Gaya Hidup Kuliner

9 Resep Minuman Kekinian yang Enak & Menyegarkan. Cara Bikinnya Praktis Banget!

4 menit

Sahabat 99 sedang bingung mencari ide usaha minuman kekinian yang lagi hits banget saat ini? Coba deh beberapa resep minuman ini. Cara membuatnya praktis, lo!

Dunia kuliner memang enggak pernah ada surutnya, selalu saja ada inovasi dan menu unik yang hadir.

Salah satunya adalah minuman-minuman kekinian yang sedang hits banget menjadi incaran anak-anak muda.

Buat kamu yang ingin berbisnis minuman kekinian atau sekadar ingin mencoba membuatnya sendiri di rumah bisa banget mencoba resep-resepnya berikut ini!

9 Resep Minuman Kekinian yang Enak & Mudah

1. Dalgona Coffee

kopi dalgona coffee

Dalgona Coffee adalah minuman yang terdiri dari dua lapisan, yakni susu pada bagian bawah dan krim di bagian atasnya.

Nama dalgona sendiri diambil dari nama permen tradisional khas Korea Selatan karena memiliki kemiripan bentuk.

Cara membuat minuman yang sedang viral di TikTok, Instagram hingga YouTube ini ternyata tidak sulit.

Bahan minuman kekinian ini bisa dibuat menggunakan kopi saset dan dapat dibuat tanpa menggunakan mixer.

Bahan:

  • 2 sdm kopi bubuk Nescafe Classic
  • 2 sdm gula pasir
  • 2 sdm air panas
  • Susu putih cair secukupnya
  • Es batu secukupnya

Cara membuat:

  • Masukkan NESCAFÉ Classic dan gula ke dalam mangkuk kecil.
  • Lalu, tambahkan air panas sebanyak 2 sendok makan.
  • Kocok hingga mengembang dan menjadi whipped coffee.
  • Tuangkan susu cair ke dalam gelas dan masukkan es batu sesuai selera.
  • Tuangkan whipped coffee yang telah kamu buat sebelumnya.

2. Brown Sugar Boba

browns sugar bobba

Brown sugar boba juga merupakan salah satu minuman yang sedang tren saat ini.

Selain membelinya, kamu juga bisa membuat minuman kekinian ini di rumah.

Bahan:

  • 130 ml air
  • 70 gram gula aren sisir halus
  • 400 gram tepung tapioka
  • 1 sdt vanila bubuk
  • 300 gram palm sugar
  • 1 gelas teh hitam pekat
  • Susu UHT putih secukupnya
  • Es batu secukupnya

Cara membuat:

  • Rebus air hingga mendidih, masukkan gula aren, aduk hingga gula larut. 
  • Setelah itu, masukkan vanila bubuk dan tepung tapioka, aduk kental dan dapat dibentuk seperti play doh.
  • Potong-potong dan bulatkan, supaya tidak menempel, taruh di atas tepung tapioka.
  • Rebus hingga boba mengambang, saring airnya, masukkan lagi ke panci dan tambahkan palm sugar, lalu aduk hingga kental dan ada sirupnya.
  • Siapkan gelas transparan.
  • Masukkan boba dengan sirupnya, putar hingga syrup mengelilingi dinding gelas. 
  • Masukkan teh hitam yang sudah diseduh, susu UHT dan es batu.

3. Es Kopi Susu

es kopi susu minuman kekinian

Es kopi susu juga menjadi minuman yang diincar anak muda karena termasuk ke dalam bisnis es kopi kekinian.

Bahan untuk membuat minuman ini mudah didapatkan.

Selain itu, cara membuatnya pun cukup mudah.

Bahan A:

  • 3 sdm kopi Kapal Api
  • 140 ml air

Bahan B:

  • 8 sdm palm sugar
  • 50 ml air
  • Vanili bubuk

Bahan C:

  • Susu cair

Pelengkap:

  • Es batu

Cara membuat:

  • Masak semua bahan A sampai mendidih.
  • Masak bahan B, tambahkan sedikit vanili bubuk dan tunggu hingga mendidih.
  • Pisahkan kopi dengan ampasnya.
  • Campur bahan B dan es batu.
  • Tambahkan susu secukupnya lalu beri bahan A sebanyak 3 sdm lalu aduk rata.

4. Kopi Susu Regal

resep kopi susu regal

Sumber: Ismaya.com

Kopi susu regal adalah minuman kekinian yang memiliki cita rasa manis dan gurih.

Kamu juga bisa mencoba membuatnya di rumah, karena bahan-bahan yang dibutuhkan cukup sederhana.

