Produk Rekomendasi

7 Rekomendasi Lipstik Purbasari Matte Terbaik 2020 untuk Bibir Orang Indonesia | Dilengkapi Ulasan Harga

3 menit

Merek Purbasari pastinya sudah tidak asing bagi para pecinta make up di Indonesia, apalagi untuk produk lipstik matte-nya yang paling diburu oleh banyak orang. Nah, kali ini 99.co Indonesia akan menghadirkan rekomendasi lipstik Purbasari matte terbaik untukmu!

Lipstik dan wanita adalah dua hal yang tak bisa terpisahkan.

Pasalnya, lipstik dapat bantu membuat wajah tampak lebih segar serta bisa memaksimalkan riasan wajah.

Banyak produsen kosmetik lokal yang menggencarkan produk lipstiknya dan saling unjuk gigi kebolehan kualitas, warna, dan harganya.

Salah satunya adalah merek Purbasari yang memiliki produk lipstik unggulan dan menjadi favorit semua kalangan.

Warna-warna yang beragam, kualitas yang jempolan, dan harga yang bersahabat membuat banyak wanita memburu lipstik Purbasari.

Salah satu produk andalan mereka adalah lipstik matte yang dari dulu hingga sekarang selalu dipilih khalayak ramai.

Kalau kamu tertarik untuk memiliki lipstik Purbasari, coba lihat dulu rekomendasi di bawah ini, ya!

7 Rekomendasi Lipstik Purbasari Matte Terbaik

1. Lipstick Color Matte Shade Diamond (Rp26,5 Ribu)

lipstik purbasari

Lipstik yang menghadirkan warna nude ini menjadi produk unggulan dari Purbasari.

Bagaimana tidak, lipstik ini memiliki banyak penggemar dan eksistensinya selalu terjaga dari dulu hingga sekarang.

Jika kamu yang menyukai lipstik nude, wajib banget mencoba shade lipstik dari Purbasari yang satu ini.

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, lipstik ini memiliki varian warna nude yang sangat kalem dan cantik.

Shade ini sangat disukai karena meskipun warnanya nude, tetapi tidak akan membuat wajah jadi terlihat lebih pucat.

Warna cokelat dari varian ini cukup warm sehingga masih terlihat bagus saat diaplikasikan di bibir.

Pigmentasi dari Lipstick Color Matte ini juga sangat baik.

Pasalnya, meskipun hanya diaplikasikan satu kali saja, lipstik sudah mampu menutupi seluruh bagian bibir.

2. Hi-Matte Lip Cream Shade Lantana (Rp33 Ribu)

lipstik purbasari

Salah satu lip cream yang sempat menjadi perbincangan banyak wanita Indonesia adalah Hi-Matte Lip Cream dari Purbasari.

Lip cream ini memang memiliki varian warna yang netral sehingga bisa cocok digunakan oleh perempuan yang punya kulit berwarna sawo matang.

Nah, salah satu shade dari Hi-Matte Lip Cream yang paling populer adalah Lantana.

Salah satu alasan mengapa banyak wanita menyukai shade Lantana adalah karena warna pink-nya yang netral dan warm.

3. Lipstick Color Matte Shade Topaz (Rp26,5 Ribu)

lipstik purbasari

Memilih lipstik untuk pemilik bibir gelap memang gampang-gampang susah, ya.

Namun jangan khawatir, kamu bisa mencoba menggunakan shade Topaz dari Purbasari Lipstick Color Matte yang sangat cocok untuk kulit sawo matang.

Lipstik Purbasari yang satu ini memang sangat diminati karena warnanya bisa menutupi bibir berwarna gelap.

Saat diaplikasikan pada bibir, warna cokelatnya akan menutupi bibir gelapmu.

Pigmentasi dari varian lipstik ini juga sangat baik sehingga bisa menutupi bibir secara menyeluruh.

Dengan begitu, bibir gelapmu pun bisa tertutupi dengan lebih sempurna!



4. Lipstick Color Matte Shade Crystal (Rp26,5 Ribu)

lipstik purbasari

Suka dengan warna lipstik yang natural?

Kamu bisa lo coba shade Crystal yang menghasilkan warna natural dan tidak membuat wajah terlihat pucat.

Shade ini merupakan warna nude yang dicampurkan dengan sentuhan warna peach, sehingga cocok untuk semua warna kulit.

Warna lipstik ini pun bisa kamu gunakan sehari-hari dan sangat cocok untuk riasan makeup yang sederhana.

Jangan lupa, padukan warna lipstik ini dengan blush on warna peach untuk menghasilkan riasan no makeup makeup look.

Temukan lipstik Purbasari termurah hanya di Shopee dan Tokopedia

5. Purbasari Hi-Matte Lip Cream Shade Vincha (Rp33 Ribu)

lipstik purbasari

Selain Lantana, varian lipstik Purbasari Hi-Matte Lip Cream juga menghadirkan shade yang cocok untuk kulit kuning langsatmu, yaitu Vincha.

Warna peach yang dihasilkan dari lipstik ini membuat wajah tampak fresh dan natural.

Pigmentasi warna dari lip cream ini pun sangat intens, sehingga kamu hanya perlu sekali pulas untuk menutupi warna asli bibir.

6. Purbasari Daily Series Lipstick Shade W14 (Rp25 Ribu)

lipstik purbasari

Tertarik menggunakan lipstik matte, tetapi takut bibir jadi kering?

Jangan khawatir, kamu bisa kok aplikasikan lipstik Purbasari Daily Series yang formulanya nyaman di bibir.

Hadir formula yang creamy membuat lipstik ini terasa nyaman digunakan sehari-hari dan tidak meninggalkan rasa lengket.

Untuk warna terbaik, kamu bisa pilih shade W14 untuk menghasilkan tampilan make up yang natural.

7. Lipstick Color Matte Shade Jade (Rp26,5 Ribu)

lipstik purbasari

Selain Crystal dan Diamond, shade populer yang menghadirkan warna nude lainnya adalah Jade.

Warna pink yang berpadu dengan peach membuat shade ini sangat cocok digunakan untuk acara yang santai.

Wajah pucatmu dijamin akan terlihat lebih segar saat mengaplikasikan lipstik dengan shade warna ini.

***

Semoga informasinya bermanfaat ya, Sahabat 99.

Jangan lupa, pantau terus informasi penting dan menarik lainnya lewat portal Berita 99.co Indonesia.

Selain itu, cari properti idamanmu hanya di 99.co/id, ya.

Kamu akan menemukan beragam pilihan menarik, seperti perumahan Forest Hill salah satunya!



Gadis Saktika

Gadis Saktika adalah Content Writer di 99 Group yang sudah berkarier sebagai penulis dan wartawan sejak tahun 2019. Lulusan Bahasa dan Sastra Indonesia UPI ini senang menulis tentang etnolinguistik, politik, HAM, gaya hidup, properti, dan arsitektur.
Follow Me:

Related Posts