Gaya Hidup Kuliner

7 Resep Olahan Tahu yang Lezat. Kudapan dan Teman Makan di Rumah!

3 menit

Sediakan kudapan enak di rumah dengan beberapa resep olahan tahu berikut ini. Bahan dan cara mengolahnya mudah banget, lo!

Salah satu makanan khas Indonesia yang paling banyak digemari ialah tahu.

Selain enak, tahu juga mempunyai kandungan gizi yang baik bagi tubuh.

Berbahan dasar kacang kedelai, tahu seringkali menjadi menu pelengkap sebuah hidangan.

Seiring waktu, tahu tak hanya dijadikan hidangan pelengkap saja.

Ia bisa kamu buat sedemikian rupa dengan berbagai olahan, tanpa menihilkan kelezatannya…

Dimulai dari teman makan nasi, hingga sekadar menjadi kudapan nikmat.

Bagi kamu yang gandrung dengan makanan tahu, kami akan memberikan beberapa resep olahannya.

Resep olahan tahu ini dapat kamu tiru dan dibuat dirumah.

Langsung saja kita bahas, dilansir dari id.theasianparent.com dan brilicious.brilio.net, ini dia beberapa resep olahan tahu tersebut!

7 Resep Olahan Tahu yang Lezat

1. Tahu Gejrot

tahu gejrot

kompas.com

Bagi warga Jawa Barat, tahu gejrot mungkin tak asing.

Ini karena ia banyak dijual dan rasanya enak.

Cocok jadi camilan ringan, sambil nongkrong di sore hari.

Resep olahan tahu gejrot sebagai berikut:

  • Tahu goreng biasa, lebih baik pakai tahu Sumedang supaya rasanya lebih enak;
  • Air asam jawa;
  • Cabai secukupnya;
  • 1 siung bawang merah dan putih;
  • Garam;
  • Gula merah;
  • Air secukupnya.

2. Tahu Aci

tahu aci

yummy.co.id

Hampir sama dengan olahan tahu gejrot, tahu aci sangat tepat disantap sebagai camilan.

Cara membuatnya juga mudah, dan bisa dilakukan di rumah.

Bahan atau resep yang perlu kamu siapkan adalah:

  • Tahu goreng biasa, atau tahu cokelat.
  • Siapkan air;
  • Garam;
  • Tepung sagu dan terigu;
  • 1-2 helai daun bawang;
  • Kaldu ayam; dan
  • Lada bubuk.

3. Tahu Krispi

tahu krispi

piknikdong.com

Saat ia berada di mulut, sensasi kriuk akan kamu dapatkan.

Itulah olahan tahu krispi.

Rasa gurihnya cocok dihidangkan dengan cabai yang pedas dan dijamin bikin nagih!

Resep tahu krispi:

  • Tahu biasa atau tahu cokelat;
  • Garam;
  • Kaldu jamur
  • Air;
  • Minya goreng;
  • Tepung tering;
  • Sediakan tepung tapioka, dan
  • Baking powder.

4. Tahu Bulat

tahu bulat

dapurkobe.co.id

Olahan tahu yang satu ini sangat populer di tengah masyarakat.



Ini dia tahu bulat.

Sebenarnya, dari segi rasa tak terlalu berbeda dengan tahu yang miliki bentuk kotak.

Namun, ia bisa banget kamu buat sebagai kudapan enak di rumah.

Resep dan bahan tahu bulat, antara lain:

  • Tahu yang dihaluskan dan dibentuk bulat;
  • Kalu ayam bubuk;
  • Baking powder;
  • Minyak goreng;
  • Siung bawang putih; dan,
  • Dua butir kuning telur.

5. Gulai Tahu

gulai tahu

cookpad.com

Kali ini ada resep olahan tahu yang bisa kamu jadikan teman makan nasi.

Upayakan gulai tahu dihidangkan pas lagi hangat-hangatnya, supaya lebih nikmat.

Apalagi dimakannya sama nasi yang juga hangat.

Duh, pasti enak dan bikin kenyang.

Bahan dan resep:

  • Tahu secukupnya;
  • Daun salam;
  • Sereh;
  • Kacang panjang;
  • Lengkuas;
  • Cabai rawit merah;
  • Kunyit dan jahe secukupnya;
  • 2-3 siung bawang merah dan putih.
  • Garam; dan,
  • Gula pasir.

6. Pepes Tahu

pepes tahu

viva.co.id

Jika kamu ingin resep olahan tahu yang lebih sehat, maka pilih saja pepes tahu.

Resep dan bahannya juga mudah ditemukan, ko.

Lantaran ia tak digoreng, jadi olahan tahu ini dipastikan lebih sehat dan aman.

Bahan dan resep pepes tahu:

  • Tahu putih secukupnya;
  • Daun pisang;
  • Siapkan bawang merah dan putih;
  • Kunyit;
  • Jahe;
  • Cabai rawit;
  • Telur; dan
  • Wortel.

7. Perkedel Tahu

perkedel tahu

tokopedia.com

Penggemar perkedel?

Ternyata, tahu juga bisa dibuat jadi perkedel, lo.

Tentu, rasanya tak akan kalah enak dengan olahan perkedel lainnya.

Bisa kamu makan untuk sajian makan siang atau malam!

Resep dan bahan:

  • Tahu putih secukupnya:
  • Telur
  • Kornet;
  • Garam;
  • Kaldu bubuk ayam atau sapi;
  • Sagu; dan,
  • Seledri.

***

Itulah beberapa resep olahan tahu.

Resep di atas dapat kamu ubah dan sesuaikan dengan selera.

Semoga bermanfaat, Sahabat 99.

Baca artikel menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Berniat mencari rumah dalam waktu dekat?

Coba kunjungi www.99.co/id.

Siapa tahu di sana kamu menemukan hunian yang diidamkan.

Cek sekarang juga!



Insan Fazrul

Sejak kuliah sudah aktif menulis di Pers Kampus. Usai lulus, Insan menjadi penulis lepas yang fokus dengan topik gaya hidup dan sepak bola. Kini, menulis di 99 Group dengan membahas properti, pendidikan, gaya hidup, hingga teknologi.
Follow Me:

Related Posts