Bahan:

  • 200 ml simple syrup
  • 500 ml susu cair
  • 500 ml kopi kental
  • 4 keping biskuit Regal
  • Es batu secukupnya

Cara membuat:

  • Siapkan dua buah gelas
  • Tuangkan simple syrup  ke dalam masing-masing gelas
  • Tambahkan es batu secukupnya
  • Tuangkan susu dan kopi
  • Potong-potong atau hancurkan biskuit Regal lalu taburkan di atasnya sebagai topping

5. King Mango Thai

resep minuman kekinian king mango thai

Sumber: craftlog.com

Smoothie Mangga atau dikenal dengan sebutan King Mango merupakan jus ala Thailand yang terdiri dari buah mangga dan whipped cream.



Rasa minuman ini menyegarkan dengan tekstur yang kental dan lembut.

Selain cita rasanya yang nikmat, minuman ini juga menyehatkan karena berbahan dasar buah mangga yang punya banyak manfaat untuk kesehatan.

Bahan:

  • 2 buah mangga
  • 2 sendok makan gula pasir
  • 3 sdm susu kental manis (SKM)
  • 50 gr whipped cream bubuk dan 100 ml air es, mixer
  • Secukupnya es blok untuk blender mangga

Cara membuat:

  • Kupas mangga hingga bersih. 
  • Ambil sedikit mangga untuk topping, potong dadu, sisihkan.
  • Haluskan mangga, gula pasir, SKM dan es blok dengan blender.
  • Masukkan dalam gelas (jangan terlalu penuh) dan tambahkan whipped cream di atas jus mangga.
  • Tutup dengan topping mangga yang dipotong berbentuk dadu.

6. Alpukat Kocok

resep alpukat kocok

Sumber: whattocooktoday.com

Seperti namanya, minuman ini dibuat dengan cara mengocok buah alpukat secara kasar.

Kemudian, kocokan alpukat tersebut ditambah es serut dan pelengkap lainnya.

Bahan:

  • 1 buah alpukat
  • 3 sendok gula pasir
  • 1 /2 gelas es batu kecil kecil
  • 1 saset susu coklat

Cara membuat:

  • Belah alpukat lalu keruk.
  • Tambah gula lalu kocok.
  • Masukkan alpukat ke gelas saji, beri es batu, dan tuang susu di atasnya.
  • Sebelum diminum, kocok lagi sebentar.

7. Es Cappucino Cincau

cara membuat capuccino cincau

Sumber: rinaresep.com

Es cappucino cincau merupakan minuman yang banyak digemari karena memiliki cita rasa yang unik.

Minuman ini juga bisa menjadi ide peluang usaha rumahan di kota maupun di desa.

Bahan:

  • 1 sdm bubuk cappucino sesuai selera
  • Gula pasir secukupnya, sesuai selera
  • Es serut secukupnya
  • 1 sendok cincau, serut atau potong sesuai selera

Cara membuat:

  • Haluskan bubuk cappuccino, gula, air dan es serut ke dalam blender.
  • Siapkan cincau dalam wadah, lalu tuangkan susu kental manis
  • Masukkan cappucino yang telah diblender.
  • Tambahkan topping sesuai selera.

8. Cara Membuat Cheese Tea

cheese tea

Sumber: reddoorz.com

Cheese tea merupakan salah satu minuman kekinian yang unik.

Sesuai namanya, minuman ini berbahan keju, sehingga memberikan sensasi gurih dan segar saat dinikmati.

Bahan:

  • Cream cheese
  • Whipped cream
  • Gula secukupnya

Cara membuat:

  • Seduh teh, tambahkan gula sesuai selera. Lalu sisihkan dan biarkan agak dingin.
  • Campurkan krim keju dan aduk bersama whipped cream menggunakan mixer sampai rata.
  • Tambahkan susu dan aduk hingga tekstur berubah jadi kental.
  • Tuangkan campuran keju ke atas teh yang sudah dingin.

9. Cara Membuat Minuman Kekinian Oreo Frappuccino

oreo frappucino

Penggemar Oreo tampaknya akan menyukai minuman kekinian yang satu ini, namanya Oreo Frappuccino.

Sesuai namanya, minuman ini berbahan Oreo dan memiliki rasa manis yang menyegarkan.

Bahan:

  • 4 sdm gula yang dicairkan
  • Susu original
  • Es batu
  • 2 buah Oreo

Cara membuat:

  • Masukkan semua bahan ke blender.
  • Blender sampai es batu halus.
  • Tambahkan Oreo sesuai selera.
  • Setelah halus, pindahkan ke gelas.
  • Kamu bisa menambahkan topping cookies Oreo dan cream.

***

Selamat mencoba, semoga informasi ini bermanfaat ya!

Jangan lupa baca artikel menarik lainnya di Berita Properti 99.co Indonesia.

Sedang mencari hunian yang nyaman di Bali? 

Kunjungi 99.co/id dan temukan beragam pilihan perumahan seperti di Sekar Ayung Residence.



Nita Hidayati

Penulis konten
Follow Me:

Related Posts