Produk Rekomendasi

5 Rekomendasi Novel Wattpad Terbaik yang Sudah Terbit. Punya Alur Cerita yang Menarik!

3 menit

Butuh hiburan di kala suntuk dan bosan? Yuk, baca saja rekomendasi novel Wattpad terbaik yang sudah terbit di bawah ini!

Majunya teknologi membuat sebagian besar kegiatan beralih ke digital, termasuk membaca buku.

Kini, kamu tak lagi perlu membaca buku fisik karena ada berbagai kisah yang ditulis melalui situs novel Wattpad.

Karena dibaca oleh jutaan orang, tak jarang cerita yang dituliskan di Wattpad kemudian diterbitkan dalam bentuk buku.

Jika termasuk salah satu penggemar novel Wattpad dan tak ingin ketinggalan cerita yang hits, ini dia rekomendasi novel Wattpad terbaik yang sudah terbit.

Rekomendasi Novel Wattpad Terbaik yang Sudah Terbit

1. Lukacita – Valerie Patkar

rekomendasi novel wattpad terbaik lukacita

sumber: gramedia.com

Lukacita karya Valerie Patkar adalah rekomendasi novel Wattpad terbaik yang wajib kamu baca.

Pasalnya, novel terbaik ini mengangkat tema self improvement yang sarat makna tentang pertemanan dan keluarga.

Kisah utama yang jadi fokus bacaan tersebut adalah lika-liku kehidupan yang harus dihadapi oleh Javier, pendiri perusahaan rintisan dan Utara, seorang mantan atlet catur.

Makin dalam kamu memahami kedua karakter ini, makin menyentuh hati dan emosimu.

Ini dia sejumlah ulasan yang disadur dari goodreads.com.

“bagus banget huhuhuhu🥺 i feel hugged by this book😣🤍,” tulis akun chu.

“buku nya bagus.banget.banget.bangettttttttttttt!!!!!” ujar akun Michelle.

  • Kisaran harga: Rp101 ribu-Rp118 ribu

 

2. A+ – Ananda Putri

rekomendasi novel wattpad terbaik a+

sumber: goodreads.com

Kebanyakan novel Wattpad mengangkat kisah percintaan.

Jika kamu termasuk bosan dengan bacaan dengan tema tersebut, coba saja baca A+.

Novel karya Ananda Putri ini hadir dengan polot yang kompleks dan karakter yang mendalam sehingga bakal memikatmu dari halaman pertama.

Kisah yang diangkat adalah lima remaja yang saling bersaing untuk mempertahankan predikat siswa berprestasi.

Persaingan yang sangat sengit ini terhenti ketika ketika mereka merasa ada sesuatu yang tak beres dengan sistem sekolah mereka.

Berikut sejumlah ulasan novel tersebut yang dirangkum dari goodreads.com.

“Perfecto! Bagus banget pokoknya,” tulis akun Annelice.

“This book. NO WORD. aaaaaa definitely perfect. YOU GUYS SHOULD READ THIS!” ujar akun Shakiekuy.

  • Kisaran harga: Rp71 ribu-Rp99 ribu

 

3. Mariposa – Luluk HF

novel mariposa

sumber: tookooku.com

Sedang mencari novel Indonesia yang punya cerita ringan dan menghibur?

Mariposa karya Luluk HF adalah pilihan tepat.

Rekomendasi novel Wattpad terbaik ini mengisahkan Acha, gadis berwajah cantik, pintar, dan baik hati yang harus berjuang mati-matian untuk meluluhkan hati Iqbal.



Di sekolah Acha, Iqbal sendiri terkenal sebagai sosok yang berhati dingin.

Alih-alih diterima, Acha justru mendapatkan penolakan demi penolakan dari Iqbal.

Inilah sejumlah ulasan positif dan negatif novel romance tersebut yang dihimpun dari goodreads.com

“Aku suka banget sama novel ini. Sampe aku senyum-senyum sendiri bacanya,” tulis Icha Kh.

“Ceritanya simpel tapi sangat menghibur,” ujar akun Febrina.

“Gapernah nemu buku secringe dan gak semasuk akal ini. Sorry,” papar akun Aulia Wardah.

  • Kisaran harga: Rp80 ribu-Rp99 ribu

 

4. Asmaraloka – Arata Kim

rekomendasi novel wattpad terbaik Asmaraloka

sumber: goodreads.com   

Rekomendasi novel Wattpad terbaik lainnya adalah Asmaraloka dari Arata Kim.

Novel ini menceritakan tentang Isabella yang tidak sengaja bertemu dengan Ethan, mantannya saat SMA yang memutuskannya tanpa alasan.

Hal yang membuatnya makin kaget adalah Ethan adalah manajer baru di kantornya sehingga ia tak bisa menghindari sang mantan.

Suatu ketika, Ethan akhirnya menjelaskan alasannya memutuskan hubungan dan mengajak Isa untuk balikan?

Adapun, berikut sejumlah ulasan positif dan negatif yang dihimpun dari goodreads.com.

“Selama baca Asmaraloka, aku merasa biasa-biasa aja sama karakternya. Semua karakter di sini nggak ada yang bisa buat aku jadi sayangg bangett, atau kesel, atau gimana gituhhh,” tulis akun Isah.

“ok tbh ini 2,5 sorry but i expected too much ke cerita ini dan hanya beberapa aja yg memenuhi exspetasi aku,” ujar akun Pisces.

“Ceritanya seru bangeet dan konfliknya juga ringan jadi cukup beberapa hari aja untuk namatin novel ini,” papar akun naws.

  • Kisaran harga: Rp62 ribu-Rp78 ribu

 

5. Goodbye Daniel – Erisca Febriani

rekomendasi novel wattpad terbaik Goodbye Daniel

sumber: shopee.co.id

Bagi pencinta novel remaja, kamu mungkin pernah membaca novel Dear Nathan yang sukses besar ketika diangkat ke layar lebar.

Kesuksesan tersebut membuat Erisca Febriani, sang penulis novel itu membuat prekuelnya berjudul Goodbye Daniel.

Novelnya kali ini mengisahkan Nathan dan Daniel yang memiliki karakter yang bertolak belakang meski keduanya adalah anak kembar.

Nathan adalah seorang anak yang bandel dan sering berbuat onar, sedangkan Daniel adalah anak yang penurut dan berprestasi.

Hubungan keduanya baik-baik saja hingga suatu peristiwa terjadi kepada keluarga mereka.

Pada momen ini, Nathan pun menyesal karena tidak sering menghabiskan waktu bersama Daniel.

  • Kisaran harga: Rp72 ribu-Rp99 ribu

 

***

Semoga pembahasan rekomendasi novel wattpad di atas dapat bermanfaat untuk Property People, ya.

Pantau terus ulasan menarik lainnya dengan mengakses laman Berita 99.co Indonesia dan Google News kami, yuk!

Cek ketersediaan beragam pilihan properti hanya di www.99.co/id karena pencariannya pasti #SegampangItu.

**gambar cover: Unsplash/Steffi Pereira



Emier Abdul Fiqih P

Menjadi penulis di 99 Group sejak 2022 yang berfokus pada artikel properti, gaya hidup, dan teknologi. Lulusan S2 Linguistik UPI ini sempat berprofesi sebagai copy editor dan penyunting buku. Senang menonton film dan membaca novel di waktu senggang.
Follow Me:

Related Posts