Ingin merenovasi dapur rumah agar tampak lebih berkarakter? Rumah_ve punya jawabannya! Simak tips renovasi dapur sederhana menjadi dapur industrial ala akun Instagram @rumah_ve berikut ini!
Dapur adalah salah satu ruang integral di dalam rumah dan merupakan jantung dari rumah.
Oleh karena itu, penting untuk memiliki dapur yang nyaman dan menawan agar kamu lebih betah beraktivitas di dalamnya.
Namun, bagaimana jika dapur rumahmu terlalu mungil dan sumpek?
Hal ini juga dirasakan oleh Vera Yunaeni, pemilik akun instagram @rumah_ve.
Dulu, dirinya memiliki dapur sumpek dan berantakan, tetapi setelah direnovasi, dapur miliknya menjadi tampak menawan dan pasti membuat banyak orang iri!
Tertarik untuk merenovasi dapur seperti rumah_ve?
Simak tips renovasi dapur industrial dari Vera Yunaeni selaku pemilik @rumah_ve berikut ini!
Tips Renovasi Dapur Industrial Ala rumah_ve
1. Membongkar Dinding Dapur
Dapur berukuran 4×1,8 meter ini direnovasi oleh dua tukang bangunan.
Hal pertama yang dilakukan ketika merenovasi adalah membongkar dinding dan lantai kamar mandi yang terletak di dekat dapur.
Dinding dapur yang dilapisi dengan keramik dibongkar oleh tukang agar dapur dapat memiliki tampilan unfinished wall.
Ketika renovasi ini dilakukan, Vera juga melakukan renovasi pada kamar mandi dengan konsep yang serupa dengan dapur.
2. Membuat Dinding Unfinished Wall di Dapur
Kemudian proses pembuatan dinding unfinished wall dilakukan pada dinding bagian kanan dapur sampai area dinding bawah tangga.
Proses pembuatan dinding ini cukup lama karena pembuatan kotak pada unfinished wall harus rapi dan tidak boleh asal.
Hal tersebut karena unfinished wall yang rapi membuat dapur tampak cantik tanpa harus dilapisi oleh cat dinding.
Untuk melubangi dinding, tukang bangunan melakukannya dengan menggunakan bor kemudian dirapikan menggunakan pipa.
Setelah itu, dinding dihaluskan kembali agar tampak lebih menawan.
3. Membongkar Meja Dapur Beton
Kemudian tukang melakukan pembongkaran pada meja dapur beton dan dinding meja dapur sebelah kiri.
Vera mengatakan meja dapur beton di dapur ini harus dihancurkan karena serpihan semennya membuat lantai rumah menjadi kotor dan fungsinya yang kurang baik dalam menyimpan barang.
Alhasil sebelum direnovasi, dapur ini tampak berantakan, sumpek, dan terasa sempit.
4. Memindahkan Pompa Air ke Dalam Tanah
Setelah dihancurkan, Vera menemukan bahwa di dalam meja dapur beton tersebut tertanam pompa air berukuran cukup besar.
Keberadaan pompa ini membuat proses renovasi berjalan lambat, karena pompa harus dipindahkan terlebih dahulu.
Tukang kemudian menanam pompa ke dalam tanah.
5. Pembuatan Dinding Bernuansa Industrial
Hal berikutnya dalam proses renovasi dapur adalah membuat dinding industrial pada dinding sebelah kiri dapur.
Berbeda dengan dinding kanan yang dihiasi dengan unfinished wall, dinding sebelah kiri dapur ditutupi menggunakan keramik elegan berwarna putih.
Keberadaan dinding keramik berwarna putih ini menciptakan kontras yang baik dengan dinding keabuan pada sisi kanan, sehingga membuat dapur tampak lebih mencolok.
6. Pemasangan Aksesori Dapur
Kemudian dipasanglah aksesori-aksesori dapur lainnya seperti tegel dan lampu dapur.
Tegel di lantai rumah ini memiliki desain bunga ala mediterania dengan warna monokrom.
Keberadaan tegel lantai ini membuat keseluruhan dapur tampak serasi dan menawan.
Menurut Vera, tegel lantai ini ia beli dengan harga mencapai Rp3,3 juta dari toko @tegelkunci yang berasal di Yogyakarta.
7. Pemasangan Kitchen Set
Hal terakhir yang dilakukan untuk mencapai tampilan dapur industrial berkarakter adalah memasang kitchen set di dapur.
Kitchen set yang terpasang di rumah Vera ini memiliki warna hitam legam dengan meja yang terbuat dari granit.
Vera mengatakan kitchen set ini dibeli dari toko @rara.furniture dan pemasangannya hanya membutuhkan waktu 2 minggu.
Hasil Renovasi Dapur Industrial rumah_ve
Akhirnya Vera mampu untuk memiliki dapur impiannya dengan kitchen set yang bagus dan terjangkau di tahun 2020.
Renovasi ini memakan waktu 2,5 bulan, cukup lama karena proses pembuatannya yang lama, menemukan beberapa masalah, dan terpotong liburan haji.
“Ternyata pembuatan dinding industrial itu bahan baku murah tapi pembuatannya lama (…) terpotong lebaran haji, dan terpotong tukang pompa air ga dateng-dateng saat pemindahan pompa air ke dalam tanah,” ujar Vera pada 99.co Indonesia.
Vera juga mengatakan dirinya memilih konsep industrial di dapurnya karena konsepnya yang cantik.
“Saya memang suka konsep industrial, (tampak) simple, macho tapi cantik, instagramable dan seperti bukan di Indonesia,” ucap Vera pada 99.co Indonesia.
Agar dapur tetap terlihat menawan setelah renovasi, Vera juga melakukan decluttering setiap seminggu sekali.
Dirinya memilih barang-barang yang tidak dipakai dan tidak digunakan untuk disedekahkan.
“Bisa dilihat before dan after dapur saya, dulu tampak penuh, sekarang semua barang masuk kitchen set dan beberapa barang sudah saya sedekahkan,” ujar Vera.
Karena sering melakukan decluttering, dapur yang ia miliki dapat memuat berbagai peralatan dapur tanpa membuat area tampak sumpek atau sempit.
***
Itulah tips renovasi dapur ala @rumah_ve yang telah disusun oleh 99.co Indonesia.
Semoga artikel ini bermanfaat bagi kamu.
Kamu sedang mencari rumah di Jakarta?
Bisa jadi Sedayu City adalah jawabannya!
Cek saja di 99.co/id untuk menemukan rumah idamanmu!