk,” kata Liem dalam wawancara dengan penulis buku tersebut, Nancy Chng dan Richard Borsuk, pada tahun 2006.

Memeras Taipan Keturunan Tionghoa

mantan presiden soeharto peras taipan tionghoa

sumber: dokumentasi Perpustakaan Nasional

Selain dengan keluarga Liem, Soeharto juga memiliki hubungan dengan taipan keturunan Tionghoa lainnya.

Bahkan, mereka kerap menjadi sapi perah untuk Soeharto.

Hal tersebut diungkapkan oleh seorang pengusaha keturunan Tionghoa dan bos Santini Group, Sofjan Wanandi.

Melansir merdeka.com yang mengutip buku “Liem Sioe Liong dan Salim Group, Pilar Bisnis Soeharto”, dia mengatakan Soeharto selalu memanggil taipan-taipan China sebelum pemilu dimulai.

Undangan tersebut dimaksudkan agar para taipan tersebut memberikan dana untuk Soeharto.

“Kita harus memenangkan Golkar. Untuk itu, saya akan meminta Liem Sioe Liong untuk menarik dana dari kalian,” kata Sofjan menirukan Soeharto.

Setelah itu, Liem akan menentukan besaran uang yang harus diserahkan setiap taipan tersebut kepada Soeharto.

Pasalnya, Liem adalah orang yang mengetahui jumlah harta dari masing-masing taipan tersebut.

“Mereka (pengusaha China) tidak berani menolak untuk memberikan dana itu,” ujar Sofjan.

***

Itulah kisah mantan presiden Soeharto yang berhasil memeras para taipan China untuk kepentingan politik.

Semoga artikel ini bermanfaat untuk Sahabat 99, ya!

Jangan lewatkan informasi menarik lainnya di portal Berita 99.co Indonesia.

Jika sedang mencari rumah di Tangerang, bisa jadi Kiara Payung Barat Residence adalah jawabannya.

Cek saja di 99.co/id untuk menemukan rumah idamanmu!



Theofilus Richard

Penulis konten | Semoga tulisanku berkesan buat kamu

Related Posts